Harma Zaldi
Harma Zaldi Sp.B. FinaCS | |
---|---|
Wakil Wali Kota Bukittinggi ke-3 | |
Masa jabatan 13 Agustus 2010 – 13 Agustus 2015 | |
Informasi pribadi | |
Lahir | 12 Desember 1952 Turawan, Tigo Koto, Rambatan, Tanah Datar, Sumatera Barat |
Kebangsaan | Indonesia |
Suami/istri | dr. Rahmi Yetti Kamal, Sp.A |
Anak | dr. M. Pramana K.H,Sp.OT.,M.Kes M. Irsyad K.H., S.Ked M. Anshar K.H., S.Ked |
Almamater | Universitas Andalas |
Profesi | Dokter spesialis bedah |
Sunting kotak info • L • B |
dr. H. Harma Zaldi, Sp.B. FinaCS (lahir 12 Desember 1952)[1] adalah seorang dokter spesialis dan politisi Indonesia. Ia menjabat sebagai Wakil Wali Kota Bukittinggi periode 13 Agustus 2010 – 13 Agustus 2015. Ia adalah wakil dari Wali Kota Bukittinggi, Ismet Amzis.[2] Harma Zaldi pernah menjadi Calon Bupati Tanah Datar 2005 berpasangan dengan Muhardanus.[3]
Riwayat singkat
[sunting | sunting sumber]Harma Zaldi merupakan anak pertama dari tujuh bersaudara, lahir dari keluarga dengan ayahanda H. Baharuddin, Dt. Tumanggung yang merupakan pimpinan PGA Jirek Bukittinggi dan ibunda Anizar ismail.[butuh rujukan] Ia menyelesaikan pendidikan dasar di SD dan SMP di Ciputat, Jakarta. Kemudian, ia menyelesaikan pendidikan menengah di SMAN 3 Bukittinggi tahun 1972.[butuh rujukan] Lalu, ia melanjutkan pendidikan kedokteran di Universitas Andalas (Unand), Padang tahun 1973-1983.[4] Ia lalu menjadi pegawai PTT Sukaraja Nuban, Lampung. Setelah itu, ia melanjutkan pendidikan spesialis bedah di Unand, Padang tahun 1987-1993.[4]
Rujukan
[sunting | sunting sumber]- ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-11-02. Diakses tanggal 2022-11-02.
- ^ "Daftar Nama Bupati/Wakil Bupati dan Wali kota/Wakil Wali kota Provinsi Sumatera Barat" Diarsipkan 2014-12-22 di Wayback Machine. Kemendagri.go.id. Diakses 17 Agustus 2013.
- ^ https://www.scribd.com/document/80562828/HASIL
- ^ a b "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-04-03. Diakses tanggal 2022-11-02.