Museum Perbatasan Anambas
Museum Perbatasan Anambas adalah museum yang memberikan informasi sejarah tentang Anambas tempo dulu dan terletak di Desa Tiangau, Kecamatan Siantan Selatan, Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepulauan Riau. Museum Perbatasan didirikan sejak tanggal 6 April 2023 oleh Yayasan Anambas Cerdas Perbatasan[1] dan dibuka untuk umum pada 31 Agustus 2023.[2]
Museum ini berada di tepi pantai Arung Hijau. Museum Perbatasan didirikan dengan tujuan memenuhi kebutuhan para pemburu sejarah di wilayah perbatasan[1] dan dikelola oleh Het Tiandri.[2]
Koleksi
[sunting | sunting sumber]Museum Perbatasan menyimpan beberapa koleksi foto sejarah seperti foto pengeboman kota Tarempa oleh pesawat Jepang, foto pengungsi Vietnam yang terdampar di pantai Kepulauan Anambas, hingga foto Wakil Presiden Republik Indonesia pertama, Mohammad Hatta. Selain itu juga terdapat foto objek wisata bersejarah bernama makam keramat Siantan dan koleksi lampu kuno.[1]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b c Suwadha, Dedy (2023-09-01). "Pengeboman di Jemaja ada di Museum Perbatasan Anambas". WartaKepri.co.id. Diakses tanggal 2024-05-30.
- ^ a b Ridwan, Muchamad (2023-08-31). "Penuhi Kebutuhan Pecinta Sejarah, Museum Perbatasan di Ujung Negeri Resmi di Dirikan". TVRI News. Diakses tanggal 2024-05-30.