Daun kepala tupai

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Daun kepala tupai
Drynaria quercifolia
Drynaria quercifolia
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
Divisi:
Kelas:
Ordo:
Famili:
Genus:
Spesies:
D. quercifolia
Spesies

Drynaria quercifolia
(L.) J.Sm.

Daun kepala tupai (Drynaria quercifolia (L.) J.Sm.) adalah sejenis tumbuhan paku epifit anggota suku Polypodiaceae. Tumbuhan ini umum dijumpai di dataran rendah, menempel di batang pohon hingga kadang-kadang menutupi hampir seluruh permukaannya. Rimpangnya relatif tebal, tertutupi rambut berwarna coklat. Daunnya memiliki dua tipe: daun yang duduk pada rimpang, kecil, dan steril, serta daun yang bertangkai, bercangap lebih dalam dan berukuran lebih besar, sering membawa sori yang tersebar tidak beraturan di permukaan bawah (dorsal) helai daunnya.

Tumbuhan ini dikenal memiliki khasiat obat dan digunakan sebagai sumber pengobatan tradisional.

Galeri gambar[sunting | sunting sumber]