Meryem Uzerli

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Meryem Uzerli
LahirMeryem Sarah Uzerli
12 Agustus 1983 (umur 40)
Kassel, Jerman
KebangsaanJerman, Turki
Warga negaraRepublik Federal Jerman, Republik Turki
PekerjaanAktris, Model
Tahun aktif2002–sekarang
Karya terkenalKing Suleiman sebagai Hürrem Sultan
Tinggi173 cm (5 ft 8 in)
Anak2
Orang tuaHüseyin Uzerli
Ursula Uzerli
Situs webwww.meryem.me

Meryem Uzerli (lahir 12 Agustus 1983[1]) adalah seorang aktris dan model Turki -Jerman yang menjadi terkenal karena memerankan Hürrem Sultan dalam serial TV Turki Muhteşem Yüzyıl yang di Indonesia dikenal dengan judul Abad Kejayaan. [2]

Biografi[sunting | sunting sumber]

Meryem Uzerli lahir dalam sebuah keluarga Muslim pada 12 Agustus 1983 di Jerman. Ayahnya Hüseyin adalah orang Turki sementara ibunya Ursula adalah orang Jerman.[2] Ia memiliki dua kakak laki-laki dan seorang kakak perempuan, Canan Uzerli yang merupakan seorang musisi jazz.[2] Ia mempelajari akting di Schauspielstudio Frese di Hamburg. Ia paling dikenal karena memerankan Hürrem Sultan dalam serial drama televisi sejarah King Suleiman. Ia memenangkan penghargaan Kupu-Kupu Emas dalam kategori Aktris Terbaik pada 2012. Namun pada tahun 2013, Meryem Uzerli meninggalkan serial tersebut karena alasan kesehatan[3] dan dari episode 103, Vahide Perçin menggantikannya sebagai Hürrem Sultan.

Setelah meninggalkan Turki, ia mengumumkan bahwa ia putus dengan pacarnya Can Ateş setelah mengetahui bahwa ia telah diselingkuhi.[4] Ia mengatakan bahwa ia hamil dan ia mengandung anaknya Ateş.[5] Pada 10 Februari 2014, ia melahirkan seorang putri yang diberi nama Lara.[6]

Pada akhir 2014, media mengumumkan bahwa Meryem Uzerli akan kembali setelah setahun hengkang dengan manajemen baru dan sebuah proyek TV, setelah menandatangani kontrak dengan O3, perusahaan produksi Turki dari saluran TV terbesar di negara-negara Arab, MBC.[7][8] Untuk memandai kembalinya Uzerli, Louis Vuitton dan edisi Turki dari majalah Elle mendedikasikan 12 halaman mode yang menampilkan aktris tersebut, yang difoto di markah tanah Jerman bersejarah termasuk Berliner Dom dan Siegessäule.[7] Sebuah konferensi pers besar bersama Uzerli direncanakan di Dubai, di mana ia menampilkan proyek barunya, tetapi meskipun mengurusi acara penandatanganan untuk kontrak di Dubai, Uzerli pergi ke Istanbul bersama dengan sekelompok kecil anggota pers.[7][8] Ia tetap tinggal di Berlin, namun berencana untuk pindah ke Istanbul pada akhir Januari.[8] Ia tinggal di sebuah hotel selama dua tahun selama pengambilan gambar Abad Kejayaan. Pada Desember 2014, Star TV merilis sebuah video dan foto Uzerli yang mengenalkannya sebagai salah satu dari aktrisnya pada 2015.[9][10] Sebelumnya, ia mempublikasikan fotonya sendiri pada saat pengambilan gambar di studio Star TV.[11]

Media juga merumorkan bahwa Meryem Uzerli memiliki hubungan dengan pemeran se-serial TV sebelumnya Ozan Güven, yang memainkan peran Rüstem Pasha dalam Abad Kejayaan.[12] Uzerli kemudian memposting di Facebooknya bahwa berita tentang hubungannya dengan Güven tidak benar.[13]

Pada December 2014, Meryem Uzerli mendapatkan sebuah undangan dari sebuah keluarga kaya ke sebuah acara di Timur Tengah, memberikannya 500,000 euro untuk datang ke sebuah makan malam khusus. Ia menjawabnya: “Aku tidak selalu menerima undangan-undangan, tetapi jika kamu menyumbangkan uang tersebut ke tiga asosiasi Turki yang bekerja untuk anak-anak yang membutuhkan, Aku akan datang.” Pembawa acara tersebut menjawab: “Kami akan membayar uang lebih.” Ia datang ke makan malam tersebut pada Desember 2014.[8]

Filmografi[sunting | sunting sumber]

Film[sunting | sunting sumber]

Tahun Judul Peran Catatan
2009 Das total verrückte Wochenende
2009 The Line[14] Anna Film pendek
2009 Sterne über dem Eis Pelajar
2010 Journey of No Return Pramugari

