Wikipedia:Warung Kopi (Lain-lain)/Arsip/Januari 2015

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Wikipedia for All[sunting sumber]

Salam, semuanya yang ada ditempat. Saya Irfansyah , saya mengusulkan bagaimana jika kita buat Wikipedia menjadi lebih Global, Fun and Number One, dengan Wikipedia for All. Dengan fitur ini, kita membuat Wikipedia menjadi lebih Simple, bisa di akses dimanapun, kapanpun, cepat dan mudah, baik di versi Mobile maupun Dekstop. Dengan adanya fitur ini, masyarakat bisa mengupload file seperti data data biografi seseorang, film, wilayah negara/daerah dll. Seperti yang ada di wikipedia semudah membalikan telapak tangan, dengan lebih menarik. tapi, dengan mempunyai akun yang jelas, sehat dan mempunyai manfaat (tentu dengan pembuatan akun dan akan diproses dengan jangka waktu 1 hari). Nanti kita bicarakan lagi

Musaif 1 Januari 2015 11.36 (UTC)

Kp. Babakan, Des. Tarikolot, Kec. Citeureup. Bogor. 01/Januari/2015

Trims bung Irfansyah, atas masukan, dan semangatnya. Seperti yang Anda lihat, saat ini Wikipedia bahasa Indonesia sudah melakukan hal tersebut, global, fun, simpel, dan "number One" di Indonesia . Untuk lebih menghidupkan WBI ini mari berkreativitas dengan membuat artikel-artikel yang menarik. Salam untuk Anda. ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 1 Januari 2015 13.04 (UTC)[balas]

Ada apa dengan Biografi?[sunting sumber]

Aneh aza pas nge-link ke Biografi. Mestinya berisi daftar/kategori biografi atau tokoh....

---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 5 Januari 2015 19.55 (UTC)[balas]

Divandal.. jika lain kali merasa suatu artikel tidak wajar isinya, buka saja bagian "Riwayat Suntingan". Di sana bisa ketahuan siapa saja yang mengacau dan versi mana yang lebih benar. Tinggal dikembalikan ke versi yang benar. Hariadhi - Ngobrol 6 Januari 2015 04.00 (UTC)[balas]

In memoriam[sunting sumber]

Hiks... Selamat ulang tahun Pak, semoga kau tenang di sisi-Nya. ꦱꦭꦩ꧀Bennylin bicara 00.46, 7 Januari 2015 (WIB)

Rest in peace...  ‹› Iwan Novirion™ Kirim Pesan  02.22, 7 Januari 2015 (WIB)
Maaf agak telat, saya baru inget kalau Sanko itu editor terkenal di Wikimedia, dia aktif m:GLAM dan m:Public outreach, in memoriam.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 10 Januari 2015 12.42 (UTC)[balas]

Diskusi Commons tentang PD-IDGov[sunting sumber]

https://commons.wikimedia.org/w/index.php?title=Commons:Village_pump&oldid=145571911#All_Indonesian_government_pictures_are_copyvio

Tunggu orang-orang Commons komentar dulu ya, lihat situasi dulu, yang lain baca-baca dan ikuti dulu aja. Kemungkinan akan aku ajukan Request for Comment. ꦱꦭꦩ꧀Bennylin celoteh 06.02, 7 Januari 2015 (WIB)

