Tara Air Penerbangan 197
Ringkasan kecelakaan | |
---|---|
Tanggal | 29 Mei 2022 |
Ringkasan | Menabrak medan, dalam penyelidikan |
Lokasi | Thasang-2, Distrik Mustang, Nepal[1] |
Orang dalam pesawat | 22 |
Penumpang | 19 |
Awak | 3 |
Tewas | 22[2] |
Selamat | 0 |
Jenis pesawat | de Havilland Canada DHC-6-300 Twin Otter |
Operator | Tara Air (dioperasikan oleh Yeti Airlines) |
Registrasi | 9N-AET |
Asal | Bandar Udara Pokhara, Nepal |
Tujuan | Bandar Udara Jomsom, Nepal |
Tara Air Penerbangan 197[3] adalah sebuah penerbangan domestik terjadwal yang dioperasikan oleh Tara Air untuk perusahaan induk Yeti Airlines dari Bandar Udara Pokhara ke Bandar Udara Jomsom di Nepal. Pada tanggal 29 Mei 2022, pesawat Twin Otter yang membawa 22 orang (19 penumpang dan 3 awak pesawat) berangkat pada pukul 09.55 NPT (04.10 UTC) dan hilang kontak dengan pemandu lalu lintas udara 12 menit kemudian pada pukul 10.07 (04.22).[4][5][6][7] Puing-puingnya ditemukan 20 jam kemudian di sebuah lereng gunung. Seluruh 22 penumpang dan kru tewas, dan keseluruhan 22 jasad telah ditemukan.[8] Kejadian ini adalah kecelakaan mematikan Tara Air kedua di rute ini, setelah Tara Air Penerbangan 193 pada tahun 2016.[9] Tara Air dikenal sebagai salah satu maskapai penerbangan paling tidak aman di dunia.[10]
Kecelakaan
[sunting | sunting sumber]Pesawat penerbangan ini lepas landas dari Bandar Udara Pokhara pukul 09.55 dan dijadwalkan tiba di Bandar Udara Jomsom pukul 10.15 waktu setempat. Menurut Otoritas Penerbangan Sipil Nepal, pesawat tersebut hilang kontak dengan pemandu lalu lintas udara pada pukul 10.07 di atas Ghorepani, Distrik Myagdi.[5][11]
Pesawat
[sunting | sunting sumber]Menurut Flightradar24, pesawat yang terlibat dalam kecelakaan ini adalah sebuah de Havilland Canada DHC-6-300 Twin Otter dengan nomor registrasi 9N-AET. Pesawat ini terbang perdana pada bulan April 1979.[12][13]
Korban
[sunting | sunting sumber]Penerbangan ini membawa 22 orang yang terdiri atas 19 penumpang dan 3 kru. Dari 19 penumpang tersebut, ada 13 warga negara Nepal, 4 warga negara India, dan 2 warga negara Jerman. Seluruh awak pesawat yang terdiri atas dua pilot dan seorang pramugari merupakan warga negara Nepal. NDTV menyatakan bahwa empat warga negara India tersebut merupakan keluarga yang berasal dari Mumbai.[14]
Kewarganegaraan | Penumpang | Awak | Total |
---|---|---|---|
Nepal | 13 | 3 | 16 |
India | 4 | 0 | 4 |
Jerman | 2 | 0 | 2 |
Total | 19 | 3 | 22[15] |
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ @ThiraLalBhusal (May 30, 2022). "Civil Aviation Authority of Nepal has now confirmed that the #TaraAir twin otter 9N-AET plane that was missing since yesterday evening had crashed at Thasang-2 in Mustang district at the height of 14,500 feet" (Tweet) – via Twitter.
- ^ "Nepal Tara Air Plane Crash LIVE Updates: No survivors found at Tara Air plane crash site". The Times of India (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 30 Mei 2022.
- ^ "Twin Otter in Nepal im Himalaya abgestürzt". aeroTELEGRAPH (dalam bahasa Jerman). 29 Mei 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 30 Mei 2022.
- ^ "Search for missing Tara Air plane to resume today after bad weather, poor light affects operations". The Kathmandu Post. 30 Mei 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 31 Mei 2022.
The aircraft took off at 9:55am and lost contact with air control about 12 minutes later at 10:07am, according to the Civil Aviation Authority.
- ^ a b "Bad weather hampers search for missing Tara Air plane". The Kathmandu Post. 29 Mei 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 29 Mei 2022.
- ^ "Nepal: Plane goes missing with 22 people on board, officials say". Sky News. 29 Mei 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 29 Mei 2022.
- ^ Hradecky, Simon (29 Mei 2022). "Crash: Tara DHC6 near Jomsom on May 29th 2022, aircraft found collided with mountain". The Aviation Herald. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 29 Mei 2022.
- ^ "Nepal plane crash: Officials recover black box from wreckage". BBC News (dalam bahasa Inggris). 31 Mei 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 31 Mei 2022.
- ^ "Last body recovered Tara Air plane crash site: Nepal Army" (dalam bahasa Inggris). Press Trust of India. 31 Mei 2022. Diakses tanggal 1 Juni 2022 – via The Indian Express.
- ^ Asquith, James. "The 2019 List Of The Most Dangerous Airlines In The World". Forbes (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 5 Juni 2021.
- ^ "प्रेस विज्ञप्ति -३" [Rilis Pers-3]. Bandar Udara Internasional Tribhuvan. Diarsipkan dari versi asli tanggal 13 Mei 2021. Diakses tanggal 29 Mei 2022.
- ^ "Tara Air plane with 22 people on board missing in Nepal". Channel News Asia. 29 Mei 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 29 Mei 2022.
- ^ Ranter, Harro. "ASN Aircraft accident de Havilland Canada DHC-6 Twin Otter 300 9N-AET Lete Pass". Aviation Safety Network. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 29 Mei 2022.
- ^ "Four Of Mumbai Family Among 22 People Onboard Plane That Crashed In Nepal". NDTV. 29 Mei 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Mei 2022. Diakses tanggal 29 Mei 2022.
- ^ "Tare Air releases names of crash victims". Nepal News (dalam bahasa Inggris). 27 Mei 2022. Diakses tanggal 27 Mei 2022.