Lompat ke isi

Noderabō

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 19 September 2022 23.15 oleh Tyagita (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi 'jmpl|ilustrasi yokai noderabō (野寺坊) dari ''Gazu Hyakki Yakō'' karya seniman Jepang Toriyama Sekien '''Noderabō''' (bahasa Jepang Kanji: {{lang|ja|野寺坊}}, Hiragana: {{lang|ja|のでらぼう}} - pendeta kuil terpencil) adalah yokai berwujud pendeta dalam cerita rakyat Jepang. Ia muncul di malam hari, di kuil-kuil yang telah lama ditinggalkan, atau di reruntuhan kuil. Menurut legenda, nodera...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
ilustrasi yokai noderabō (野寺坊) dari Gazu Hyakki Yakō karya seniman Jepang Toriyama Sekien

Noderabō (bahasa Jepang Kanji: 野寺坊, Hiragana: のでらぼう - pendeta kuil terpencil) adalah yokai berwujud pendeta dalam cerita rakyat Jepang. Ia muncul di malam hari, di kuil-kuil yang telah lama ditinggalkan, atau di reruntuhan kuil. Menurut legenda, noderabo dahulu merupakan pendeta yang melakukan kejahatan dan meninggal dengan cara yang tidak wajar. Ia kemudian berubah menjadi yokai yang menghantui kuil-kuil di pedesaan.[1]

Toriyama Sekien menggambarkan Noderabo sebagai biarawan dengan pakaian lusuh, kotor, dan tak terawat, yang berdiri di samping lonceng besar, yang mana lonceng tersebut merujuk pada lonceng milik Kuil Nodera yang telah lama hilang.[2]

Referensi

  1. ^ "Noderabō | Yokai.com" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-09-19. 
  2. ^ Sekien, Toriyama (2017-01-17). Japandemonium Illustrated: The Yokai Encyclopedias of Toriyama Sekien (dalam bahasa Inggris). Courier Dover Publications. hlm. 39. ISBN 978-0-486-81875-7.