Hii syereeem.... itu semua mau dihapus dari commons? #glek  ‹› Iwan Novirion™ Kirim Pesan  06.49, 7 Januari 2015 (WIB)
Menurut Undang-undang Hak Cipta Indonesia terbaru :UU Nomor 28 Tahun 2014, pasal 43, penggandaan foto presiden dst... tidak termasuk kepada pelanggaran hak cipta. Boleh saya komentar di commons, Mas Benny ? Sepertinya para pengurus di commons belum diupdate mengenai undang-undang terbaru tersebut. Bozky (bicara) 7 Januari 2015 01.35 (UTC)[balas]
Boleh, mas. ꦱꦭꦩ꧀Bennylin rembuk 18.23, 7 Januari 2015 (WIB)
Semuanya berawal dari disaat mas relly gak bisa memberikan bukti ke OTRS disini c:Commons:Deletion requests/File:Joko Widodo official.jpg Padahal dia pegawai negeri/official. Perlukah saya komentar disana?-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 7 Januari 2015 02.10 (UTC)[balas]
Yap betul, saya pun mencoba beragumen disini : c:Commons:Deletion_requests/File:Jusuf_Kalla_official.jpg, mirip seperti dengan yang Relly lakukan. Saya mencoba dengan menganggap bahwa foto presiden adalah pengumuman, dan mencantumkan sumbernya. Namun setelah berlakunya undang-undang hak cipta terbaru tahun 2014, foto-foto tersebut dapat dipertahankan, minimal foto para presiden dan para wakil presiden RI. Bozky (bicara) 7 Januari 2015 02.24 (UTC)[balas]
Ini sih moot point/moot case, biarpun hukum memperbolehkan, website masih make copyright owned per 2010 di websitenya, commons gak berani masukan file secara terang terangan dari sumber yang menulis bahwa berkas tersebut dimiliki oleh mereka(situs tersebut) inilah kenapa Wikimedia punya m:OTRS, yah untuk membypass hal beginian, dengan memberikan keterangan langsung ke wmf via ticketing system, harusnya ntah relly atau siapapun dari pemerintah bisa berikan bukti di surel ke OTRS.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 7 Januari 2015 03.45 (UTC)[balas]

Tentang UU 28/2014[sunting sumber]

Saya salin dulu UU-nya ke Wikisource. s:Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 28 Tahun 2014 Tolong dibantu menyalin bagian yang relevan dulu saja, terutama untuk menggantikan commons:Commons:Copyright_rules_by_territory#Indonesia ꦱꦭꦩ꧀Bennylin bincang 18.25, 7 Januari 2015 (WIB)

Memang harus ada sumber UU-nya.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 7 Januari 2015 12.06 (UTC)[balas]
Sudah saya buat tembusan, sekaligus baca ulang mana tau c:Com:fop juga bakal diganti.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 7 Januari 2015 14.18 (UTC)[balas]

Tolong dong yang di Jakarta mengusahakan menghubungi

KEMENTERIAN SEKRETARIAT NEGARA
REPUBLIK INDONESIA
Jl. Veteran No. 18
Jakarta 10110
Telp:(021) 3845627

atau

KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA
Jl. Merdeka Barat
Jakarta 10110
(dari indonesia.go.id)

atau

Hal-hal Yang Berhubungan Dengan Informasi Publik
Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi
Tlp. (021) 3843858
email: [email protected]
Hal-hal Yang Berhubungan Dengan Teknis Aplikasi Website
Asisten Deputi Dukungan Data Kebijakan dan Informatika
Tlp. (021) 3458595
(dari http://www.setneg.go.id/index.php?option=com_content&task=view&id=8181&Itemid=)

dan dijelaskan tentang situs-situs *.go.id apakah berkas-berkasnya boleh dimuat dengan lisensi PD-IDGov (Domain Publik, semua hak dilepaskan, vs. berhak cipta). Kalau yang dihubungi tidak paham, minta dihubungkan dengan yang mengurus masalah HAKI, dan dijelaskan atau gimana lah. ꦱꦭꦩ꧀Bennylin diskusi 00.16, 8 Januari 2015 (WIB)

PS: Kalau benar mau mengubungi, jangan lupa minta foto presiden yang asli/resolusi tinggi. ꦱꦭꦩ꧀Bennylin debat 00.28, 8 Januari 2015 (WIB)
Berjalan Saya akan coba kirim email kembali Mas Benny. Saya sebenarnya sudah pernah mengirimkan email beberapa bulan yang lalu, tetapi itu hanya permohonan saya untuk bisa mendapatkan foto resmi presiden yang lengkap dengan tanda-tanda kebesaran. Sampai saat ini belum dibalas. Namun saya akan berkirim email kembali, sekaligus membicarakan masalah hak cipta berdasarkan UU terbaru tersebut. Bozky (bicara) 8 Januari 2015 03.48 (UTC)[balas]

Menurut saya UU ini perlu disosialisasikan lebih lanjut, terutama di kalangan Wikipediawan. Bacaan lebih lanjut (keyword: indonesian copyright law 2014)

Perbedaan antara UU 19/2002 dan 48/2014 yang relevan dengan Wikipedia:

19/2002 Pasal 14

Tidak dianggap sebagai pelanggaran Hak Cipta:

