Portal:Biologi/Gambar pilihan/7 2018
Tampilan
Fir adalah tumbuhan konifer dari genus Abies yang terdiri dari 48-55 spesies. Pohon ini banyak ditemukan di pegunungan di Amerika Utara, Amerika Tengah, Eropa, Asia, dan Afrika Utara. Pohon ini terkait erat dengan genus Cedrus atau pohon aras (cedar). Pohon ini dapat mencapai tinggi 10 hingga 80 meter dengan diameter batang mencapai 4 meter. Pohon fir dapat dibedakan dari spesies konifer lainnya dengan bentuk daun runcing yang unik dan ukuran bunga betinanya yang relatif lebih besar. Setiap spesies dari fir biasanya dibedakan dari ukuran dan susunan daun serta ukuran, bentuk, dan susunan bunga betina. (Selengkapnya...)