Story:Mengenal Samudera
Tampilan
Samudra
Samudra (berasal dari bahasa Sanskerta yang berarti lautan, atau juga disebut dalam bahasa Inggris: ocean, bentuk tidak baku: Samudera) adalah laut yang luas dan merupakan massa air asin yang sambung-menyambung meliputi permukaan bumi yang dibatasi oleh benua ataupun kepulauan yang besar.
Samudra melingkupi 71% permukaan bumi, dengan luas wilayah sekitar 361 juta km, sedangkan isi samudra memiliki volume sekitar 1.370 juta kmĀ³, dengan kedalaman rata-rata 3.790 meter. (Perhitungan tersebut tidak termasuk laut yang tak berhubungan dengan samudra, seperti Laut Kaspia). Bagian yang lebih kecil dari samudra adalah laut, selat, dan teluk.