Filateli
Filateli adalah studi atau penelitian tentang prangko dan sejarah pos. Filateli juga mengacu pada kegiatan koleksi, apresiasi dan penelitian pada prangko serta produk filateli lainnya.[1] Filateli melibatkan lebih dari sekadar pengumpulan prangko atau studi tentang prangko; seseorang bisa saja menjadi filatelis tanpa mengoleksi prangko.[2] Misalnya, jika prangko-prangko yang sedang dipelajari mungkin sangat langka atau hanya ada di museum.
Etimologi
[sunting | sunting sumber]Kata "filateli" berasal dari bahasa Inggris philately yang berasal dari bahasa Prancis "philatélie", yang diciptakan oleh filatelis Georges Herpin pada tahun 1864.[3] Ia menciptakan istilah baru tersebut untuk menggantikan kata timbromanie yang sempat digunakan selama beberapa tahun, namun kurang disukai.[4] Ia menggabungkan akar kata bahasa Yunani φιλ(ο)- phil(o)-, berarti "suka", dan ἀτέλεια ateleia, berarti "tidak membayar kewajiban dan pajak" membentuk kata "filateli".[5] Pada zaman itu, penggunaan prangko berarti penerima surat tidak dibebani biaya lagi, karena sudah dibayarkan oleh pengirim; sebelumnya, penerima suratlah yang harus membayar biaya pengiriman surat.
Istilah alternatif "timbromania", "timbrofilia" dan "timbrologi" secara bertahap tidak digunakan lagi setelah istilah filateli diterima secara luas pada tahun 1860-an[4]
Galeri
[sunting | sunting sumber]-
Prangko peringatan Hari Filateli Indonesia
-
Prangko peringatan Hari Filateli Indonesia
-
Prangko peringatan Hari Filateli Indonesia
-
Prangko peringatan Hari Filateli Indonesia
-
Prangko peringatan Hari Filateli Indonesia
-
Prangko peringatan Hari Filateli Indonesia
-
Prangko peringatan Hari Filateli Indonesia
Lihat pula
[sunting | sunting sumber]Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Entri "filateli" di KBBI Daring". Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-12-04. Diakses tanggal 7 September 2021.
- ^ Carlton, R. Scott. The International Encyclopaedic Dictionary of Philately, Iola WI: Krause Publications, 1997, p.196. ISBN 0-87341-448-9.
- ^ Herpin, Georges. "Bapteme" in Le Collectionneur de Timbres-Postes, Vol.I, 15 November 1864, p.20.
- ^ a b Williams, L.N. & M. Fundamentals of Philately. State College: The American Philatelic Society, 1971, p.20.
- ^ Sutton, R.J. & K.W. Anthony. The Stamp Collector's Encyclopaedia. 6th edition. London: Stanley Paul, 1966, p.232.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- (Indonesia) Situs Web Kantor Filateli PT Pos Indonesia Diarsipkan 2006-06-13 di Wayback Machine.
- (Indonesia) Situs Love Indonesia Philately Diarsipkan 2023-05-28 di Wayback Machine.
- (Indonesia) Situs Majalah Prangko Indonesia Diarsipkan 2023-05-30 di Wayback Machine.
- (Indonesia) Situs Himpunan Penulis Filateli Indonesia Diarsipkan 2023-05-29 di Wayback Machine.