Hayya 2: Hope, Dream & Reality

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Hayya 2: Hope, Dream & Reality
Poster resmi
Nama lainHayya 2 the Movie: Hope, Dream & Reality
SutradaraJastis Arimba
Produser
Ditulis oleh
  • Ali Eunoia
  • Jastis Arimba
Pemeran
Penata musikIzzal Peterson
SinematograferAdi Widiyarta
Penyunting
  • Risan Hadi Putra
  • Aris Tyo Nugros
Perusahaan
produksi
Warna Pictures
Tanggal rilis
24 Maret 2022
Negara Indonesia
BahasaBahasa Indonesia
Pendapatan
kotor
Rp 1,9 miliar

Hayya 2: Hope, Dream & Reality (judul alternatif: Hayya 2 the Movie: Hope, Dream & Reality) merupakan film drama Indonesia tahun 2022 yang disutradarai Jastis Arimba. Film ini merupakan kelanjutan dari The Power of Love 2: Hayya yang ditayangkan pada bulan September 2019. Film ini dirilis di bioskop-bioskop Indonesia pada 24 Maret 2022, serta dibintangi oleh Amna Shahab, Dhini Aminarti, Dimas Seto, Fauzi Baadila, dan Donny Alamsyah.[1]

Sinopsis[sunting | sunting sumber]

Akibat trauma dengan situasi konflik yang terjadi di Palestina, Hayya tidak mau dipulangkan dan kembali melarikan diri agar bisa tinggal di Indonesia. Dalam pelariannya, Hayya bertemu dengan Lia, yang mengira bahwa Hayya adalah anaknya. Hayya pun diajak Lia untuk tinggal di rumahnya dan bertemu dengan Faisal. Faisal menganggap Hayya adalah penyelamat kehidupan rumah tangganya. Di sisi lain, Rahmat, Adhin, dan Ricis terus berusaha mencari Hayya. Satu per satu rahasia keluarga Faisal mulai terbuka, hingga pada puncaknya, sebuah tragedi menimpa Hayya. Situasi berubah menjadi kompleks dan menegangkan.

Pemeran[sunting | sunting sumber]

Produksi[sunting | sunting sumber]

Hayya 2: Hope, Dream & Reality melakukan proses syuting antara bulan Juli dan Agustus 2020.[2]

Pada 21 November 2020, Asma Nadia selaku produser mengumumkan bahwa film ini telah memasuki tahap penguncian gambar.[3]

Pemasaran[sunting | sunting sumber]

Trailer resmi untuk film Hayya 2: Hope, Dream & Reality dirilis pada 8 Januari 2022.[4]

Penayangan[sunting | sunting sumber]

Film Hayya 2: Hope, Dream & Reality dirilis di bioskop-bioskop Indonesia pada 24 Maret 2022.[1]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b Martin, Deni (28 Februari 2022). "Sinopsis Film Hayya 2: Hope, Dream dan Reality Tayang Di Bioskop 24 Maret 2022". Urbanjabar.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-04-04. Diakses tanggal 19 Maret 2022. 
  2. ^ Susilawati, Desy (12 Januari 2022). "Hayya 2, Berjuang Menghadapi Kehilangan". Republika.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-27. Diakses tanggal 19 Maret 2022. 
  3. ^ hayya2themovie; asmanadia (21 November 2020). "Yeayyy Alhamdulillah...Mimin makin ga sabar @hayyathemovie2 sudah Picture Lock. saatnya masuk online post😍.
    ~
    #Repost @asmanadia with @make_repost
    ・・・
    Film pertama HAYYA menjadi kolaborasi cinta antara kami dan penonton yang mempersembahkan 2.7 M bagi Palestina dan kemanusiaan. Alhamdulillah. Berapa yang insya allah bisa kita donasikan bersama dari film HAYYA 2? πŸ’ͺ
    Semangat menyambut proyek cinta berikut bersama penonton Indonesia:)
    Alhamdulillah setelah preview ke 3, akhirnya Picture Lock. πŸ˜…
    Makin ramai untuk film Hayya 2 karena akan hadir @dhiniaminarti @dimasseto_1 @donnyalamsyah @okisetianadewi dll selain @fauzibaadilla__ @riaricis1795 @abdulhakimtop @sefirameyda dan @hamas.syahid 😍
    Asma kali ini kembali terlibat sebagai salah satu produser bersama Bunda @helvytianarosa @okisetianadewi @oryvitrio @erickyusuf_ihaqi @imamsaptono, film ketiga kami dengan @warnapicturesid dan Mas @jastisarimba.
    Doakan berkah. Suka sekali posternya tapi belum bisa dirilis. Semoga segera rilis bersama trailernya ya.
    Mohon doa semua. Allah mudahkan setiap niat baik. Aamiin allahumma aamiin... πŸ™
    #hayya2 #filmindonesia #filmpositif #palestina #asmanadia #riaricis #okisetianadewi #hayya #palestine #indonesia #film"
    . Instagram. Diakses tanggal 19 Maret 2022.
     
  4. ^ HAYYA 2 THE MOVIE (8 Januari 2022). "HAYYA 2 - Hope, Dream, and Reality Official Trailer di Bioskop 24 MARET 2022 [HD]". YouTube. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-08-17. Diakses tanggal 19 Maret 2022. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]