  1. Pengumuman dan/atau Perbanyakan lambang Negara dan lagu kebangsaan menurut sifatnya yang asli;
  2. Pengumuman dan/atau Perbanyakan segala sesuatu yang diumumkan dan/atau diperbanyak oleh atau atas nama Pemerintah, kecuali apabila Hak Cipta itu dinyatakan dilindungi, baik dengan peraturan perundang-undangan maupun dengan pernyataan pada Ciptaan itu sendiri atau ketika Ciptaan itu diumumkan dan/atau diperbanyak; atau
  3. Pengambilan berita aktual baik seluruhnya maupun sebagian dari kantor berita, Lembaga Penyiaran, dan surat kabar atau sumber sejenis lain, dengan ketentuan sumbernya harus disebutkan secara lengkap.

(yang dicetak tebal ditafsirkan di Commons termasuk situs pemerintah *.go.id yang memiliki simbol © di situsnya)

48/2014 pasal 43

Perbuatan yang tidak dianggap sebagai pelanggaran Hak Cipta meliputi:

  1. Pengumuman, Pendistribusian, Komunikasi, dan/atau Penggandaan lambang negara dan lagu kebangsaan menurut sifatnya yang asli;
  2. Pengumuman, Pendistribusian, Komunikasi, dan/atau Penggandaan segala sesuatu yang dilaksanakan oleh atau atas nama pemerintah, kecuali dinyatakan dilindungi oleh peraturan perundang-undangan, pernyataan pada Ciptaan tersebut, atau ketika terhadap Ciptaan tersebut dilakukan Pengumuman, Pendistribusian, Komunikasi, dan/atau Penggandaan;
  3. pengambilan berita aktual, baik seluruhnya maupun sebagian dari kantor berita, Lembaga Penyiaran, dan surat kabar atau sumber sejenis lainnya dengan ketentuan sumbernya harus disebutkan secara lengkap; atau
  4. pembuatan dan penyebarluasan konten Hak Cipta melalui media teknologi informasi dan komunikasi yang bersifat tidak komersial dan / atau menguntungkan Pencipta atau pihak terkait, atau Pencipta tersebut menyatakan tidak keberatan atas pembuatan dan penyebarluasan tersebut.
  5. Penggandaan, Pengumuman, dan/atau Pendistribusian Potret Presiden, Wakil Presiden, mantan Presiden, mantan Wakil Presiden, Pahlawan Nasional, pimpinan lembaga negara, pimpinan kementerian / lembaga pemerintah non kementerian, dan/atau kepala daerah dengan memperhatikan martabat dan kewajaran sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Tidak ada bedanya sih menurut saya. Walaupun ada tambahan ayat ke-5 (e) tentang potret negarawan, sehingga foto presiden bisa tetap dimuat dengan ayat tersebut. (bandingkan dengan foto negarawan Thailand, misalnya, yang berhak cipta, sehingga tidak ada satu pun foto resmi negarawan Thailand yang bisa dimuat di Commons)

TODO: perbarui Templat:PD-IDGov dan versi bahasa Inggrisnya (en:Template:PD-IDGov dan commons:Template:PD-IDGov) ꦱꦭꦩ꧀Bennylin obrol 01.15, 8 Januari 2015 (WIB)
Tunggu pengguna lain yang tinggal di Jakarta.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 7 Januari 2015 21.19 (UTC)[balas]
Ah, lupa menambahkan, kalau Pengurus commons.wikimedia -revi sudah ngasih lampu hijau untuk mengganti atau membuat template per hukum yang baru.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 7 Januari 2015 21.20 (UTC)[balas]
Berjalan Sudah beberapa minggu ini, sejak UU yang baru tersebut disahkan, saya mencari terjemahan resminya dalam bahasa Inggris dari sumber tepercaya belum berhasil/ketemu. Bozky (bicara) 8 Januari 2015 03.52 (UTC)[balas]
Yang di en.ws diterjemahkan sendiri oleh @Tjmoel:? [1]
Sepertinya bukan Mas, perkiraan saya mereka ambil dari sini. Bozky (bicara) 9 Januari 2015 09.51 (UTC)[balas]

Fair use[sunting sumber]

Kenrick di IRC bilang sama saya Wikipedia:Penggunaan media nonbebas Juga harus diperbaharui, @Bennylin:.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 18 Januari 2015 13.30 (UTC)[balas]

Wikipedia Indonesia sudah memiliki IRC yang lama defunct[sunting sumber]

