Universitas Nusa Bangsa
Artikel ini membutuhkan rujukan tambahan agar kualitasnya dapat dipastikan. |
Topik artikel ini mungkin tidak memenuhi kriteria kelayakan umum. |
Universitas Nusa Bangsa disngkat sebagai UNB, adalah sebuah perguruan tinggi swasta di Indonesia. Kampusnya terletak di Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat.[1][2] Universitas Nusa Bangsa telah lulus Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) oleh BAN PT pada Desember 2017.[3] Program Studi di UNB telah terakreditasi BAN PT dengan peringkat “B”.[1][4][5][6][7][8][9][10][11][12]
]
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Universitas Nusa Bangsa didirikan pada tahun 1987 oleh Yayasan Pengembangan Keterampilan dan Mutu Kehidupan (YPKMK) Nusantara yang berkedudukan di Jakarta.[1][2] UNB berdiri secara resmi berdasarkan Surat Keputusan Mendikbud RI No. 0456/0/1989 pada tanggal 19 Juli 1989 dengan 3 fakultas dan 5 jurusan yaitu: Fakultas Pertanian (FAPERTA) dengan Jurusan Budidaya Pertanian dan Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian, Fakultas Ekonomi (FAEKON) dengan Jurusan Akuntansi dan Jurusan Manajemen Perusahaan, serta Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) dengan satu jurusan yaitu Jurusan Biologi.[1] Pada tahun 1990/1991 Fakultas Pertanian membentuk Program Studi Manajemen Hutan berdasarkan Surat Keputusan Mendikbud RI No. 018/0/1991, tanggal 19 Juli 1991.[1][13]
Perkembangan selanjutnya Program Studi Manajemen Hutan ditingkatkan menjadi Fakultas Kehutanan dengan Jurusan Manajemen Hutan dan Jurusan Konservasi Sumberdaya Hutan berdasarkan Surat Keputusan Mendikbud RI tanggal 10 Maret 1993 No. 19/D/0/1993.[1] Pada tahun 1998 UNB membentuk Program Pascasarjana Magister (M.Si) Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, konsentrasi Pembangunan Sumberdaya yang telah disahkan berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia tanggal 18 Desember 1998 Nomor 451/DIKTI/Kep/ 1998.[1][13]
Guna mengatasi kelangkaan penyuluh kehutanan di daerah-daerah maka pada tahun 2006 UNB menyelenggarakan pendidikan Diploma Penyuluh Kehutanan (D2) berdasarkan Ijin Operasional Dikti No. 4147/D/T/2005, tertanggal 29 Desember 2005.Berdasarkan ijin operasional Dikti, D2 penyuluh kehutanan merubah menjadi D3 penyuluh kehutanan tahun 2011.[13]
Lambang
[sunting | sunting sumber]Bentuk
[sunting | sunting sumber]Lambang Universitas Nusa Bangsa berbentuk segi lima yang di dalamnya terdapat lingkaran. Lingkaran dibagi dua simetris oleh garis miring dengan warna merah pada bagian atas, dan putih pada bagian bawah. Antara segi lima dan lingkaran terdapat tulisan UNIVERSITAS NUSA BANGSA dan terdapat dua titik diantaranya, terletak di sebelah kiri dan kanan yang seimbang.[13]
Arti
[sunting | sunting sumber]- Segi Lima melambangkan pengembangan Universitas Nusa Bangsa berdasarkan Pancasila[13]
- Lingkaran melambangkan Ilmu selalu berkembang dan tanpa batas.[13]
- Titik Dua melambangkan keseimbangan dalam pembinaan lahir dan batin, keilmuan, dan keterampilan[13]
- Garis Miring melambangkan hurup N yang artinya Yayasan PKMK Nusantara sebagai pengelola Universitas Nusa Bangsa.[13]
Warna
[sunting | sunting sumber]- Dasar Putih melambangkan Universitas Nusa Bangsa bersifat independent, tidak bersifat kesukuan, ras, agama dan golongan politik[13]
- Merah Putih melambangkan Pengabdian kepada Nusa Bangsa Indonesia[13]
Daftar Program Studi
[sunting | sunting sumber]Program Pascasarjana[6]
[sunting | sunting sumber]Program Studi Ekonomi Pembangunan, memiliki 3 konsentrasi, antara lain:
- Pembangunan Sumber Daya Alam dan Lingkungan
- Perencanaan Pembangunan Wilayah dan Kota
- Ekonomi Keuangan Negara dan Daerah.
Program Sarjana
[sunting | sunting sumber]- Program Studi Agroteknologi[5]
- Program Studi Agribisnis[5]
- Program Studi Manajemen[7]
- Program Studi Akuntansi[8]
- Program Studi Biologi[9]
- Program Studi Kimia[10]
- Program Studi Kehutanan[11]
Program Diploma III
[sunting | sunting sumber]Program Studi Penyuluhan Kehutanan[12]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b c d e f g "UNIVERSITAS NUSA BANGSA – UNB BOGOR" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ a b yosep. "Mau Kuliah di Bogor? Berikut 12 Kampus Terbaik di Kota Hujan". RADAR BOGOR | Berita Bogor Terpercaya. Diakses tanggal 2020-07-12.
- ^ a b c "PDDikti - Pangkalan Data Pendidikan Tinggi". pddikti.kemdikbud.go.id. Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ "Direktori". Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ a b c "Fakultas Pertanian – UNIVERSITAS NUSA BANGSA" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ a b "Program Pascasarjana – UNIVERSITAS NUSA BANGSA" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ a b "Manajemen". Fakultas Ekonomi Universitas Nusa Bangsa (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ a b "Akuntansi". Fakultas Ekonomi Universitas Nusa Bangsa (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ a b "Biologi – Fakultas MIPA" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ a b "Kimia – Fakultas MIPA" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ a b "Program Studi Kehutanan – Fakultas Kehutanan UNB" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ a b "Penyuluhan Kehutanan – Fakultas Kehutanan UNB" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.
- ^ a b c d e f g h i j "PROFIL – UNIVERSITAS NUSA BANGSA" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-07-11.