Televisi[sunting | sunting sumber]

Tahun Judul Peran Catatan
2008 Inga Lindström Britta Protagonis
2010 A Case for Two
2011-2013 Muhteşem Yüzyıl Hürrem Sultan Pemeran utama

Penghargaan dan nominasi pilihan[sunting | sunting sumber]

[15]

Tahun Penghargaan Kategori Judul Hasil
2010 Festival Film Jeruk Emas Antalya Internasional ke-47 Penghargaan Juri Khusus Journey of No Return Menang
2011 Penghargaan Akademi Tüketici ke-24 Pemeran Utama Perempuan Terbaik Abad Kejayaan Menang
2011 Penghargaan Kuda Perak Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang
2011 Penghargaan TV Stars Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang
2011 Penghargaan Kupu-Kupu Emas ke-38 Penghargaan Khusus Abad Kejayaan Menang
2011 Universitas Marmara Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang
2011 TV Oscars Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang
2011 Penghargaan AyakliGazete.com ke-2 Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang
2011 Penghargaan Televisi Antalya Turki Aktris Drama Terbaik Abad Kejayaan Nominasi
2012 Penghargaan Turkey GQ Wanita Tahun Ini Menang
2012 Penghargaan Kupu-Kupu Emas ke-39 Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang
2012 Universitas Galatasaray Aktris Film dan Serial Terbaik Abad Kejayaan Menang
2012 Universitas Kültür Istanbul Aktris Serial Drama Terbaik Abad Kejayaan Menang
2012 Penghargaan MDG Emas Pemeran Utama Drama Turki Terbaik Abad Kejayaan Menang
2012 Penghargaan Kehormatan Magazinci.com Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang
2012 Ikatan Jurnalis Majalah Aktris Terbaik Tahun Ini Abad Kejayaan Menang
2012 Universitas Teknikal Yıldız Aktris Serial Paling Populer Abad Kejayaan Menang
2012 Penghargaan AyakliGazete.com ke-3 Aktris Terbaik Abad Kejayaan Nominasi
2012 Penghargaan Televisi Antalya Turki Aktris Drama Terbaik Abad Kejayaan Nominasi
2012 Universitas Aydın Istanbul Aktris Serial Paling Populer Abad Kejayaan Menang
2012 Penghargaan Radikal Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang
2012 Penghargaan Andy-Ar Aktris Terbaik Tahun Ini Abad Kejayaan Menang
2012 Nama-Nama Tokoh Paling Sukses Esenler 2012 Aktris Terbaik Tahun Ini Abad Kejayaan Menang
2013 Acara Penghargaan Stars ke-11 Aktris Serial TV Paling admired 2012 Abad Kejayaan Menang
2013 Penghargaan Seumur Hidup İtü Emös ke-20 Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang
2013 Penghargaan Televisi Antalya Turki Aktris Drama Terbaik Abad Kejayaan Menang
2013 Penghargaan AyakliGazete.com ke-4 Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang
2013 Penghargaan Tikus Kristal Aktris Terbaik Abad Kejayaan Menang

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Meryem Uzerli - Sinema Turk
  2. ^ a b c "Onu ancak ölüm durdurur" (Turki)
  3. ^ "Meryem Uzerli left Muhteşem Yüzyıl and returned to Germany!". Diakses tanggal 15 Januari 2014. 
  4. ^ "Did Meryem Uzerli's boyfriend cheated on her?". Diakses tanggal 15 January 2014. 
  5. ^ "Meryem Uzerli-Kli's pregnant photos revealed!". Diakses tanggal 15 January 2014. 
  6. ^ "Meryem Uzerli has given birth to a baby girl". Diakses tanggal 12 Februari 2014. 
  7. ^ a b c Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama PRN
  8. ^ a b c d "Magnificent Century's Hürrem, Meryem Uzerli returns to Turkey for new project". Hurriyet Daily News. Diakses tanggal 1 Januari 2015. 
  9. ^ "Yeni Yıla Yeni Starlar! - Meryem Uzerli". Star TV. Diakses tanggal 1 Januari 2015. 
  10. ^ "Star 2015'e Bomba Gibi Giriyor!". Star TV. Diakses tanggal 1 Januari 2015. 
  11. ^ "Meryem Uzerli publishing photo of herself during a shooting Facebook". Facebook. Diakses tanggal 1 Januari 2015. 
  12. ^ "Magnificent Century brings new love to Hürrem Sultan". Hurriyet Daily News. Diakses tanggal 1 Januari 2015. 
  13. ^ "Meryem Uzerli's post on Facebook refusing the news about her relationship". Facebook. Diakses tanggal 1 Januari 2015. 
  14. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-09-12. Diakses tanggal 2014-12-12. 
  15. ^ "Meryem Uzerli's Awards". meryem.me. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-02-15. Diakses tanggal 31 Desember 2014. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]