Halo! Saya bersama Bennylin dan beberapa Wikimediawan sudah mengaktifkan kembali ruangan #wikipedia-idconnect. Kegunaan ruangan ini untuk berkomunikasi antar pengguna layaknya fitur obrolan di Facebook. Jika ada pertanyaan apa dan bagaimana secara lebih detail mengenai IRC, silakan diajukan . Salam! -- Bonaditya (bicara) 06.16, 7 Januari 2015 (WIB)

Bonaditya, saya lihat ada user wm-bot, kira-kira fungsinya apa ya? Juga apakah ada semacam perintah ke suatu bot untuk melakukan tugas tertentu? – komentar tanpa tanda tangan oleh ‎S Rifqi (bk).
@S Rifqi:: Mohon maaf, saya baru balas sekarang. Silakan Anda melihat halaman wm-bot di Meta, semoga membantu! -- Bonaditya (bicara) 11.14, 13 Februari 2015 (WIB)
@Bonaditya:: Terima kasih atas tautannya, tidak sadar kalau ada artikelnya. S Rifqi (bicara) 29 Maret 2015 00.29 (UTC)[balas]

Tolong diperiksa akun anon 103.19.81.76. Dia memvandal artikel Goblin (lihat) dengan nama yang tak pantas. Saya mau memberi tag "vandal" tapi tidak saya temui Halaman Pembicaraannya (pranala merah). Trus saya periksa kontribusinya, ternyata memang dia melakukan beberapa vandal lainnya. Thanks ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 7 Januari 2015 05.46 (UTC)[balas]

Halooo?? ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 7 Januari 2015 17.34 (UTC)[balas]
Sudah saya berikan peringatan Pembicaraan_Pengguna:103.19.81.76, tunggu dia bertindak lagi baru berikan peringatan lainnya, atau blokir, tapi bila dia dalam masa panjang baru melakukan vandalisme lagi, blokir tidak diperlukan, balikan suntingan dia lalu berikan peringatan saja sudah cukup.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 7 Januari 2015 17.59 (UTC)[balas]

Pernyataan maaf dari Relly Komaruzaman[sunting sumber]

Berdasarkan kata-kata bijak yang dibaca oleh saya di halaman pengguna Sdr. Hariadhi yang berisikan tiga kata yang selalu berhasil memperbaiki masalah di dunia yang berupa maaf, tolong, dan terima kasih. Dengan ini, saya menyatakan bahwa:

"Mohon maaf atas penganvasan yang telah diaksikan oleh saya dengan melakukan kampanye untuk memilih saya sebagai pengurus. Selain maaf, tolong dukung saya menjadi pengurus. Selain maaf dan tolong, sekaligus saya berikan ucapan terima kasih atas dukungannya nanti. Kepada Sdr. Hariadhi, saya tambahkan kata ke-4 yang berupa salam yang merupakan kata istimewa untuk Anda yang berhasil menghilangkan aksi pensiun dari saya untuk keduakalinya di Wikipedia bahasa Indonesia. Saya juga tidak ada kegiatan positif dalam penggunaan Internet selain mengunduh film dan menonton YouTube. Saya kembali aktif berkontribusi lagi hingga waktunya tiba untuk pensiun secara sungguhan nantinya."

— Relly Komaruzaman

Saya akan mulai bersahabat dengan kontributor aktif lainnya dengan menggunakan akun Facebook ini untuk berkomunikasi seputar persahabatan dan masa depan.

Relly Komaruzaman | Bicara 11 Januari 2015 18.31 (UTC)[balas]

Halo mas @Relly Komaruzaman:, sebelumnya saya meminta maaf jika tindakan yang saya lakukan membuat Anda sempat ingin berhenti menyunting di Wikipedia. Saya melakukan blokir tiga hari kepada Anda hanya untuk mencegah tindakan canvassing yang telah dilakukan, saya juga berharap nantinya Anda juga dapat berkontribusi dengan baik di Wikipedia bahasa Indonesia.
Karena Anda sudah membuat pernyataan permohonan maaf, maka saya akan membuka kembali halaman pemungutan suara yang sempat saya tutup. Lain kali jangan mengandalkan mengirim pesan ke banyak pengguna untuk mendapatkan suara, melainkan ikuti saja proses pemilihan ini dengan demokratis. Satu lagi, jangan memprotes pilihan mereka jika seandainya tidak sesuai dengan harapan Anda. Biarkan pengguna memilih dengan bijaksana, ini juga untuk kemajuan Wikipedia bahasa Indonesia. Salam! -- Bonaditya (bicara) 17.22, 12 Januari 2015 (WIB)

