Pengguna:Andriana08/Bak pasir
Notifikasi
[sunting | sunting sumber]Halo, Andriana08. Anda mendapatkan pesan baru di halaman pembicaraan saya. Hapus atau arsipkan pesan ini setelah Anda membaca pesan tersebut |
Mohon jangan gunakan templat "{{Infobox film}}" di ruang nama pengguna Anda. Gunakan {{Infobox pengguna}}. |
Aktor gaek yang memiliki banyak pengalaman dalam dunia perfilman sejak tahun 1981, Sean Penn akan muncul kembali dalam film terbarunya, sejak terakhir kali tampil di layar lebar dalam film “The Secret Life of Walter Mitty” (2013). Aktor berusia 54 tahun yang menerima banyak pernghargaan dan masuk nominasi melalui film “Mystic River” (2003) dan “Milk” (2008) itu akan bermain dalam film Hollywood teranyar berjudul “The Gunman” pada pertengahan 2015 ini.
Dalam film barunya ini, Sean Penn akan berjibaku dengan pemeran Heimdall dalam film seri “Thor” (2011 dan 2013), Idris Elba, serta Javier Bardem yang pernah bermain dalam film “James Bond: Skyfall” (2012). Selain itu, dia juga akan beradu akting dengan aktris asal Italia, Jasmine Trinca yang menjadi kekasihnya dalam film “The Gunman” ini. Sedangkan, di belakang layar ada sutradara dua film “Transporter” (2002 dan 2005) dan “Taken” (2008), Pierre Morel.
Cerita dalam film bergenre action crime ini sendiri diadaptasi dari novel karya Jean-Patrick Manchette yang berjudul “The Prone Gunman”. Kisahnya bercerita tentang perjuangan seorang mantan agen rahasia dari tentara pasukan khusus yang bernama Jim “Twink” Terrier (Sean Penn) dalam membersihkan namanya dari organisasi tempat dia bekerja tersebut. Ceritanya bermula ketika Jim berencana untuk pensiun dari pekerjaannya sebagai seorang agen rahasia.
Jim yang juga merupakan kontraktor militer ingin memulai kehidupan baru yang penuh kebahagiaan dengan kekasihnya, Annie (Jasmine Trinca). Namun, keinginannya itu ternyata ditolak oleh organisasi tempat dia bekerja. Organisasinya itu malah memaksa Jim untuk melakukan tugas yang sangat berbahaya. Misi barunya itu membuat Jim harus melakukan perjalanan keliling Eropa, untuk bisa menyelesaikan pekerjaan terakhirnya sebagai mata-mata.
Tetapi, ternyata organisasinya itu berkhianat pada dirinya dan memiliki rencana yang jahat untuk menghilangkan Jim dari muka bumi. Akibat pengkhianatan itu, Jim pun diburu oleh para musuhnya. Tidak heran jika dia terpaksa mengancam akan membuka rahasia organisasinya. Namun, posisi Jim malah semakin terdesak saat dia juga harus menghadapi orang-orang yang rupanya telah memberitahu kekasihnya tentang pekerjaannya selama ini sebagai agen rahasia.
Apalagi, kemudian Annie juga disandera oleh musuh-musuhnya. Sekarang, selain berjuang membersihkan namanya, Jim juga harus baku tembak untuk menyelamatkan Annie dan tentu dirinya sendiri. Apa yang harus dilakukan Jim demi mencapai tujuannya untuk membersihkan namanya, serta menyelamatkan dirinya dan Annie? Berhasilkah Jim mengalahkan semua musuhnya dan mengungkap kejahatan yang dilakukan oleh organisasi tempatnya bekerja?
Film ini sangat menarik dengan aksi laga dan tembak-menembak sepanjang durasinya selama 115 menit. Anda akan bisa menyaksikan adegan baku tembak yang dilakukan oleh aktor peraih dua piala Academy Awards, Sean Penn tersebut saat menghadapi musuh-musuhnya. Anda juga bisa melihat adegan mesra antara Sean Penn dengan kekasihnya yang diperankan Jasmine Trinca. Makanya, jangan lupa tonton film “The Gunman” yang dirilis pada 20 Maret 2015 ini!