Lompat ke isi

Lubuk Gaung, Siak Kecil, Bengkalis

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Lubuk Gaung
Negara Indonesia
ProvinsiRiau
KabupatenBengkalis
KecamatanSiak Kecil
Kode pos
28771
Kode Kemendagri14.03.12.2005 Edit nilai pada Wikidata
Luas105. km²
Jumlah penduduk1780 jiwa
Kepadatan- jiwa/km²
Jumlah KK450
Situs webhttps://lubukgaung.desa.id
Peta
PetaKoordinat: 1°10′51.600″N 102°4′58.800″E / 1.18100000°N 102.08300000°E / 1.18100000; 102.08300000


Lubuk Gaung adalah sebuah desa yang terletak di kecamatan Siak Kecil, kabupaten Bengkalis, provinsi Riau, Indonesia.

Desa Lubuk gaung merupakan salah satu desa tertua di Kecamatan Siak Kecil. Sebagian besar penduduknya tinggal di bantaran sungai Siak kecil.

Bahasa sehari-hari yang umum dilakukan masyarakat Lubuk Gaung dalam berkomunikasi adalah melayu dialek Petalangan dan bahasa nasional Indonesia.

Pencaharian penduduk umumnya dari perkebunan sawit, karet dan lain- lain. Pertanian padi juga lumayan luas didaerah ini.

Kerajinan rotan dan lidi sawit juga ditekuni beberapa rumah tangga. Beberapa orang juga mencari ikan sebagai usaha tambahan.