Jenis Lisensi Berkas[sunting sumber]

Jenis lisensi apa yang harus dipakai untuk berkas? Karena hampir semua berkas saya dihapus oleh pengurus. Termasuk berkas yang memiliki ke halaman yang saya buat, padalam ada sebagaian halaman itu sudah diperiksa. Sekarang halaman2 tersebut tidak ada fotonya. Terima kasih Ubenuh Insor (bicara) 16 Januari 2015 16.42 (UTC)[balas]

@Ubenuh Insor: Lain kali gunakan {{fairuse}} untuk berkas dari website atau luar atau gunakan {{DU-Sendiri}} untuk gambar buatan sendiri, jangan lupa sertakan sumber, dan alasan kenapa berkas tersebut diunggah(rationale), dan ingat, berkas yang tidak digunakan akan dihapus.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 16 Januari 2015 16.55 (UTC)[balas]

Hapus/Blokir Akun Saya Secara Permanen[sunting sumber]

Kepada pengurus WBI, tolong hapus akun/blokir akun saya ya. Sekalian halaman/berkas yang telah saya buat. Thanks Ubenuh Insor (bicara) 16 Januari 2015 18.47 (UTC)[balas]

Sejauh yang saya tahu Anda tidak melakukan aksi vandal, hanya saja beberapa artikel dan berkas yang Anda buat bermasalah. Sebaiknya tetaplah berkontribusi melalui akun Anda di WBI, walaupun beberapa artikel dan berkas yang Anda buat dihapus. Sepertinya tidak ada alasan agar akun Anda diblokir. Anbu (bicara) 16 Januari 2015 19.57 (UTC)[balas]
Pengurus tidak dapat memblokir pengguna yang tidak melakukan kesalahan dan tidak akan melakukan kesalahan di masa depan, sebaiknya anda menggunakan Wikipedia:Skrip CutiWiki atau Cuti paksa, sampai anda dingin dulu.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 16 Januari 2015 20.26 (UTC)[balas]

Agimitoeagim[sunting sumber]

Saya saat ini merasa resah dengan pengguna yang bernama Agimitoeagim (bicara) dan Agimkwekkwek (bicara). Ia telah berkali-kali mengunggah gambar (mungkin > 50x) tanpa lisensi hak cipta (karya orang lain) tapi mau menunjukkan sumbernya. Saya ini sudah dua atau tiga kali memberi peringatan tetapi ia seperti tidak mau menghiraukan peringatan tersebut bahkan saya mengancam agar memblokir pengguna tersebut. Terima kasih. Alqhaderi AliffianikoBicara 18 Januari 2015 09.06 (UTC)[balas]

@Alqhaderi Aliffianiko:, sedang saya kerjakan penghapusannya, mengenai blokir, saya pikir jangan, beberapa hari ini dia tidak beraksi kembali. Salam.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 23 Januari 2015 02.41 (UTC)[balas]
@Alqhaderi Aliffianiko:@Calvin Wisanto: Semua berkas sudah saya hapus dan pengguna sudah saya blokir selama 3 bulan, terima kasih untuk laporannya. Salam.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 30 Januari 2015 12.31 (UTC)[balas]

Mohon ditinjau artikel Rahmatullah dari Banjar[sunting sumber]

Mohon ditinjau artikel Rahmatullah dari Banjar, apakah gaya penulisannya memang demikian? Sebagai pembaca, saya hanya merasa janggal dengan over-tab di dalamnya. Memang tujuannya adalah menyampaikan silsilah dari generasi ke generasi, tapi apakah tak ada cara lain yang lebih baik/bagus sehingga pembaca merasa enak membaca artikel tersebut. Tapi kalau memang begitu aturan penulisannya, ya tak apa-apa. Thanks. ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 19 Januari 2015 13.33 (UTC)[balas]

