Masalah neraka
Bagian dari seri |
Ateisme |
---|
Masalah neraka adalah masalah etis yang terkait dengan penggambaran neraka yang kejam sehingga dianggap tidak konsisten dengan sifat Tuhan yang bermoral dan maha pengampun.[1] Pengagas argumen ini biasanya menyatakan bahwa neraka tidak sesuai dengan prinsip keadilan karena intensistas dan keabadian siksaan neraka yang dianggap tidak sepadan dengan tindakan yang dilakukan di Bumi (dalam kata lain tidak sesuai dengan konsep mata ganti mata). Kritik juga dikemukakan terhadap doktrin extra ecclesiam nulla salus (tidak ada keselamatan di luar gereja) atau doktrin yang terkait pada agama lain karena orang yang beragama berbeda mungkin selama hidupnya berlaku baik, tetapi harus dihukum secara mengerikan untuk selamanya. Dari sini biasanya penggagas argumen ini akan mempertanyakan kemahakuasaan, kemahatahuan, dan kemahapengampunan Tuhan.
Dalam beberapa aspek, masalah neraka mirip dengan masalah kejahatan bila diasumsikan bahwa neraka adalah sesuatu yang dapat dicegah oleh Tuhan. Para agamawan telah mencoba mengemukakan beberapa konsep untuk menjawab masalah ini, seperti konsep anihilationisme yang menyatakan bahwa pendosa dihancurkan dan tidak disiksa secara abadi.[2]
Catatan kaki
- ^ Kvanvig, Jonathan L. (1994). The Problem of Hell. Oxford University Press, USA. hlm. 24. ISBN 0-19-508487-X.
- ^ "What is Conditional Immortality?". Afterlife. 2013-10-03. Diakses tanggal 2013-10-24.
Pranala luar
- The Penalty of Death for Disobedience by Leroy Edwin Froom, The Conditionalist Faith of Our Fathers
- The Final End of the Wicked by Edward Fudge, The Fire that Consumes
- Jewish not Greek Shows how Biblical hermeneutics proves "annihilation" thus removing the problem of Hell.
- Immortality Or Resurrection? Chapter VI Hell: Eternal Torment or Annihilation? by Samuele Bacchiocchi, Ph. D., Andrews University
- The Wages of Sin by Charles Welch, The Berean Expositor Vol. 1 pp. 64–66 circa 1901-1915
- "Directions: Is Hell Forever?" Christianity Today
- Afterlife.co.nz The Conditional Immortality Association of New Zealand Inc. is a non-profit organization established to promote a Biblical understanding of human nature, life, death and eternity as taught throughout Scripture.
- The Destruction of the Finally Impenitent by Clark H. Pinnock of McMaster Divinity College.