Great Internet Mersenne Prime Search
Great Internet Mersenne Prime Search ("Pencarian Bilangan Prima Mersenne Besar-besaran dengan Internet") disingkat GIMPS adalah sebuah proyek kerjasama komputasi terdistribusi menggunakan perangkat lunak Prima95 dan MPrime, yang dirancang khusus untuk mencari bilangan prima Mersenne. Perangkat lunak ini dapat diunduh dari internet secara bebas. Proyek ini dicetuskan oleh George Woltman, ia juga menulis perangkat lunak yang dipakai untuk menguji bilangan prima yang ditemukan. Sedangkan server PrimeNet ditulis oleh Scott Kurowski.
Proyek ini berhasil menemukan tigabelas bilangan prima Mersenne terbesar per November 2011. Sebelas diantaranya merupakan Bilangan prima terbesar yang diketahui saat ditemukaannya. Bilangan prima terbesar yang diketahui per November 2011 adalah 243,112,609 − 1 (atau M43,112,609). Per Juni 2006, GIMPS telah mencapai total kalkulasi 20 TFLOPS menjadikan GIMPS sebagai salah satu superkomputer terkuat di dunia.
Lihat pula
[sunting | sunting sumber]Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- (Inggris) www.mersenne.org Diarsipkan 2018-04-03 di Wayback Machine. – Situs resmi GIMPS
- (Inggris) www.mersenneforum.org Diarsipkan 2020-12-15 di Wayback Machine. – Forum GIMPS
- (Inggris) PrimeNet server Diarsipkan 2021-04-14 di Wayback Machine.
- (Inggris) Mersenne Wiki Diarsipkan 2006-12-05 di Wayback Machine.