Harold Macmillan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Harold Mac Millan)
Earl Stockton
Harold Macmillan in December 1959
Potret resmi, 1959
Perdana Menteri Britania Raya
Masa jabatan
10 Januari 1957 – 18 Oktober 1963
Penguasa monarkiElizabeth II
Sekretaris PertamaRab Butler (1962–1963)
Ketua Partai Konservatif
Masa jabatan
10 Januari 1957 – 18 Oktober 1963
Sebelum
Pendahulu
Anthony Eden
Pengganti
Alec Douglas-Home
Sebelum
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir
Maurice Harold Macmillan

(1894-02-10)10 Februari 1894
London, Inggris
Meninggal29 Desember 1986(1986-12-29) (umur 92)
Chelwood Gate, East Sussex, Inggris
MakamSt Giles' Church, Horsted Keynes, West Sussex, Inggris
Partai politikKonservatif
Suami/istri
(m. 1920; wafat invalid year)
Anak4, termasuk Maurice dan Caroline
Alma materBalliol College, Oxford
Pekerjaan
Penghargaan
Tanda tanganBerkas:Harold Macmillan signature.svg
Karier militer
PihakBritania Raya
Dinas/cabangAngkatan Darat Britania Raya
Masa dinas1914–1920
PangkatKapten
SatuanGrenadier Guards
Pertempuran/perang
Penghargaan militer
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Harold Mac Millan atau Maurice Harrold Mac Millan (10 Februari 1894 – 28 Desember 1986) adalah seorang negarawan dan politisi Inggris.[1][2] Ia menjadi anggota Majelis Rendah dari Partai Konservatif.[1] Sejak tahun 1942 ia menjabat sebagai menteri.[1] Pada akhir perang di Eropa, ia menjadi sekretaris negara di bawah pemerintahan Winston Churchill.[2] Lalu, pada 10 Januari 1957 ia menggantikan Anthony Eden sebagai perdana menteri (1957-1963) dan beberapa minggu kemudian ia juga terpilih menjadi ketua Partai Konservatif.[1] Mac Millan merupakan orang yang bertanggung jawab untuk membangun kembali kebijakan luar negeri Inggris dan memperbaiki hubungan dengan Anglo Amerika melalui Presiden Dwight D. Eisenhower dan John F. Kennedy.[3] Melalui pidatonya pada tahun 1960, ia menjauhkan dirinya dan negaranya dari apartheid serta mempercepat proses dekolonisasi.[3] Mac Millan mengakui bahwa masa depan Inggris dipengaruhi oleh Eropa.[3] Akan tetapi, rencananya untuk masuk ke Masyarakat Ekonomi Eropa pada Januari 1963 ditolak oleh Presiden Prancis Charles de Gaulle.[3]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b c d Ichtiar Baru Van Hoeve; Hassan Shadily. Ensiklopedia Indonesia, Jilid 7 (edisi khusus). Jakarta: PT Ichtiar Baru van Hoeve. 
  2. ^ a b "Harold Macmillan". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-05-18. Diakses tanggal 25 Juni 2014. 
  3. ^ a b c d "Past Prime Ministers". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-08-05. Diakses tanggal 25 Juni 2014.