Gajah Mada
Gajah Mada | |
---|---|
Berkas:Gajah Mada.jpg | |
Mahapatih Majapahit | |
Masa jabatan k.1334 – k.1359 | |
Penguasa monarki | Tribhuwana Wijayatunggadewi, Hayam Wuruk |
Pendahulu Aryo Tadah (Mpu Krewes) Pengganti 6 mahamantri agung | |
Informasi pribadi | |
Meninggal | 1364 Belum Teridentifikasi |
Kebangsaan | Majapahit |
Sunting kotak info • L • B |
Gajah Mada adalah salah satu tokoh besar pada zaman kerajaan Majapahit[1]. Menurut berbagai kitab dari zaman Jawa Kuno, ia menjabat sebagai Patih (Menteri Besar), kemudian Mahapatih Amangkubumi (Perdana Menteri) yang mengantarkan Majapahit ke puncak kejayaannya. Ia terkenal dengan sumpahnya, yaitu Sumpah Palapa[2], yang menyatakan bahwa ia tidak akan memakan palapa sebelum berhasil menyatukan Nusantara. Di Indonesia pada masa sekarang, Gajah Mada telah ditetapkan sebagai salah satu Pahlawan Nasional dan merupakan simbol nasionalisme[3] .
Etimologi
Sempat diperdebatkan tentang arti "Gajah" pada nama Gajah Mada dikarenakan di pulau Jawa tidak ada gajah. [4]. Namun ada beberapa pendapat yang dapat memastikan arti dari "Gajah" tersebut. Ada yang mengatakan bahwa Gajah Mada berasal dari pulau Sumatra. [5] Namun ada pula yang menyebutkan bahwa kata "Gajah" pada namanya dalam agama hindu gajah adalah binatang yang memiliki kekhususan tersendiri dan dikenal oleh penganut hindu secara luas bahkan yang tidak pernah melihat wujud gajah sekalipun. [6] Sementara kata "Mada" dalam bahasa Minang artiya kebal. Namun dalam upacara ritual Pancamakarapuja yakni upacara memuja Bhairawa yang dilakukan oleh para penganut aliran Tantrayana yaitu cara yang dilakukan oleh umat Hindu dan Budha untuk dapat bersatu dengan dewa pada saat mereka masih hidup karena pada umumnya mereka bersatu atau bertemu dengan para dewa pada saat setelah meninggal sehingga mereka melakukan upacara jalan pintas. Yang mana Pancamakarapuja adalah upacara ritual dengan melakukan 5 hal ybang dilarang dikenal dengan 5 Ma:
- Mada atau mabuk-mabukan
- Maudra atau tarian melelahkan hingga jatuh pingsan
- Mamsa atau makan daging mayat dan minum darah
- Matsya atau makan ikan gembung beracun
- Maithuna atau bersetubuh secara berlebihan
Jika arti kata "Mada" adalah mabuk-mabukan. Jika demikian, maka kemungkinan nama Gajah Mada adalah nama julukan, bukan nama asli. Ada yang mengatakan nama kecil Gajah Mada adalah Pipil (piliang -salah satu suku di Sumatera Barat-) .[7]
Asal-usul
Tidak diketahui sumber sejarah mengenai kapan dan di mana Gajah Mada lahir. Beberapa spekulasi tentang asal Gajah Mada berdasarkan legenda nusantara adalah sebagai berikut:
- Sumatera
Ada yang berpendapat bahwa Gajah Mada berasal dari Sumatera, di dalam Bahasa Jawa tidak dikenal istilah Gajah Mada. Kata Gajah dan Mada berasal dari Bahasa Melayu (Minang). Kata Gajah ditunjukan pada binatang memiliki belalai dan berbadan besar dan binatang tersebut ada di pulau Sumatera. Sedangkan kata Mada berarti berhati keras, tidak mau surut sebelum cita-citanya tercapai. Dan itu tercermin dari sifat Gajah Mada yang terungkap pada Sumpah Palapanya. Selanjutnya dengan membandingkan beberapa catatan sejarah, sehingga dapat disimpulkan bahwa Gajah Mada datang ke tanah jawa bersamaan dengan kepulangan Ekspedisi Pamalayu[8] yang pada sebelumnya dikirim oleh Kertanagara raja Singhasari ke tanah Melayu (Sumatera). Dan diasumsikan Gajah Mada pada waktu itu merupakan bahagian pasukan pengawal yang ditugaskan untuk menjaga Dara Petak dan Dara Jingga putri dari Kerajaan Melayu yang akan dihadiahkan kepada Raja Jawa, dan dikemudian hari salah seorang atau pun kedua putri tersebut dikawini oleh Raden Wijaya yang pada waktu itu sudah dinobatkan menjadi Raja Jawa di Majapahit. Dan Gajah Mada tetap tercatat dalam sejarah sebagai pengawal setia terutama bagi keturunan Dara Petak yaitu Jayanagara Raja Majapahit setelah Raden Wijaya mangkat.[9]
- Jawa[butuh rujukan]
Pendapat lain yang meyakini bahwa Gajah Mada berasal dari daerah Modo (Lamongan), karena di daerah ini banyak ditemukan prasasti-prasasti yang diduga kuat peninggalan Majapahit, termasuk adanya beberapa makam kuno prajurit dan makam kuno yang diduga masyarakat setempat sebagai makam ibunda Gajah Mada, yaitu Nyai Andong Sari. Selain itu daerah ini teratur rapi, sehingga seperti suatu bekas tanah perdikan.
