Iris Zero
Iris Zero | |
アイリス・ゼロ (Airisu Zero) | |
---|---|
Genre | Fantasi, Misteri, Romantis, Drama |
Manga | |
Pengarang | Piroshiki |
Ilustrator | Takana Hotaru |
Penerbit | Media Factory |
Penerbit bahasa Indonesia | Elex Media Komputindo |
Majalah | Monthly Comic Alive |
Demografi | Seinen |
Terbit | 27 April 2009 – sekarang |
Volume | 7 |
Iris Zero (アイリス・ゼロ , Airisu Zero) adalah manga Jepang yang ditulis oleh Piroshiki dan diilustrasikan oleh Takana Hotaru. Bercerita tentang kehidupan seorang siswa SMA di mana sebagian besar orang seusianya memiliki kekuatan yang disebut Iris di mata mereka. Sebagai sebagian kecil orang yang tidak mempunyai Iris atau disebut Iris Zero, ia harus menggunakan kemampuan analisisnya untuk membantu teman-temannya lewat kejadian yang terus bermunculan.
Sinopsis
[sunting | sunting sumber]Inilah dunia di mana sebagian besar orang memiliki kekuatan yang disebut iris. Toru yang sejak kecil mengalami penindasan karena tidak memiliki iris terus berusaha untuk tidak tampil mencolok. Motonya adalah "tidak menarik perhatian". Suatu hari, Koyuki, membuat sebuah pernyataan padanya. Sejak itulah hari-harinya yang penuh kedamaian berubah. Moto yang telah dipegangnya sejak kecil mulai goyah. Inilah kisah fantasi mendebarkan dengan latar belakang kehidupan sekolah![1]
Tokoh Cerita
[sunting | sunting sumber]- Toru Mizushima (水島 透 , Mizushima Toru)
Protagonis dalam seri ini, Toru adalah salah satu dari sedikit siswa di sekolahnya yang merupakan Iris Zero. Ia selalu dikucilkan oleh orang-orang sebayanya sehingga membuatnya berusaha tidak terlihat menonjol di sekolah.Ch. 1 Setelah ia membantu masalah yang dihadapi Koyuki, ia juga mulai berteman dengan orang lain yang ia bantu selesaikan masalahnya. Saat masih kecil, Toru pernah berpura-pura memiliki kekuatan Iris yang dapat mengidentifikasi Iris teman-temannya, tapi karena rahasianya diungkap Asahi, orang-orang jadi menjauhinya.Ch. 3
- Koyuki Sasamori (佐々森 小雪 , Sasamori Koyuki)
Karakter utama peremuan dalam seri ini, Koyuki adalah gadis cantik yang memiliki kekuatan Iris untuk mencari orang yang memenuhi syarat sesuai yang ia butuhkan, dicitrakan dengan munculnya tanda O atau X di atas kepala mereka. Walaupun ia dipuja sebagai idola di sekolah, ia terang-terangan datang kepada Toru untuk minta tolong, hal ini membangkitkan rasa iri di antara teman-teman sekelasnya, padahal ia hanya ingin minta tolong untuk menemukan orang yang memenuhi syarat sebagai ketua OSIS untuk periode selanjutnya. Akhirnya, Toru membuat anggota OSIS merasa Koyuki yang paling memenuhi syarat, dengan dalih ia tidak dapat melihat tanda O di kepalanya sendiri. Ia mengucapkan terima kasih kepada Toru dengan menganggapnya sebagai teman dekat dan memaksanya berurusan dengan situasi di mana hanya Toru-lah yang bisa menangani.Ch. 2 Koyuki merupakan salah satu dari sedikit orang yang tidak mempermasalahkan Toru yang seorang Iris Zero dan mengakui bahwa ia merasa sedikit iri karena Toru dapat melihat dunia tanpa filter. Belakangan ia menyukai Toru, tetapi Toru mencoba untuk tidak membalas perasaannya, takut menodai reputasinya karena bergaul dengan Iris Zero. Namun, menurut Harumi mereka berdua sebenarnya saling menyukai.Ch. 13-20
- Asahi Yuki (結城 あさひ , Yuki Asahi)
Yuki adalah teman Koyuki yang dulu merupakan teman masa kecil Toru sampai kejadian di mana ia mengungkap bahwa Toru adalah seorang Iris Zero.Ch. 2 Kekuatan Irisnya dapat mengetahui seseorang itu berbohong yang dicitrakan dengan munculnya ekor setan. Ia memang bercita-cita menjadi seorang polisi, tapi ketika guru BK berbohong dengan mengatakan ia cocok dengan profesi itu, ia marah dan menampar guru tersebut, menempatkan dirinya terancam dikeluarkan.Ch. 2 Setelah Toru menyelamatkannya dengan menjelaskan situasi sebenarnya, ia dapat berbaikan dengan guru tersebut dan mengakrabkan diri dengan Toru.Ch. 3-4
- Hijiri Shinozuka (篠塚 聖 , Shinozuka Hijiri)
