Lompat ke isi

Sofyan Dawood

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Sofyan Dawood
Informasi pribadi
Lahir10 Oktober 1966 (umur 58)
Kota Panton Labu, Tanah Jambo Aye, Aceh Utara, Aceh
KebangsaanIndonesia
Partai politik
Suami/istriAzirni
Karier militer
Pihak Aceh
Dinas/cabangGerakan Aceh Merdeka
Masa dinas1988—2005
Pertempuran/perangPemberontakan di Aceh
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Sofyan Dawood (lahir 10 Oktober 1966) adalah mantan tokoh pejuang GAM. Dia pernah menjabat sebagai Juru Bicara Gerakan Aceh Merdeka.

Sofyan kelahiran Panton Labu, Aceh Utara, pada 10 Oktober 1966. Dia anak kedua dari tiga bersaudara. Ayahnya, Teuku Muhammad Dawood, seorang pensiunan tentara yang berpangkat kapten, dan jenis orang yang tegas dan jujur.

Pada tahun 1975, saat itu Sofyan berusia sekitar 10 tahun, ayahnya terlibat dalam Komando Jihad, sebuah organisasi yang berbasis di Jakarta. Organisasi ini tak lepas dari gerakan Darul Islam/ Tentara Islam Indonesia (DI/TII) yang bertujuan mendirikan Negara Islam Indonesia (NII). Pemimpinnya Sekarmaji Kartosoewirjo, yang dieksekusi pada September 1962 di sebuah pulau di Teluk Jakarta. Seluruh pemimpin DI/TII yang tersisa kemudian membentuk Komando Jihad.

Daud Beureueh, yang memproklamasikan diri sebagai Presiden NBA (Negara Bagian Aceh) pada 20 September 1953, juga bergabung dengan DI/TII. Beureueh menyerah tiga bulan sesudah Kartosoewirjo meninggal, yakni pada Desember 1962. Dia juga dikenal sebagai seorang ulama.

Sepanjang tahun 1976 sampai 1980 terjadi penangkapan besar-besaran dengan isu Komando Jihad di Sumatra. Ribuan orang terjaring.

Muhammad Dawood memutuskan keluar dari Komando Jihad, lalu bergabung dengan Aceh Merdeka atau disingkat AM yang dipimpin Hasan Tiro pada tahun 1976. Gerakan ini oleh pemerintah Soeharto dinamai Gerakan Aceh Merdeka atau GAM, sebuah stigma.

Pada Mei 1977, terjadi pertempuran antara pasukan GAM dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) di desa Alue Ie Udeung, Pasee, Aceh Utara. Muhammad Dawood tertembak dan meninggal dunia di situ. Teman-teman sepasukannya yang berjumlah 20 orang dipenjara. Di pihak TNI, dua prajurit meninggal dunia.

Setelah ayahnya syahid, Sofyan harus hidup mandiri. Dia harus sekolah sambil membantu perekonomian keluarganya. Dia jadi distributor ikan di Panton Labu. Ikan-ikan tersebut didatangkan dari Belawan, Sumatera Utara.

Pendidikan dasar hingga menengah dia tamatkan di kampung kelahirannya.

Karena tidak ikut mengaji di waktu siang, dia wajib mengejar ketertinggalannya sampai pukul tiga pagi.

Masih terekam dalam ingatannya kejadian pada 1982. Ketika itu terjadi demonstrasi yang diikuti oleh sebagian besar orang Tionghoa di kecamatan Baktya, Aceh Utara. Jumlah massa ribuan. Sofyan tak ingat lagi apa tuntutan mereka. Dia juga tak ingat berapa orang yang ditangkap.

Untuk membubarkan demonstrasi tersebut pemerintah menurunkan pasukan Lintas Udara 100 Medan atau disingkat Linud 100 Medan. Saat itu Sofyan berusia sekitar 16 tahun. Dia bergabung dengan para demonstran itu dan berorasi. Akibatnya, dia ikut ditangkap dan disiksa tentara.

Saat itulah muncul dalam pikiran Sofyan bahwa militer itu kejam.

Pada tahun itu juga, Yusuf Ali, kawan seperjuangan Muhammad Dawood bebas dari tahanan. Dia mencari Sofyan, karena mendengar kabar bahwa anak kawannya itu ingin masuk tentara.

