Injourney Hospitality
BUMN / Perseroan Terbatas | |
Industri | Hotel |
Kantor pusat | , Indonesia |
Cabang | 12 Hotels |
Wilayah operasi | Sumatera, Jawa, dan Bali |
Tokoh kunci | Iswandi Sahid (Direktur Utama) |
Merek | Inna
Grand Inna Inaya |
Jasa | Hotel Management, Property Management, Tourism, etc. |
Pendapatan | Rp500 milyar [1] |
Pemilik | Pemerintah Indonesia |
Situs web | hotelindonesiagroup |
PT Hotel Indonesia Natour (Persero) merupakan sebuah Badan Usaha Milik Negara Indonesia yang bergerak dibidang penyediaan akomodasi, makanan dan minuman. Perusahaan ini mengoperasikan beberapa hotel di bawah merek Inna Group Hotel atau Grup Hotel Inna.
Corporate Office: Jl. Prof. DR. Soepomo No.8 Tebet, Jakarta Selatan 12810
Phone: +62 21 2854 1515 / 2854 1577 / 2854 1211
E-mail: info@innagroup.co.id
Sejarah
Hotel Indonesia Natour merupakan merger dua perusahaan hotel pelat merah yaitu Hotel Indonesia International dan Natour. Hotel Indonesia International terkenal dengan hotel yang memiliki kapasitas besar seperti Hotel Indonesia-Kempinski, Hotel Ambarukmo, Samudra Beach, Grand Bali, Putri Bali. Sedangkan Natour mengelola hotel nasionalisasi aset Belanda. Namun, saat merger kondisi kedua perusahaan sedang terpuruk karena tragedi Bom Bali 1.
Lokasi
Inna Hotels ada di Sumatera, Jawa, dan Bali dengan total jumlah hotel adalah 12 buah.
Bali
- INAYA Putri Bali Nusa Dua
- Grand Inna Kuta
- Inna Bali Heritage
- Inna Grand Bali Beach
- Inna Sindhu Beach
Sumatera
Jawa
Rencana
- Inna 8 Kupang
- Inna 8 Pare Pare
- Inna 8 Cirebon
- Inna 8 Jakarta
- Inna 8 Pelabuhan Ratu
Hotel Indonesia Natour berencana mengelola 25 hotel pada tahun 2015. Dengan menambah 13 hotel yang dikelola. Hotel ini merupakan milik sesama Badan Usaha Milik Negara sebagai sinergi. Selain itu perusahaan akan masuk ke bisnis hotel budget dengan memanfaatkan lahan di Kemayoran, Tebet, Kelapa Gading, dan Buncit.
Hotel Indonesia Natour merenovasi enam hotel yaitu Inna Grand Bali Beach di Sanur, Inna Putri Bali di Nusa Dua, Inna Bali di Denpasar, Inna Garuda di Yogyakarta, Inna Simpang di Surabaya, serta Inna Samudera Beach Hotel di Pelabuhan Ratu sepanjang 2015 dengan anggaran Rp1,5 triliun. Setelah renovasi, jumlah kamar Inna Hotel Group secara keseluruhan akan bertambah menjadi 2.400, dari saat ini 2.200 unit.[2]