- Nusa Tenggara Barat[butuh rujukan]
Masyarakat Bima khususnya Dompu percaya kalau Gajah Mada berasal dari daerah ini, mengingat kemiripan dengan tokoh legenda masyarakat Dompu yaitu "ombu Mada Roo Fiko". Ombu artinya tebal/ besar. Mada artinya mata, Roo artinya dan. Fiko artinya telinga. Jadi ditafsirkan sebagi Tuan Mada bertelinga lebar (seperti gajah). Di daerah ini juga terdapat kuburan kuno yang diyakini sebagai makam Gajah Mada.
- Nusa Tenggara Timur
Masyarakat Sabu-Raijua di Nusa Tenggara Timur (NTT), juga meyakini bahwa Gajah Mada berasal dari daerah ini. Keyakinan tersebut dipertegas pula oleh budayawan NTT, alm. Robert Riwu Kaho, dalam karyanya yang berjudul "Orang Sabu dan Budayanya" (Jogja: Global Media, 2005). Ia mengemukakan beberapa alasan, yaitu nama Gajah Mada bukanlah nama yang lazim disandang orang Jawa, karena orang Jawa akan mengucapkan nama itu Gajah Mendo. Hanya di Sabu dan Raijua saja orang menyandang nama-nama seperti Gaja, Mada, Me'do, Mo'jo, Jaka, Raja, Ratu, Laki, dst. Lalu, warna "merah-putih" yang diagungkan Gajah Mada dan Majapahit adalah warna "gula-kelapa" dan "air ketuban" yang menjadi lambang orang Sabu sejak zaman dahulu kala.
Alasan Robert Riwu Kaho di atas diperkuat pula oleh syair-syair kuno yang dilantunkan pada saat upacara-upacara adat di Namata, yang mana ada terucap nama Gaja Med'o yang disebutkan sebagai perantau asal Sabu yang menjadi Tuan Besar di tanah Jawa dan menjadi panglima bala tentara Nusantara.
Di samping itu pula, ada hal lain, yaitu keputusan Majapahit untuk menjadikan Sabu-Raijua sebagai pangkalan utama angkatan laut Majapahit untuk mengontrol pintu gerbang selatan Nusantara. Di samping pertimbangan strategis, tentu ada unsur psikologis yang menjadi pendorong bagi si Decision Maker (Gajah Mada). Karena harusnya ada kepulauan Rote yang lebih di selatan lagi.
Antropolog asal NTT, Nico L. Kana, dalam bukunya berjudul "Dunia orang Sawu" (Jakarta: Sinar Harapan, 1983), pun menyinggung tentang Gajah Mada yang besar kemungkinan, memang berasal dari Sabu-Raijua.
- Kalimantan Barat[butuh rujukan]
Ada pula yang meyakini Gajah Mada itu merupakan orang Dayak, Kalimantan Barat, yaitu dari sebuah kampung di Kecamatan Toba, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat. Sebagian masyarakat Dayak mempercayai hal ini berkaitan dengan kisah masyarakat Dayak Tobag, Mali, Simpang dan Dayak Krio. Tokoh Gajah Mada di Dayak Krio dikenal dengan nama Jaga Mada, namun masyarakat Dayak lainnya menyebutnya Gajah Mada. Ia dianggap merupakan salah satu Demung Adat yang diutus kerajaan Kutai untuk menjajah Nusantara termasuk Jawa.[10]
Awal karir
Menurut Pararaton, Gajah Mada memulai karirnya di Majapahit sebagai komandan pasukan khusus Bhayangkara. Karena berhasil menyelamatkan Prabu Jayanagara (1309-1328) dan mengatasi Pemberontakan Ra Kuti, ia diangkat sebagai Patih Kahuripan pada tahun 1319. Dua tahun kemudian ia diangkat sebagai Patih Kediri.
