Baptis dewasa

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Baptis dewasa di Northolt Park Baptist Church, London Raya, Baptist Union of Great Britain, 2015.

Baptis dewasa (Inggris: adult baptism) adalah praktik pembaptisan bagi orang-orang dewasa, atau setidaknya orang-orang yang dapat menyatakan imannya secara sadar dan mampu menggunakan akal budi, berbeda dengan praktik baptis bayi yang memberikan baptis kepada para bayi atau anak-anak yang masih belum mengerti dan sadar akan keimanan.

Beberapa denominasi yang hanya mempraktikkan baptis dewasa meyakini bahwa para bayi atau anak-anak yang masih belum dapat beriman secara sadar seharusnya belum dibaptis hingga anak-anak tersebut dewasa secara iman. Oleh karena itu, praktik pembaptisan yang menganut keyakinan semacam itu disebut juga baptis orang percaya (Inggris: believer's baptism) atau credobaptism (dari kata bahasa Latin: credo artinya "Aku percaya")[1]

Dalam Gereja Katolik, penerima baptis dewasa harus menjadi katekumen yang menerima katekese dari katekis.[2]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Slick, Matt (2009-06-12). "What is credobaptism?". Christian Apologetics & Research Ministry (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-09-14. 
  2. ^ "Baptis Dewasa – Paroki Bunda Tujuh Kedukaan (Pandu)" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-04-20. 

Daftar pustaka[sunting | sunting sumber]

Pranala luar[sunting | sunting sumber]