PING! ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 21 Januari 2015 20.10 (UTC)[balas]
Bung Andi. Tentu Anda boleh mengedit artikel itu sehingga lebih enak dibaca, misalnya dengan memindahkan silsilah yang panjang itu ke dalam artikel baru dan kemudian memberinya judul yang tepat. Sementara itu, pada artikel lama yang dipangkas, Anda beri keterangan atau pranala yang jelas ke silsilah yang dipindahkan itu. Sehingga pembaca lebih dimudahkan, namun tetap punya pilihan/tidak kehilangan info jika memang memerlukannya. Salam, Wie146 (bicara) 22 Januari 2015 10.00 (UTC)[balas]

Tolong Check Lisensi Berkas Ini[sunting sumber]

Kepada Pengurus WBI, tolong Check Jenis lisensi berkas ini Berkas:Wendy Afiana Wilson.jpeg, apa benar atau salah? Sekalian Halaman Wendy Afiana yang menggunakan berkas tersebut. Thanks Ubenuh Insor (bicara) 19 Januari 2015 15.28 (UTC)[balas]

Berkas tidak berlisensi (lihat). Hanya isi ringkasan berkas saja. ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 19 Januari 2015 16.27 (UTC)[balas]
Silakan masukkan {{CC-BY-SA-3.0}} pada halaman edit ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 19 Januari 2015 16.31 (UTC)[balas]

Arti warna arsiran dalam Kontribusa Pengguna[sunting sumber]

Saya memperhatikan ada beberapa warna (pink, hijau, biru, orange, dll) di Istimewa:Kontribusi pengguna. Itu maksudnya apa? Makasih ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 22 Januari 2015 23.53 (UTC)[balas]

Anda menanyakan besar bita atau mengenai revisi? karena keduanya sama sama menggunakan warna.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 23 Januari 2015 00.13 (UTC)[balas]
Kalau versi revisi? ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 23 Januari 2015 01.57 (UTC)[balas]
Pink/oranye berarti revisi tidak terperiksa, tanpa warna berarti tidak pernah diperiksa sama sekali, biru berarti revisi yang sudah terperiksa.(hanya berlaku di ruang nama artikel dan templat)-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 23 Januari 2015 02.01 (UTC)[balas]
Untuk besar bita merah semakin tajam warnanya berarti besar bita (data konten) yang dihapus semakin besar, hijau semakin tajam warnanya berarti besar bita (data konten) yang ditambahkan atau dimasukan semakin banyak, contoh : disaat Anda menambahkan konten ke dalam artikel, semakin banyak yang Anda tambahkan akan semakin tajam warna hijaunya.-AldNonUcallin?♫☎☏♬ 23 Januari 2015 02.04 (UTC)[balas]
Trims, mas, sangat bisa difahami ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 23 Januari 2015 02.08 (UTC)[balas]

@Aldnonymous: & @Andiazamuddin: 👍 Iwan Novirion menyukai ini.

Membuat pembicaraan pengguna[sunting sumber]

Saya bermaksud ingin menyampaikan sesuatu (saran, peringatan, dan semacamnya) ke seorang pengguna, namun halaman pembicaraannya masih tidak aktif (redlink). Apakah harus menunggu, atau bagaimana? (Saya bermaksud membuatnya, namun khawatir melanggar hak pengguna ybs). ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 27 Januari 2015 16.57 (UTC)[balas]

Silakan sapa dia dengan ucapan selamat datang agar anda dinilai ramah dengan pengguna baru, kemudian sampaikan sesuatu tersebut. Salam. Wagino 20100516 (bicara) 27 Januari 2015 17.05 (UTC)[balas]
Berarti Boleh ya? Makasih mas Wagino atas masukannya. ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 27 Januari 2015 17.14 (UTC)[balas]

Menurut saya artikel ini masih perlu dikembangkan lagi. Jika ada yang mengetahui tentang artikel ini silahkan menulis di bawah diskusi ini. Desa ini adalah desa di utara bali. *~DIMA&SMILE~* (bicara) 29 Januari 2015 14.21 (UTC)[balas]

Silakan dikembangkan artikel desanya, mas @Sudi dima:. Tambahkan foto-foto alam sekitar desa, balai desa atau lainnya. Bebas koq mas. Khan ensiklopedia yg bebas disunting siapa saja. Lagipula yang paling tahu soal desa tempat tinggalnya, tentu orang yang tinggal di desa tersebut. Selamat menyunting  ‹› Iwan Novirion™ Kirim Pesan  22.15, 29 Januari 2015 (WIB)

Logo Karya Sendiri[sunting sumber]

Assalamu'alaikum, selamat malam pak Mimin. Saya punya berkas, lihat dibawah Berkas:Logo_FATIVI_2006.svg Format svg, diedit dari Adobe Illustrator CS3, dibuat dari sumber asli di YouTube, sumber asli gambar tidak ada, gimana lisensinya? Wassalam.

