Lompat ke isi

Protease aspartat

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 18 Maret 2024 02.25 oleh Badak Jawa (bicara | kontrib) (Menambah Kategori:Protein membran perifer menggunakan HotCat)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Keju, produk susu yang diolah dengan bantuan enzim protease aspartat.

Protease aspartat (bahasa Inggris: aspartate protease, aspartic proteinase) (EC 3.4.23) merupakan salah satu enzim peptidase yang banyak digunakan dalam pembuatan keju.[1] Enzim ini banyak ditemukan pada jaringan hewan, tanaman, cendawan, dan virus.[2] Penggunaan enzim untuk membantu proses pematangan keju ini telah ada sejak 6000 SM.[1] Enzim ini bekerja melalui 2 mekanisme utama, yaitu menghidrolisis ikatan pada bovin-kapa-kasein membentuk 2 molekul para-kapa-kasein dan mengkoagulasi misel kasein.[3]

Di dalam tubuh, protease aspartat akan membantu pencernaan berbagai nutrisi yang ada pada makanan, mempertahankan tubuh dari serangan bakteri patogen, virulensi khamir, pematangan protein HIV (retropepsin).[3] Tubuh tidak memproduksi enzim ini dalam keadaan aktif, tetapi berupa preproenzim yang tidak aktif.[3] Aktivasi enzim ini terjadi oleh pemotongan sinyal peptida.[3] Protease aspartat yang aktif hanya akan terdiri dari satu rantai peptida asam amino berjumlah 320 hingga 360 residu dengan massa molekul total 32-36 kDa.[3] Di samping itu, protease aspartat juga membutuhkan kondisi lingkungan yang asam.[4] Akan tetapi, aktivitas enzim ini akan segera terhambat dengan adanya inhibitor berupa senyawa pepstatin.[5] Molekul inhibitor ini merupakan suatu pentapeptida yang dihasilkan oleh mikroorganisme dari genus Streptomyces.[5]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b Fox PF, McSweeney PLH. 1999. Rennets: their role in milk coagulation and cheese ripening. Dalam: Microbiology and Biochemistry of Cheese and Fermented Milk. London: Blackie Academic and Proffesional. Halaman 1–9.
  2. ^ Davies DR. 1990. The structure and function of the aspartic proteinases. Annu Rev Biophys Biophys Chem. 19, 189–215.
  3. ^ a b c d e Poliana J, MacCabe AP. 2007. Industrial Enzymes; Structure, Function, and Applications. Dordrecht: Springer. Halaman: 207-213. ISBN 978-1-4020-5376-4
  4. ^ Chitpinitoyl S, Crabbe MJC. 1998. Chymosin and aspartic proteinases. Food Chem 61:395–418.
  5. ^ a b Marciniszyn J Jr., Hartsuck JA, Tang J. 1976.Mode of inhibition of acid proteases by pepstatin. J Biol Chem 251:7088–94.