Lompat ke isi

Derek Harold Richard Barton

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Derek Barton)

Sir Derek Barton
Lahir(1918-09-08)8 September 1918
Gravesend, England
Meninggal16 Maret 1998(1998-03-16) (umur 79)
College Station, Texas, USA
KebangsaanUnited Kingdom
AlmamaterImperial College London
Dikenal atasBarton reaction
Barton decarboxylation
Barton-McCombie deoxygenation
PenghargaanPenghargaan Nobel Kimia,
Medali Copley
Medali Davy
Karier ilmiah
BidangKimia
InstitusiImperial College London,
Institut de Chimie des Substances Naturelles,
Texas A&M University
Birkbeck, University of London
Pembimbing doktoralIan Heilbron

Sir Derek Harold Richard Barton (Gravesend, 8 September 1918 - College Station, Texas, 16 Maret 1998) ialah seorang kimiawan organik dan pemenang Nobel Kimia pada tahun 1969.

Ia terlahir sebagai putera William Thomas dan Maude Henrietta Barton. Pada tahun 1938 ia masuk Imperial College di Universitas London di mana pada tahun 1940 ia lulus dan pada tahun 1942 memegang gelar doktor di bidang kimia organik.

Pada tahun 1950, Barton menunjukkan bahwa molekul organik dapat diberikan konformasi, bergantung pada hasil yang terakumulasi oleh fisikawan kimia, khususnya oleh Odd Hassel. Dengan bantuan teknik baru, analisis konformasi, ia kemudian menentukan geometri banyak molekul produk alam. Pada tahun 1969 ia dianugerahi Penghargaan Nobel Kimia untuk sumbangannya pada pengembangan konsep konformasi dan penerapannya di bidang kimia.