-isme

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.

Akhiran -isme berasal dari bahasa Yunani -ismos, Latin -ismus, Prancis Kuno -isme, dan Inggris -ism. Akhiran ini menandakan suatu paham, ajaran, atau kepercayaan. Beberapa agama yang bersumber kepada kepercayaan tertentu juga memiliki akhiran -isme.

Hal-hal yang memiliki akhiran -isme:

Akhiran -isme dalam bahasa Indonesia

Pada mulanya sufiks -isme memang dipungut dari bahasa asing, akan tetapi lambat laun afiks itu menjadi produktif, sehingga bentuk -isme dianggap layak diterapkan juga pada dasar kata Indonesia.[1] Selama afiks asing itu bermanfaat dan bahasa Indonesia tidak memiliki padanan dalam bentuk -nya yang tepat, afiks itu dapat diterima seperti halnya bahasa Indonesia pernah menerima sufiks -wan/-wati/-man. Jika imbuhan Indonesia dapat mengungkapkan konsep yang sama, afiks asing itu tidak perlu dipakai.

Lihat pula

Referensi

  1. ^ Alwi, et al., h. 237

Bacaan lanjutan

  • (Indonesia) Alwi, Hasan et al., Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia, Balai Pustaka, Jakarta, 2003