Pulau Talisei
Negara | Indonesia |
---|---|
Gugus kepulauan | Sulawesi |
Provinsi | Sulawesi Utara |
Kabupaten | Minahasa Utara |
Luas | 200 ha |
Populasi | - |
Pulau Talisei adalah sebuah pulau yang terletak di Kecamatan Likupang Barat, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Indonesia. Lokasi Pulau Talisei berjarak sekitar 60 km dari Kota Manado.
Wilayah administratif
[sunting | sunting sumber]Pulau Talisei terletak di dekat pulau-pulau lainnya, yaitu pulau Kinabohutan, Pulau Bangka dan Pulau Tindila.[butuh rujukan] Wilayah di Pulau Talisei terbagi menjadi 4 desa, yaitu Desa Talise, Desa Airbanua, Desa Tambun dan Desa Wawunian.[butuh rujukan]
Penduduk
[sunting | sunting sumber]Pulau Talisei merupakan pulau berpenghuni. Penduduk setempat menjadikan Pulau Talisei sebagai lokawisata.[1]
Akses
[sunting | sunting sumber]Pulau Talise dapat dicapai menggunakan kapal penumpang dari Kota Manado. Beberapa lokasi perhubungannya ialah Pelabuhan Munte, Dermaga Desa Serei di Likupang, Dermaga Kalimas dan Dermaga Pasar Bersehati.[2]
Fasilitas
[sunting | sunting sumber]Akses listrik di Pulau Talisei bersifat terbatas. Dalam sehari, aliran listrik hanya diberikan selama 7 jam. Pengaliran listrik dimulai sejak pukul 18.00 hingga 01.00 waktu setempat.[butuh rujukan]
Keanekaragaman hayati
[sunting | sunting sumber]Pulau Talise memiliki perairan dengan tutupan vegetasi lamun di sepanjang rataan terumbu karang hingga tubir dengan substrat campuran pasir, lumpur dan patahan karang. Perairan di Pulau Talise memiliki 10 spesies bintang mengular dari 4 famili yaitu Ophiothrichidae, Ophiodermatidae, Ophiocomidae dan Ophiuridae.[3] Selain itu, di perairan Pulau Talise ditemukan 8 jenis hutan bakau yang didominasi oleh Rhizopora. Ditemukan pula sebanyak 7 spesies lamun yang didominasi Enhalus acoroides, Halophila ovalis dan Thalasia hemprichii.[4]
Pada kawasan hutan di Pulau Talise ditemukan beberapa spesies hewan, yaitu yaki (Macaca nigra), tarsius, dan rusa.[4]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ Batubara, Rido; Rusandi, Andi; Yusuf, Muhammad; Roroe, Pingkan Katharina; Sidqi, Muhandis; Sinaga, Simon Boyke; Solihin, Akhmad (2015). Sulawesi Utara Manikam Nusa di Tepian Minahasa dan Bolaang Mongondow. Jakarta: Penerbit Buku Kompas. ISBN 978-979-709-588-8.
- ^ Jemmy (2023-03-22). "Keindahan Taman Laut, Hutan Rusa dan Tarsius Di Desa Talise Likupang Minut Kurang Terekspos". Sulut Basuara. Diakses tanggal 2023-09-16.
- ^ Kementerian PPN/Bappenas (2021). "Keanekaragaman Bintang Mengular (Ophiuroidea) Di Perairan Pulau Talise, Sulawesi Utara - Keanekaragaman Bintang Mengular (Ophiuroidea) Di Perairan Pulau Talise, Sulawesi Utara - Portal Satu Data Indonesia". katalog.data.go.id. Diakses tanggal 2023-09-16.
- ^ a b Fajar, Jay (2015-10-24). "Menikmati Ekowisata Ala Pulau Talise Sulawesi Utara. Seperti Apa?". Mongabay.co.id. Diakses tanggal 2023-09-16.