Lompat ke isi

Len Industri: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
k menambahkan Kategori:BUMN menggunakan HotCat
k menambahkan Kategori:Perusahaan Indonesia menggunakan HotCat
Baris 41: Baris 41:


[[Kategori:BUMN]]
[[Kategori:BUMN]]
[[Kategori:Perusahaan Indonesia]]

Revisi per 23 April 2017 06.34

PT LEN Industri (Persero) adalah perusahaan peralatan elektronik industri milik Pemerintah Indonesia (BUMN) yang berkantor pusat di Bandung, Jawa Barat. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1965.

Saat ini, Len bukan lagi merupakan kepanjangan dari Lembaga Elektronika Nasional (LEN), tetapi telah menjadi sebuah entitas bisnis profesional dengan nama PT LEN Industri. Saat ini LEN berada di bawah koordinasi Kementrian Negara BUMN dengan kepemilikan saham 100% oleh Pemerintah Republik Indonesia. [1]

PT Len Industri saat ini bergerak di bidang industri elektronik. Teknologi yang telah dikembangkan LEN memiliki peran strategis dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang disalurkan melaui produk-produk energi terbarukan. LEN juga terus aktif mendukung kedaulatan negara dengan menyediakan produk-produk di bidang pertahanan, transportasi dan ICT (Information & Communication Technology).

Di tahun 2015, PT. LEN Industri (Persero) membukukan pendapatan senilai Rp2,1 triliun dari beberapa proyek strategis di Indonesia terutama dari sektor persinyalan Kereta Api (KA).[2]

Jajaran Komisaris dan Direksi

Dewan Komisaris PT LEN Industri (Persero)

1. Dr. Ir. H. Arifien Habibie, MS. – Komisaris Utama

2. Muradi, SS., M.Si., M.Sc., Ph.D – Komisaris

3. W. A. Nugroho – Komisaris

4. Dr. Bin Nahadi, Ak, MBA – Komisaris

Dewan Direksi PT LE Industri (Persero):

1. Ir. Zakky Gamal Yasin, MM. – Direktur Utama

2. Tri Andayani, SE., MM., – Direktur Operasi I

3. Ir. Adi Sufiadi Yusuf A., M.Eng. – Direktur Operasi II

4. Ir. Priadi Ekatama Sahari, MBA. – Direktur Keuangan & SDM

Anak Perusahaan

  • PT ELTRAN INDONESIA Sistem & Peralatan Navigasi, Railway Telecommunication, Oil & Gas
  • PT SURYA ENERGI INDOTAMA EPC Bidang Renewable Energy
  • PT LEN RAILWAY SYSTEMS EPC Bidang Railway Transportation
  • PT LEN TELEKOMUNIKASI INDONESIA

Sumber Daya Manusia PT LEN Industri

Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan aset utama bagi LEN. Hingga akhir tahun 2015, pegawai LEN berjumlah 498 personel. [3]

Referensi

  1. ^ "PT Len Industri (Persero)". www.len.co.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2017-04-23. 
  2. ^ Suara.com. "PT Len Industri Raih Pendapatan Rp2,1 Triliun Sepanjang 2015". suara.com. Diakses tanggal 2017-04-23. 
  3. ^ "Organisasi & Human Capital | PT Len Industri (Persero)" (dalam bahasa Inggris). 2015-01-01. Diakses tanggal 2017-04-23.