Han Tha Myint
Han Tha Myint | |
---|---|
bahasa Burma: ဟန်သာမြင့် | |
Anggota Pyithu Hluttaw-terpilih | |
Mulai menjabat Dibatalkan pada 8 Maret 2010 | |
Daerah pemilihan | Kotapraja Budalin № 1 |
Mayoritas | 16.645 (80.85%) |
Informasi pribadi | |
Lahir | 7 Mei 1948 Rangoon, Burma |
Kebangsaan | Burma |
Partai politik | Liga Nasional untuk Demokrasi |
Orang tua | Thein Pe Myint (ayah) Khin Kyi Kyi (ibu) |
Tempat tinggal | Kotapraja Yankin, Yangon |
Almamater | Institut Teknologi Rangoon |
Sunting kotak info • L • B |
Han Tha Myint (bahasa Burma: ဟန်သာမြင့်; juga disebut Han Thar Myint) adalah seorang politikus Burma. Ia kini menjabat pada Komite Eksekutif Pusat Liga Nasional untuk Demokrasi dan jurubicara partai.[1]
Han Tha Myint memenangkan kursi dalam Pyithu Hluttaw untuk mewakili Dapil I Kotapraja Budalin pada pemilihan umum Myanmar 1990, memenangkan sekitar 81% suara (16.645 suara sah).[2] Komisi Pemilihan Umum Myanmar mengumumkan pengunduran diri paksanya dari jabatan tersebut pada 11 Juni 1996.[2] Dalam kudeta Myanmar 2021 pada 1 Februari, Han Tha Myint ditahan oleh Angkatan Bersenjata Myanmar.[3]
Ia lahir dari pasangan Thein Pe Myint dan Khin Khin Kyi pada 7 Mei 1948 di Rangoon, Burma.[1] Ayahnya Thein Pe Myint adalah pemimpin Liga Kebebasan Rakyat Anti-Fasis dan teman dekat Jenderal Aung San.[2] Han Tha Myint menerima gelar Sarjana Teknik dari Institut Teknologi Rangoon pada 1970.[2]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b "Brief biographies of the some NLD CEC members". Mizzima. 26 May 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 15 July 2015. Diakses tanggal 15 July 2015.
- ^ a b c d "Name: U Tun Aung (aka U Tun Tun Hein)". BRIEF BIOGRAPHIES OF ELECTED MPs. Online Burma/Myanmar Library. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-09-24. Diakses tanggal 15 July 2015.
- ^ "Recent Arrest List" (PDF). Assistance Association for Political Prisoners. 4 February 2021. Diarsipkan (PDF) dari versi asli tanggal 2021-02-04.