Protokol Alma-Ata
Tampilan
Jenis | Traktat yang menyatakan deklarasi pendirian dan prinsip-prinsip Persemakmuran Negara-Negara Merdeka (Commonwealth of Independent States, CIS). |
---|---|
Ditandatangani | 21 Desember 1991 |
Lokasi | Alma-Ata, Kazakhstan |
Efektif | 21 Desember 1991 |
Penanda tangan | Rusia: Boris Yeltsin Ukraina: Leonid Kravchuk Belarus: Stanislav Shushkevich Armenia: Levon Ter-Petrosyan Azerbaijan: Ayaz Mutallibov Kazakhstan: Nursultan Nazarbayev Kirgizstan: Askar Akayev Moldova: Mircea Snegur Tajikistan: Rahmon Nabiyev Turkmenistan: Saparmurat Niyazov Uzbekistan: Islam Karimov |
Protokol Alma-Ata adalah deklarasi pendirian dan prinsip-prinsip Persemakmuran Negara-Negara Merdeka (Commonwealth of Independent States, CIS). Para pemimpin Rusia, Ukraina, dan Belarus telah menyepakati Perjanjian Belavezha pada 8 Desember 1991, yang membubarkan Uni Soviet dan membentuk CIS. Pada 21 Desember 1991, Armenia, Azerbaijan, Belarus, Kazakhstan, Kirgizstan, Moldova, Rusia, Tajikistan, Turkmenistan, Ukraina, dan Uzbekistan menyepakati Protokol Alma-Ata, bergabung dengan CIS. Perjanjian tersebut melibatkan tiga penandatangan Belavezha yang asli, serta delapan bekas republik Soviet tambahan. Lithuania, Latvia, Estonia, dan Georgia adalah bekas republik yang tak ikut serta.[1]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "THE ALMA-ATA DECLARATION". Federal Research Division / Country Studies / Area Handbook Series / Belarus / Appendix C. Library of Congress. Archived from the original on 2001-01-22. Diakses tanggal 2019-12-10.