Wikipedia:Arsip halaman utama/2021/09/06
Artikel pilihan
Petrus Martir Vermigli adalah seorang teolog Kalvinis asal Republik Firenze di Semenanjung Italia. Kiprah perdananya selaku pegiat reformasi Gereja di wilayah Italia yang beragama Katolik dan keputusannya untuk hengkang ke kawasan Protestan Eropa Utara mampu memengaruhi banyak warga Italia untuk berpindah agama dan hijrah ke luar negeri. Di Inggris, pandangan-pandangannya memengaruhi usaha reformasi gereja rezim Edward VI, termasuk perubahan tata kebaktian Perjamuan Kudus di dalam Buku Doa Umum tahun 1552. Ia disegani sebagai pakar Ekaristi di gereja-gereja Kalvinis, dan menceburkan diri ke dalam kontroversi Ekaristi melalui makalah-makalah yang ditulisnya. Loci Communes, kumpulan petikan dari ulasan-ulasan Alkitabnya yang ditata mengikuti kerangka topik teologi sistematis, menjadi buku ajar standar di bidang studi teologi Kalvinis. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
Saluran siaga Covid-19 Indonesia adalah 119 psw 9 / 021-5210411 / 081212123119
- Paralimpiade Musim Panas ditutup di Tokyo, Jepang.
- Angkatan Bersenjata Republik Guinea melakukan kudeta terhadap pemerintah Guinea yang dipimpin Presiden Alpha Condé.
- Hurikan Ida (gambar) menewaskan 71 orang dan menyebabkan banjir yang menyebabkan pemadaman listrik yang meluas di wilayah Pantai Teluk dan Atlantik Tengah, Amerika Serikat.
Tahukah Anda
- "... bahwa cinenen kamboja (Orthotomus chaktomuk) baru ditemukan pada tahun 2009 selama pemeriksaan flu burung di Phnom Penh, Kamboja?"
- "... bahwa 3000 buku dari perpustakaan pribadi Hitler ditemukan di tambang garam Berchtesgaden dan kini disimpan di Perpustakaan Kongres Amerika Serikat?"
- "... bahwa es puter dibekukan secara tradisional dengan sebuah alat berbentuk tabung yang diputar-diputar di dalam es batu dan garam?"
- "... bahwa teknik biomedis menggabungkan kemampuan desain dan pemecahan masalah seorang insinyur dengan ilmu medis dan ilmu biologi di bidang kedokteran?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut! Mari bersama-sama merintis artikel berikut pada: (September 2021).
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
- 1522 - Delapan belas orang awak kapal Magelhaens, termasuk Pigafetta, kembali ke Spanyol, menjadi orang-orang pertama yang melakukan perjalanan keliling dunia.
- 1791 – Opera La clemenza di Tito karya Mozart ditampilkan pertama kali di Praha.
- 1961 – Konferensi Tingkat Tinggi pertama Gerakan Non-Blok di Beograd, Yugoslavia, berakhir.
- 1991 – Nama kota St. Petersburg dikembalikan setelah sejak tahun 1914 disebut Petrograd dan sejak 1924 disebut Leningrad.
- 2007 – Operasi Kebun Buah: Israel menjatuhkan bom di sebuah reaktor nuklir rahasia di Suriah.
Tanggal lain: 5 September – 6 September – 7 September
Gambar pilihan
(ukuran asli: 3.264 × 4.928 piksel, 2,46 MB)
Oleh: Maizal Chaniago
Lisensi: CC BY-SA 4.0