Jasa ekosistem

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Rawa gambut dataran tinggi di Wales yang menjadi sumber Sungai Severn. Rawa yang sehat menyerap karbon, menahan air sehingga mengurangi risiko banjir, dan memasok air bersih dengan lebih baik daripada habitat yang terdegradasi.

Jasa ekosistem atau layanan ekosistem (bahasa Inggris: ecosystem service) adalah keseluruhan manfaat yang diberikan oleh ekosistem kepada kehidupan manusia, baik secara langsung maupun tidak langsung. Meskipun topik ini telah diperbincangkan sejak lama, tetapi istilah jasa ekosistem menjadi populer setelah Perserikatan Bangsa-Bangsa meluncurkan program Penilaian Ekosistem Milenium (MA) pada awal dasawarsa 2000-an.[1][2]

Jasa ekosistem terbagi menjadi empat, yaitu jasa penyediaan, jasa pengaturan, jasa budaya, dan jasa pendukung. Jasa penyediaan meliputi produk-produk yang disediakan oleh ekosistem yang dapat digunakan oleh manusia, seperti bahan pangan, bahan baku industri, dan sumber daya genetik. Jasa pengaturan meliputi proses-proses yang mengatur keberlangsungan kehidupan, seperti pengaturan iklim, pemeliharaan kualitas air dan udara, serta penyerbukan tumbuhan. Jasa budaya atau jasa kultural meliputi unsur-unsur yang bermanfaat bagi kondisi mental dan spiritual manusia, misalnya pemanfaatan ekosistem untuk pendidikan, rekreasi, serta pengayaan nilai-nilai spiritual dan estetika. Sementara itu, jasa pendukung meliputi unsur-unsur yang mendukung terlaksananya ketiga jasa ekosistem lainnya, seperti daur nutrien, pembentukan tanah, dan pemeliharaan keanekaragaman hayati.[3][4]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Millennium Ecosystem Assessment". Millennium Ecosystem Assessment. Diakses tanggal 6 Agustus 2023. 
  2. ^ Lugo, Ezequiel (2008). "Ecosystem Services, the Millennium Ecosystem Assessment, and the Conceptual Difference Between Benefits Provided by Ecosystems and Benefits Provided by People". Journal of Land Use & Environmental Law. 23 (2): 243–261. ISSN 0892-4880. 
  3. ^ Pearce, Reagan (3 Januari 2023). "What are Ecosystem Services?". Earth. Diakses tanggal 6 Agustus 2023. 
  4. ^ "Ecosystem Services & Biodiversity (ESB)". Food and Agriculture Organization of the United Nations. Diakses tanggal 6 Agustus 2023.