All the Best! 1999-2009 (ditulis ALL the BEST! 1999-2009) adalah album kompilasi ketiga boyband Jepang Arashi. Album ini dirilis pada tanggal 19 Agustus 2009 di bawah label rekaman mereka J Storm dalam 2 edisi: edisi regular yang berisi 2CD dan edisi terbatas yang berisi 3CD. Album ini debut di tempat pertama tangga lagu Oricon mingguan Jepang, dengan menjual 753,430 copy. Tigabelas hari setelah "All the Best! 1999-2009" dirilis, album ini terjual lebih dari 1 juta copy.[1][2] Pada tanggal 22 September 2009, "All the Best! 1999-2009" telah melampaui album dari Mr. Children "Supermarket Fantasy" untuk dinyatakan sebagai album terlaris pada tahun 2009 di Jepang.[3] Pada tanggal 18 Desember 2009, Oricon secara resmi menyatakan "All the Best! 1999-2009" sebagai album terlaris di Jepang pada tahun 2009, dengan penjualan lebih dari 1.43 juta copy.[4]
Kedua edisi, baik edisi regular maupun edisi terbatas berisi seluruh single Arashi sejak lagu debut mereka "Arashi" (1999) hingga "Ashita no Kioku/Crazy Moon (Kimi wa Muteki)" (2009), dengan pengecualian single solo dari Satoshi Ohno. Sebuah lagu baru berjudul "5x10" dimasukkan dalam kedua edisi. Lirik lagu tersebut ditulis oleh Arashi sendiri untuk menyampaikan perasaan syukur mereka kepada fans mereka. Edisi regular secara khusus berisi sebuah trek tersembunyi berjudul "Attack It!"[5] sedangkan edisi terbatas secara khusus berisi sebuah CD ketiga yang berisi lagu-lagu seleksi Arashi dan sebuah buku premium.
Pada hari album ini dirilis, album ini berhasil debut di tempat pertama tangga lagu album Oricon harian Jepang dengan menjual lebih dari 261,070 copy.[6] Dalam tangga lagu mingguan album, album ini berhasil menempati tempat pertama dengan menjual 753,430 copy.[7] Karena angka penjualan yang sangat tinggi di awal, "All the Best! 1999-2009" berhasil memegang rekor sebagai album dengan angka penjualan terbaik di awal pada tahun 2009 dan menjadi single dengan penjualan terbaik Arashi.[7] Album ini berhasil bertahan di posisi pertama selama 2 minggu berturut-turut, dengan menjual lebih dari 232,800 copy di minggu keduanya.[8] Pada hari ketigabelas "All the Best! 1999-2009" dirilis, album ini terjual lebih dari 1 juta copy, membuatnya menjadi satu-satunya album yang berhasil mencapai prestasi tersebut pada tahun 2009.[1][2][9] Setelah 5 minggu, album ini naik ke puncak tangga lagu album Oricon tahunan, mengalahkan album dari Mr. Children "Supermarket Fantasy".[3] Pada Juni 2010, diumumkan bahwa album ini telah terjual total sekitar 1,600,000 copy.[10] Pada Agustus 2010, album ini telah terjual total sekitar 1,729,000 copy.[11]
Ian Martin di AllMusic memberi 3.5 bintang dari 5 bintang, menyatakan bahwa CD pertama adalah "yang paling menarik", CD kedua "seakan-akan bermaksud menggambarkan berpacaran dengan lebih dewasa (baca: 'hambar')", dan CD ketiga "koleksi lagu yang aneh yang tentunya menambah variasi di kompilasi".[12]
^"アルバム 年間ランキング-ORICON STYLE ランキング" (dalam bahasa Japanese). Oricon. 20 Desember 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-12-20. Diakses tanggal 20 Desember 2010.Pemeliharaan CS1: Bahasa yang tidak diketahui (link)