Pengguna:ABDI SURYADI
Struktur Komando
[sunting | sunting sumber]Komando Kepolisian Republik Indonesia pada dasarnya didasarkan dan disesuaikan atas wilayah administrasi pemerintahan sipil. Komando pusat berada di Markas Besar Polri (Mapolri) di Jakarta.
Pada umumnya, struktur komando Polri dari pusat ke daerah adalah:
- Pusat
- Daerah Tingkat I
- Kepolisian Daerah (Polda)
- Daerah Tingkat II
- Kepolisian Kota Besar (Poltabes)
- Kepolisian Resort Kota (Polresta)
- Kepolisian Resort (Polres)
- Tingkat dasar
- Kepolisian Sektor Kota (Polsekta)
- Kepolisian Sektor (Polsek)
Di beberapa daerah terpencil, ada pula pos-pos polisi yang merupakan perpanjangan tangan dari Kepolisian Sektor.
Di samping itu, ada pula Brigade Mobil yang merupakan unit elit dalam Polri. Brigade Mobil ini mempunyai Markas Brimob Polri di Jakarta yang membawahi korps Brimob yang berinduk di masing-masing Kepolisian Daerah. Tidak ada perpanjangan Brimob di tingkat resortal dan sektoral.
Polri kini
[sunting | sunting sumber]Dalam perkembangan paling akhir dalam kepolisian yang semakin modern dan global, Polri bukan hanya mengurusi keamanan dan ketertiban di dalam negeri, akan tetapi juga terlibat dalam masalah-masalah keamanan dan ketertiban regional mahupun antarabangsa, sebagaimana yang ditempuh oleh kebijakan PBB yang telah meminta pasukan-pasukan polisi, termasuk Indonesia, untuk ikut aktif dalam berbagai operasi kepolisian, misalnya di Namibia (Afrika Selatan) dan di Kamboja (Asia).