Lompat ke isi

Abby Wambach

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Abby Wambach
Wambach melakukan pemanasan dengan timnas wanita AS, September 2011
Informasi pribadi
Nama lengkap Mary Abigail Wambach
Tanggal lahir 2 Juni 1980 (umur 44)
Tempat lahir Rochester, New York, Amerika Serikat
Tinggi 5 ft 11 in (1,80 m)
Posisi bermain Penyerang
Informasi klub
Klub saat ini Western New York Flash
Nomor 20
Karier junior
1994–98 Our Lady of Mercy High School
1995–97 Rochester Spirit
1998–2001 Universitas Florida
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2002–03 Washington Freedom 36 (22)
2009–10 Washington Freedom 39 (21)
2011 magicJack 11 (9)
2013– Western New York Flash 13 (10)
Tim nasional
2003–  Amerika Serikat 212 (163)
Kepelatihan
2011 magicJack
(Pelatih sekaligus pemain)
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 20 Juli 2013
‡ Penampilan dan gol di tim nasional akurat per 10 November 2013

Mary Abigail "Abby" Wambach (lahir 2 Juni 1980) adalah pemain sepak bola wanita Amerika Serikat, ia juga adalah pelatih, peraih dua kali medali emas Olimpiade, dan Pemain Terbaik Dunia FIFA tahun 2012. Ia saat ini bermain untuk klub Western New York Flash di Liga Sepak Bola Wanita Nasional dan juga untuk tim nasional sepak bola wanita Amerika Serikat.

Wambach telah menjadi pemain di tim nasional sepak bola wanita AS sejak tahun 2003. Sebagai penyerang, ia saat ini memegang rekor sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa untuk tim nasional dan memegang rekor dunia untuk gol internasional terbanyak pemain sepak bola baik wanita ataupun pria dengan 163 gol. Wambach telah berkompetisi di tiga turnamen Piala Dunia Wanita FIFA: 2003 di Amerika Serikat, tahun 2007 di Cina dan 2011 di Jerman, dan dua turnamen Olimpiade: 2004 di Athena dan 2012 di London. Dari kesemua itu, dia telah bermain di 29 pertandingan dan mencetak 22 gol di lima turnamen internasional ini.[1]

Pada tahun 2012, Wambach dianugerahi Pemain Terbaik Dunia FIFA 2012, menjadi wanita Amerika pertama yang memenangkan penghargaan tersebut dalam sepuluh tahun terakhir.[2]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "FIFA Player Statistics: Abby Wambach". FIFA. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-06-18. Diakses tanggal 2013-12-08. 
  2. ^ U.S. forward Wambach named world's best player Diarsipkan 2013-03-15 di Wayback Machine. Sports Illustrated, 7 Januari 2013 diakses 8 Desember 2013

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]