Niang pao

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Niang pao (Hanzi: 娘炮) adalah sebuah istilah ejekan Tionghoa untuk laki-laki yang bersifat kewanita-wanitaan (feminim).[1] Partai Komunis Tiongkok memakai istilah tersebut dalam artikel Xinhua tahun 2018 untuk merujuk kepada acara yang menampilkan pria Tiongkok melambai di Internet.[2] Ostilah tersebut dipakai lagi dalam aturan pemerintah tahun 2021 yang menyoroti penampilan laki-laki di televisi.[3] The Guardian menyebut acara televisi Tiongkok Youth With You dan Produce 101 sebagai contoh yang ditargetkan.[4] Akademi Ilmu Sosial Tiongkok menyatakan teori bahwa Central Intelligence Agency Amerika Serikat menginisiasikan fenomena tersebut dalam rangka "kampanye untuk 'mencuci otak' pria Asia" sejak 1962.[5]

Referensi[sunting | sunting sumber]

Bacaan tambahan[sunting | sunting sumber]