Taman Makam Pahlawan Cikutra
Tampilan
Taman Makam Pahlawan Cikutra (aksara Sunda Baku: ᮒᮙᮔ᮪ ᮙᮊᮙ᮪ ᮕᮂᮜᮝᮔ᮪ ᮎᮤᮊᮥᮒᮢ) adalah komplek permakaman bagi pejuang dan tentara di Kota Bandung. Permakaman ini berlokasi di Kelurahan Cigadung dan Kelurahan Neglasari, Cibeunying Kaler, Bandung, di bagian timur laut kota.