Yusuf kemudian menceritakan tentang apa yang dilakukan Hasan Tiro sebagai wali negara dan apa yang dilakukan ayahanda Sofyan.

Sebelum itu Sofyan tak tahu kenapa ayahnya ditembak TNI.

Setelah semuanya jelas, dia justru merasa bangga terhadap ayahnya.

Pada tahun 1986, Tengku Kamal, saat itu Gubernur GAM wilayah Pasee, mengajak Sofyan pergi ke Libya untuk latihan militer. Namun karena mengkhawatirkan ibunya, dia memutuskan tak jadi berangkat ke Libya.

Pada 1988, orang-orang yang pergi ke Libya pulang ke Aceh. Pada tahun inilah Sofyan aktif dalam GAM. Saat itu pula Sofyan diangkat menjadi juru bicara di wilayah Pasee oleh Yusuf Ali.

Dia mulai dicari-cari TNI. Dia tidak bisa pergi bebas seperti biasanya. Rumahnya dirusak dan dibakar tentara. Abangnya, Muhammad Adid, ditangkap saat Daerah Operasi Militer atau populer dengan sebutan DOM diberlakukan di Aceh. Setelah bebas Adid menyatakan ikut GAM. Jejak sang abang, kemudian diikuti pula oleh adik Sofyan, Imran.

Pada 8 Januari 1990, TNI mengepung markas mereka. Adid meninggal. Sofyan dan Imran selamat. Sepuluh hari kemudian, TNI sekali lagi melakukan pengepungan. Kali ini Imran jadi korban. Tap sampai hari ini makamnya tak pernah ditemukan.

Setelah kehilangan dua saudara kandungnya, setahun kemudian, sekali lagi Sofyan kehilangan orang terdekatnya, yaitu Yusuf Ali. Kawan dekat ayahnya ini meninggal ditembak Komando Pasukan Khusus atau Kopassus. Peristiwa tersebut justru menambah tekad Sofyan untuk tak pernah menyerah kepada musuh.

Dia sudah bulat memilih perjuangan, meskipun membuatnya kehilangan kesempatan untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Ketimbang mati di hutan, lebih baik hijrah ke Malaysia. Itulah yang dilakukan Sofyan pada 29 September 1991. Tujuannya bukan untuk melarikan diri, melainkan untuk masa depan perjuangan itu sendiri. Dalam perjuangan, hal ini biasa disebut “zig zag”, mengumpulkan energi atau tenaga untuk suatu hari bertarung lagi.

Ada sekitar 30 orang yang punya rencana sama dengannya. Mereka naik perahu mesin atau boat ke negeri jiran tersebut, setelah Sofyan berhasil memperoleh uang Rp 700 ribu dalam beberapa hari.

Sofyan juga membawa senjata buatan Belgia, Minimi, dalam perahu itu, bersama dua ribu peluru. Lima hari lima malam perahu berlayar. Pada pukul lima pagi, 4 Oktober 1991, perahu sampai di tempat tujuan. Dua teman menyambut mereka di dermaga Keudah, Malaysia. Sofyan pun menitipkan senjata dan dokumennya kepada masing-masing teman untuk disimpan. Mereka memutuskan berpencar setelah itu.

Dua puluh tujuh orang pergi bersama Sofyan. Padahal, saat itu, dia tak paham Malaysia sama sekali. Dia malah berniat menyerahkan diri kepada polisi Malaysia, dengan harapan dia dan teman-temannya akan memperoleh suaka politik.

Sofyan mendekati orang Melayu yang berdiri tak jauh dari dermaga itu.

Dia pun menceritakan keadaan yang terjadi di Aceh, pembantaian dan pembunuhan di Tanah Rencong itu.

Orang Melayu itu tetap melarang Sofyan pergi ke balai polis. Namun, Sofyan tak menggubrisnya. Dia benar-benar ingin menyerahkan diri ke balai polis.

Akhirnya orang Melayu tersebut menyerah dan mengantar Sofyan ke pondok polis, lebih kecil dari balai polis. Hanya ada dua polisi yang bertugas di sana.

Setelah dia menunjukkan senjata rakitannya, polisi pun akhirnya menangkapnya.

Dia dan polisi pun menuju tempat di mana teman-temannya ditinggalkannya.

