Célestine Galli-Marié

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Galli-Marié peran perdana Mignon pada 1866.

Célestine Galli-Marié (15 Maret 1837 – 22 September 1905) adalah seorang mezzo-sopran Prancis yang paling terkenal karena menciptakan peran judul dalam opera Carmen.[1]

Nama lahirnya adalah Marie-Célestine Laurence Marié de l'Isle di Paris. Dia diajari menyanyi oleh ayahandanya, Claude-Marie-Mécène Marié de L'Isle, yang juga memiliki karier opera yang sukses. Debutnya dimulai pada 1859 di Strasbourg, dan dia bernyanyi dalam bahasa Italia di Lisbon.[2] Pada usia lima belas tahun dia menikah dengan seorang pematung bernama Galli (yang meninggal pada 1861)[2] dan dengan demikian mengambil nama panggungnya, Galli-Marié.

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Wright, L. A. "Galli-Marié". In: The New Grove Dictionary of Opera. Macmillan, London & New York, 1992.
  2. ^ a b Curtiss, M. Bizet and his World. New York: Vienna House, 1974.

Bacaan selanjutnya[sunting | sunting sumber]

  • Rosenthal, Harold (1980). "Célestine Galli-Marié". In Sadie, Stanley (ed.). The New Grove Dictionary of Music and Musicians. vii (1st ed.). London: Macmillan. p. 127.

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

Media terkait Célestine Galli-Marié di Wikimedia Commons