Lompat ke isi

RTV Medan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 26 November 2024 03.05 oleh Oukkasyah Hebat (bicara | kontrib)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
RTV Medan
PT Cahaya Nusantara Perkasa Televisi
Medan, Sumatera Utara
Indonesia
SaluranDigital: 28 UHF (multipleks TVRI Bandar Baru)
Virtual: 25
SloganMakin Cakep
Pemrograman
AfiliasiRTV (2009-sekarang)
Riwayat
Siaran perdana
2006
Bekas tanda panggil
CNTV (2006-2013)
B-Channel Medan (2013-2014)
Bekas nomor kanal
53 UHF (analog)
Independen (2006-2008)
TVN (2008-2009)
Informasi teknis
Otoritas perizinan
Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
Pranala
NegaraIndonesia
Kantor pusatJl. Kapten Muslim No. 35, Medan.[1]
Wilayah siaranMedan[2]
Format gambar576i SDTV (digital)
1080i HDTV (digital)

RTV Medan adalah sebuah stasiun televisi lokal di Medan, Sumatera Utara yang merupakan anggota jaringan RTV, di bawah pengelolaan PT Cahaya Nusantara Perkasa Televisi.[2] Siarannya sendiri bisa ditangkap pada kanal 28 UHF (digital) dengan cakupan siaran di Medan[2] dan daerah sekitarnya seperti Kota Binjai, Kabupaten Deli Serdang dan Kabupaten Serdang Bedagai.

Stasiun televisi ini awalnya didirikan dan bersiaran dengan nama CNTV (Cahaya Nusantara Televisi).[3] Ada rumor yang beredar bahwa sejak awal CNTV merupakan stasiun televisi yang didirikan TVN (cikal-bakal RTV) untuk menyiarkan program-programnya di Medan.[4] CNTV sendiri memiliki visi untuk menjadi televisi swasta lokal yang menjadi sumber informasi, mitra pembangunan dan pelestari budaya, dalam hal ini budaya kota Medan. Dalam slogan "Bekerja sama dan sama-sama bekerja untuk kemajuan dan kemakmuran Medan Kota Metropolitan", CNTV menargetkan acara berbasis pendidikan, kesehatan, gaya hidup, bisnis, budaya, musik dan hiburan.[5] Siaran CNTV sendiri muncul pertama kali pada 2006, setelah izin awalnya diterbitkan oleh KPID, dalam periode 2004-2006. Meskipun telah bersiaran, CNTV sendiri sesungguhnya masih kontroversial di mata pemerintah (seperti Kemenkominfo dan KPI Daerah Sumatera Utara) karena belum mendapat izin frekuensi radio[6] dan sempat berpindah lokasi, dari Jl. Taman Kirana No. 14, Medan ke Jl. Kapten Muslim No. 35, Medan.[7]

Meskipun demikian, kemudian pemerintah memperbolehkan CNTV beroperasi karena kanalnya tidak diperebutkan stasiun televisi lain dan sudah mulai mengurus perizinannya.[7] Akhirnya, CNTV kemudian bergabung dalam jaringan B-Channel yang berpusat di Jakarta sejak tahun 2009 dan merelai programnya, sisanya siaran lokal. Seiring waktu, identitasnya diseragamkan dengan B-Channel, seperti logo pada Januari 2012[8] dan kemudian namanya menjadi B-Channel Medan pada 29 September 2013.[9] Sejak 3 Mei 2014, stasiun televisi ini berganti nama menjadi RTV Medan seiring perubahan nama dari B-Channel menjadi RTV.

  • Lensa Sumut
  • Rajawali Sumut
  • RajawaliKu Sumut
  • Panorama Provinsi Sumatera Utara

Sebelumnya

[sunting | sunting sumber]
  • Panorama (dengan siaran lokal Sumatra)[10]
  • Horas Medan[11]

Lihat juga

[sunting | sunting sumber]