Hijiri adalah teman sekelas Toru sekelas yang santai, dan ia merupakan teman satu-satunya Toru sebelum bertemu Koyuki. Kekuatan Irisnya memungkinkan ia untuk melihat ketika seseorang yang dekat dengan kematian dicitrakan dengan kupu-kupu yang hinggap. Semakin banyak orang tersebut dihinggapi kupu-kupu, semakin dekat ia dengan kematian.Vol. 2 profile Ia dan Toru menjadi teman setelah membantunya melindungi gadis yang penting baginya dengan mencegah kematiannya dengan mengungkap orang yang menginginkan kematian gadis itu.Ch. 6
- Nanase Kuga (久賀 七瀬 , Kuga Nanase)
Kuga adalah teman sekelas Toru yang pada awal kemunculannya digambarkan sebagai gadis pemalu yang bergabung dengan kelompok Toru saat Karyawisata.Ch. 4 Ia dapat mengetahui perasaan orang lain menggunakan Iris yang dicitrakan dalam bentuk sayap yang berwarna sesuai dengan keadaan emosi mereka.Ch. 11-12 Karena kekuatannya, ia terkadang bertindak egois, seperti saat mencuri pakaian tradisional Jepang milik Koyuki dan menjadi tokoh antagonis saat di cerita 'Iris Hunter' di mana ia memanipulasi psikologis teman-temannya yang membuat mereka seakan kehilangan kekuatan Iris meskipun kenyataannya tidak.Ch. 13-20
- Harumi Tokita (時田 晴海 , Tokita Harumi)
Harumi adalah teman sekelas Toru. Ia berkacamata dan memiliki pembawaan diri yang tenang. Ia sangat perhatian pada Kuga yang merupakan teman masa kecilnya.Vol. 4 profileCh. 11 Kekuatan Irisnya ialah mencitrakan bentuk lingkaran malaikat diatas kepala seseorang dengan panah yang mengarah ke seseorang yang dicintai orang itu, semakin panjang semakin besar rasa cintanya.Vol. 4 profile Pada cerita 'Iris Hunter', ia mencoba melindungi Kuga dengan menjadikan Toru sebagai kambing hitam. Ia mengungkap bahwa beberapa tahun lalu, ia dan Kuga berjanji untuk tidak menyalahgunakan kekuatan mereka, setelah Kuga mengingkari janjinya, ia menyelamatkannya dari percobaan bunuh diri.Ch. 20 Ia menunjukkan ketidaksukaannya pada Toru karena sebenernya usahanya dan Kuga membuat Houjou populer sehingga memenangkan kursi ketua OSIS menjadi gagal akibat popularitas Koyuki mendadak menanjak.Ch. 23
Media
[sunting | sunting sumber]Manga
[sunting | sunting sumber]Manga mulai diserialisasi pada tahun 2009[2] tetapi pada tahun 2012 harus hiatus selama hampir dua tahun karena Takana yang merupakan ilustrator Iris Zero sakit, serialisasi berlanjut pada bulan oktober 2013. Pada bulan yang sama dengan berlanjutnya serialisasi di Jepang, Elex Media Komputindo merilis jilid pertama Iris Zero di indonesia.[1]
- Iris Zero 1, Tanggal Terbit 09/10/2013, ISBN 978-602-02-2069-7[1]
- Iris Zero 2, Tanggal Terbit 11/12/2013, ISBN 978-602-02-2382-7[3]
- Iris Zero 3, Tanggal Terbit 22/01/2014, ISBN 978-602-02-2770-2[4]
- Iris Zero 4, Tanggal Terbit 19/02/2014, ISBN 978-602-02-3239-3[5]
- Iris Zero 5, Tanggal Terbit 19/03/2014, ISBN 978-602-02-3432-8[6]
- Iris Zero 6, Tanggal Terbit 19/08/2015, ISBN 978-602-02-6973-3[7]
CD Drama
[sunting | sunting sumber]CD Drama perdana dirilis oleh Edge Records pada 23 Februari 2012 dan CD Drama kedua dibundel dengan edisi terbatas spesial jilid ke-6 pada 22 Maret 2014.[8]
Catatan Kutipan
[sunting | sunting sumber]- ^ "Ch." mengacu pada chapter di manga Iris Zero
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b c "Iris Zero 1::Hotarutakana::9786020220697::Elex Media Komputindo". elexmedia.id. Diakses tanggal 2017-01-01.
- ^ 月刊 comic alive (コミックアライブ) 2009年 06月号 (dalam bahasa Bahasa Jepang). Amazon.co.jp. Diakses tanggal 2016-06-12.
- ^ "Iris Zero 2::Hotaru Takana & Piroshiki::9786020223827::Elex Media Komputindo". elexmedia.id. Diakses tanggal 2017-01-01.
- ^ "Iris Zero 3::Hotaru Takana & Piroshiki::9786020227702::Elex Media Komputindo". elexmedia.id. Diakses tanggal 2017-01-01.
- ^ "Iris Zero 4::Hotaru Takana & Piroshiki::9786020232393::Elex Media Komputindo". elexmedia.id. Diakses tanggal 2017-01-01.
- ^ "Iris Zero 5::Hotaru Takana & Piroshiki::9786020234328::Elex Media Komputindo". elexmedia.id. Diakses tanggal 2017-01-01.
- ^ "Iris Zero 6::Hotaru Takana & Piroshiki::9786020269733::Elex Media Komputindo". elexmedia.id. Diakses tanggal 2017-01-01.
- ^ "アイリス・ゼロ ドラマCD" (dalam bahasa Bahasa Jepang). Edge Records. Diakses tanggal 2014-07-04.