Saat itu semua temannya sedang tertidur karena lelah. Mereka bangun dan ketakutan karena melihat mobil reo berisi polisi datang.

Mereka pun naik ke mobil reo menuju ke balai polis dengan membawa bendera GAM. Sama seperti ketika mereka berada di laut ketika meminta pertolongan pada kapal-kapal yang lewat, mereka pun melambai-lambaikan bendera bulan bintang itu di perjalanan.

Sofyan dan teman-temannya ditahan di sel atau lokap selama 14 hari di penjara Keudah. Saat diinterogasi, mereka menceritakan tentang konflik di Aceh. Alhasil, mereka dipisahkan dari tahanan kriminal. Dua tahun mereka mendekam di situ.

Kepolisian Malaysia ingin memulangkan mereka ke Indonesia, tetapi mereka menolak. Untuk lebih meyakinkan, Sofyan dan teman-temannya membuat kerusuhan di penjara, agar tidak dipulangkan ke Aceh. Mereka lantas dipindahkan ke tempat lain dan terus berusaha mencari suaka.

Para pelarian politik ini dibebaskan pada tahun 1996. Mereka memperoleh kartu kuning dari menteri dalam negeri Malaysia, sehingga bisa bekerja di negeri itu.

Sofyan pulang ke Aceh dua tahun kemudian, untuk bertugas di bagian penerangan GAM. Tiga teman menyertainya, yakni Ahmad Kandang, Surya Syahputra, dan Zakaria alias Jek. Ketiganya kini telah almarhum. Mereka meninggal saat GAM dan pemerintah Indonesia belum berdamai.

AKU sempat menemui salah seorang teman Sofyan, sesama pelarian politik di Malaysia dulu. Dia adalah Ibrahim Syamsuddin atau populer dengan sebutan Ibrahim KBS.

Ibrahim pergi ke Malaysia pada pertengahan 1991, di waktu yang sama dengan kepergian Sofyan ke negara tersebut. Ketika itu GAM dalam keadaan sangat lemah. Jadi diperlukan strategi untuk menyusun kekuatan. Ibrahim bergabung dengan GAM pada 1982.

Ketika Sofyan dan Ibrahim akhirnya pulang ke Aceh, mereka bertemu lagi.

Di saat Sofyan menjadi Panglima Wilayah Pase, Ibrahim jadi wakilnya. Kini Ibrahim menjabat juru bicara Komite Peralihan Aceh atau KPA, sebuah organisasi mantan GAM yang dibentuk pasca Helsinki. Dia memegang jabatan ini sejak Mei 2007 lalu.

Tubuh Ibrahim tak begitu tinggi, tetapi badannya kekar layaknya seorang tentara. Selama perbincangan kami, beberapa batang rokok silih berganti terselip di antara telunjuk dan jari tengahnya.

Pada tahun 2000, Sofyan menjabat sebagai Panglima Wilayah Pasee, Aceh Utara. Dia juga sempat menjabat juru bicara GAM. Setelah perjanjian Helsinki ditandatangani pemerintah Indonesia dan GAM pada Agustus 2005, Sofyan mengubah strategi politiknya. Dia memimpin tim sukses Irwandi Yusuf, yang kini menjabat gubernur Aceh.

Wajah Sofyan kini lebih cerah dibanding ketika bergerilya dulu tentunya. Bicaranya tetap lembut. Telepon selulernya berkali-kali berdering di sela perbincangan kami.[1]

Riwayat Organisasi

[sunting | sunting sumber]
  • Anggota Pasukan Gerakan Aceh Merdeka (1988—2005)
  • Juru Bicara Gerakan Aceh Merdeka wilayah Pase (1988—1998)
  • Wakil Panglima Gerakan Aceh Merdeka wilayah Pase (1998—2002)
  • Panglima Gerakan Aceh Merdeka wilayah Pase (2002—2005)
  • Juru Bicara Gerakan Aceh Merdeka (2002—2005)
  • Juru Bicara Komite Peralihan Aceh (KPA) (2005—2007)
  • Sekretaris Majelis Pertimbangan Partai Nasional Aceh (PNA) (2012—2017)
  • Sekretaris Dewan Penasehat Pusat Partai Nanggroe Aceh (PNA) (2017—)
  • Anggota DPP PDIP (2023-sekarang)

Referensi

[sunting | sunting sumber]