Wonoketro, Jetis, Ponorogo
Wonoketro | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Jawa Timur | ||||
Kabupaten | Ponorogo | ||||
Kecamatan | Jetis | ||||
Kode pos | 63473 | ||||
Kode Kemendagri | 35.02.09.2011 | ||||
Luas | ... km² | ||||
Jumlah penduduk | ... jiwa | ||||
Kepadatan | ... jiwa/km² | ||||
|
Wonoketro adalah sebuah desa di wilayah Kecamatan Jetis, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Secara geografis Desa Wonoketro merupakan salah satu desa yang berada di wilayah pusat Kecamatan Jetis, sehingga merupakan jalur poros antar desa dan antar kecamatan bahkan antar Kabupaten dengan luas 132,35 Ha. Topografi ketinggian desa ini adalah berupa daratan sedang yaitu sekitar 180 m di atas permukaan air laut. Secara administratif, Desa Wonoketro terletak di wilayah Kecamatan Jetis Kabupaten Ponorogo dengan posisi dibatasi oleh wilayah desa-desa tetangga. Di sebelah Utara berbatasan dengan Sungai Keyang. Di sebelah Barat berbatasan dengan Desa Josari Kecamatan Jetis. Di sisi Selatan berbatasan dengan Desa Turi dan Desa Jetis Kecamatan Jetis, sedangkan di sisi timur berbatasan dengan desa Tegalsari Kecamatan Jetis. Jarak tempuh Desa Wonoketro ke ibu kota kecamatan adalah 0,5 km, yang dapat ditempuh dengan waktu sekitar 2-3 menit. Sedangkan jarak tempuh ke ibu kota kabupaten adalah 10 km, yang dapat ditempuh dengan waktu sekitar 20 menit.
Wilayah Desa Wonoketro terdiri dari 3 Dusun yaitu: Dusun Jintap, Dusun Wonoketro dan Dusun Dagangan yang masing-masing dipimpin oleh seorang Kepala Dusun atau Kamituwo. Posisi Kasun menjadi sangat strategis seiring banyaknya limpahan tugas desa kepada aparat ini. Dalam rangka memaksimalkan fungsi pelayanan terhadap masyarakat di Desa Wonoketro, dari dua dusun tersebut terbagi menjadi 4 Rukun Warga (RW) dan 12 Rukun Tetangga (RT). Wonoketro sendiri memiliki 2 pasar yaitu Pasar Wage dan Pasar Pahing. Kedua pasar tersebut menjadi pusat perdagangan di Kecamatan Jetis, tempat beradanya Desa Wonoketro.