Muhammad Hanafi 29 Januari 2015 14.46 (UTC)

@Mhanafi95x: - Wa'alaikum Salam. Sudah benar itu lisensinya {{LogoTV}}, karena yang memiliki lisensi atas logo tersebut, ya pihak stasiun TV nya. Walaupun gambarnya buatan Anda sendiri. Oya, untuk membubuhkan tanda tangan pada percakapan, silahkan dibaca artikel Bantuan:Tanda tangan. Selamat menyunting.  ‹› Iwan Novirion™ Kirim Pesan  22.04, 29 Januari 2015 (WIB)

Memindah Artikel Otobiografi[sunting sumber]

Baru-baru ini Saya memindahkan artikel Ahmad Ardian yang dibuat oleh Pengguna:Ahmad Ardian. Karena saya (sempat) berpikir, ini adalah tindakan yang menyalahi kebijakan Wikipedia bukanlah, maka artikel saya pindah ke Pembicaraan Pengguna:Ahmad Ardian. Apakah yang saya lakukan keliru? Jika ya, maka akan saya kembalikan ke versi awal (dengan tag yang semestinya). ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 29 Januari 2015 20.43 (UTC)[balas]

@Andiazamuddin: - Halo, saya ingin memberi masukan saja:
Jika ada halaman tersebut, silakan pindahkan ke halaman penggunanya (jika masih kosong) dan pengurus akan menghapus halaman awal. Apabila halaman penggunanya sudah terisi, tidak perlu dipindahkan dan cukup diberi tag {{hapus|A7}}. Semoga membantu! -- Bonaditya (bicara) 04.45, 30 Januari 2015 (WIB)
YaY Sangat! Trims mas ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 29 Januari 2015 21.59 (UTC)[balas]
Tambahan Mas @Andiazamuddin:. Artikel Otobiografi yang mas maksud dikategorikan sebagai Wikipedia:Vanitas. Dan untuk memantaunya sudah diberikan fasilitas bagi pengguna pada halaman Perubahan terbaru >>> di sini. Salam.  ‹› Iwan Novirion™ Kirim Pesan  21.04, 31 Januari 2015 (WIB)

Support Wikiversiti Indonesia[sunting sumber]

Selamat malam, sahabat WBI.
Baru-baru ini, saya ada mengajukan proposal Wikiversity Indonesia di MetaWiki. Dan atas saran Mas @Iwan Novirion:, maka dalam kesempatan ini saya mengharapkan dukungan kawan-kawan di WBI agar proyek WVI bisa diterima oleh Dewan Bahasa di MetaWiki. Bentuk dukungan bisa disampaikan di laman proposal ini dengan memberi tag {{support}} pada bagian Supporters
Sekian dulu, and thanks a lot. ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 31 Januari 2015 16.28 (UTC)[balas]

Ehm.. karena Wikiversity itu adalah Wiki University, apakah tidak sebaiknya diterjemahkan jadi Wikiversitas (Wiki Universitas)?  ‹› Iwan Novirion™ Kirim Pesan  23.39, 31 Januari 2015 (WIB)
Setuju Setuju pada penamaan Wikiversitas ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 31 Januari 2015 16.49 (UTC)[balas]
Setuju Setuju ngomong-ngomong kalo WikiVoyage Indonesia kok masih di Inkubator ya ?--Erik Fastman (bicara) 1 Februari 2015 06.53 (UTC)[balas]
Setuju Setuju untuk gagasan. Tapi apakah nantinya hanya universitas saja yang dimasukkan? Sedangkan institut, akademi, sekolah tinggi yang sama-sama perguruan tinggi apakah akan kita anaktirikan? Andriana08 (bicara) 1 Februari 2015 07.02 (UTC)[balas]
Jelas tidak, seperti halnya di WBI, semua yang terkait dengan pendidikan (lembaga, materi, dll) bisa dimasukkan (setahu saya). Btw, thanks dah support ---> απδι αζαmμδδιπ (bicara) 1 Februari 2015 10.32 (UTC)[balas]