Gempa bumi Bengkulu Agustus 2020

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Gempa Bumi Bengkulu 2020
Gempa bumi Bengkulu Agustus 2020 di Indonesia
Gempa bumi Bengkulu Agustus 2020
Waktu UTC2020-08-18 21:23:57
ISC
USGS-ANSS
Tanggal setempat19 Agustus 2020 (2020-08-19)
Waktu setempat05:23:56 WIB
05:29:35 WIB
Kekuatan6,8 Mw
6,9 Mw
Kedalaman11 km (6,8 mi)
10 km (6,2 mi)
Episentrum4°30′S 100°55′E / 4.50°S 100.91°E / -4.50; 100.91Koordinat: 4°30′S 100°55′E / 4.50°S 100.91°E / -4.50; 100.91
3°44′S 101°31′E / 3.74°S 101.51°E / -3.74; 101.51
Intensitas maks.VI (Kuat)

Gempa Bumi Bengkulu Agustus 2020 adalah gempa bumi doublet yang terjadi di sebelah Barat Bengkulu pada tanggal 19 Agustus 2020. Gempa tersebut terjadi 2 kali di antaranya gempa pertama berkekuatan 6,8 Magnitudo pada kedalaman 24 KM pada pukul 05:23:56 WIB dan gempa kedua berkekuatan 6,9 Magnitudo pada kedalaman 86 KM pada pukul 05:29:35. Gempa pertama dirasakan IV MMI di Bengkulu, Bengkulu Utara, Seluma, Mukomuko, dan Kepahiang. III MMI di Bengkulu Selatan, Kaur, Curup, dan Lebong. Dan II-III MMI di Lubuk Linggau. Gempa tersebut bahkan terasa hingga Pekanbaru dan Singapura. Gempa kedua dirasakan VI MMI Bengkulu. IV-V MMI Kepahiang, Curup. IV MMI Liwa, Padang, Painan, dan Mentawai.

Dampak[sunting | sunting sumber]

Warga yang kebetulan sedang Sholat Subuh berlarian keluar rumah. Beberapa saat setelah terjadi gempa bumi yang kedua listrik padam. Perusahaan Listrik Negara pun segera terjun untuk memulihkan kelistrikan.[1] Gempa tersebut tidak memicu kerusakan dan tidak ada korban jiwa.[butuh rujukan]

Peta Guncangan[sunting | sunting sumber]

Ini adalah peta guncangan gempa bumi Bengkulu 2020

(dilansir dari BMKG).

Ini adalah peta guncangan gempa kedua

(dilansir dari BMKG).[2].

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-09-25. Diakses tanggal 2020-08-19. 
  2. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-02-16. Diakses tanggal 2020-08-19.