Pada tahun 1329, Patih Majapahit yakni Aryo Tadah (Mpu Krewes) ingin mengundurkan diri dari jabatannya. Ia menunjuk Patih Gajah Mada dari Kediri sebagai penggantinya. Patih Gajah Mada sendiri tak langsung menyetujui. Ia ingin membuat jasa dahulu pada Majapahit dengan menaklukkan Keta dan Sadeng yang saat itu sedang melakukan pemberotakan terhadap Majapahit. Keta dan Sadeng pun akhirnya takluk. Akhirnya, pada tahun 1334, Gajah Mada diangkat secara resmi oleh Ratu Tribhuwanatunggadewi sebagai Patih Majapahit.
Sumpah Palapa
Pada waktu pengangkatannya, ia mengucapkan Sumpah Palapa, yang berisi bahwa ia akan menikmati palapa atau rempah-rempah (yang diartikan kenikmatan duniawi) jika telah berhasil menaklukkan Nusantara. Sebagaimana tercatat dalam kitab Pararaton berikut:[11]
Mojokerto.
Sira Gajah Mada pepatih amungkubumi tan ayun amukti palapa, sira Gajah Mada: Lamun huwus kalah nusantara ingsun amukti palapa, lamun kalah ring Gurun, ring Seram, Tañjungpura, ring Haru, ring Pahang, Dompu, ring Bali, Sunda, Palembang, Tumasik, samana ingsun amukti palapa
- Arti
- Gajah Mada sang Mahapatih tak akan menikmati palapa, berkata Gajah Mada, "Selama aku belum menyatukan Nusantara, aku takkan menikmati palapa. Sebelum aku menaklukkan Pulau Gurun, Pulau Seram, Tanjungpura, Pulau Haru, Pahang, Dompu, Pulau Bali, Sunda, Palembang dan Tumasik, aku takkan mencicipi palapa.
Walaupun ada sejumlah (atau bahkan banyak) orang yang meragukan sumpahnya, Patih Gajah Mada memang hampir berhasil menaklukkan Nusantara. Bedahulu (di Bali) dan Lombok (1343), Palembang, Swarnabhumi (Sriwijaya), Tamiang, Samudra Pasai, dan negeri-negeri lain di Swarnadwipa (Sumatra) telah ditaklukkan. Lalu Pulau Bintan, Tumasik (Singapura), Semenanjung Malaya, dan sejumlah negeri di Kalimantan seperti Kapuas, Katingan, Sampit, Kotalingga (Tanjunglingga), Kotawaringin, Sambas, Lawai, Kendawangan, Landak, Samadang, Tirem, Sedu, Brunei, Kalka, Saludung, Solok, Pasir, Barito, Sawaku, Tabalung, Tanjungkutei, dan Malano.
Di zaman pemerintahan Prabu Hayam Wuruk (1350-1389) yang menggantikan Tribhuwanatunggadewi, Patih Gajah Mada terus mengembangkan penaklukan ke wilayah timur seperti Logajah, Gurun, Sukun, Taliwung, Sapi, Gunungapi, Seram, Hutankadali, Sasak, Bantayan, Luwu, Makassar, Buton, Banggai, Kunir, Galiyan, Salayar, Sumba, Muar (Saparua), Solor, Bima, Wandan (Banda), Ambon, Wanin, Seran, Timor, dan Dompo.
Perang Bubat
Dalam Kidung Sunda[12] diceritakan bahwa Perang Bubat (1357) bermula saat Prabu Hayam Wuruk hendak menikahi Dyah Pitaloka putri Sunda sebagai permaisuri. Lamaran Prabu Hayam Wuruk diterima pihak Kerajaan Sunda, dan rombongan besar Kerajaan Sunda datang ke Majapahit untuk melangsungkan pernikahan agung itu. Gajah Mada yang menginginkan Sunda takluk, memaksa menginginkan Dyah Pitaloka sebagai persembahan pengakuan kekuasaan Majapahit. Akibat penolakan pihak Sunda mengenai hal ini, terjadilah pertempuran tidak seimbang antara pasukan Majapahit dan rombongan Sunda di Bubat; yang saat itu menjadi tempat penginapan rombongan Sunda. Dyah Pitaloka bunuh diri setelah ayahanda dan seluruh rombongannya gugur dalam pertempuran. Akibat peristiwa itu, Patih Gajah Mada dinonaktifkan dari jabatannya.
Dalam Nagarakretagama diceritakan hal yang sedikit berbeda. Dikatakan bahwa Hayam Wuruk sangat menghargai Gajah Mada sebagai Mahamantri Agung yang wira, bijaksana, serta setia berbakti kepada negara. Sang raja menganugerahkan dukuh "Madakaripura" yang berpemandangan indah di Tongas, Probolinggo, kepada Gajah Mada. Terdapat pendapat yang menyatakan bahwa pada 1359, Gajah Mada diangkat kembali sebagai patih; hanya saja ia memerintah dari Madakaripura.
Akhir hidup
Disebutkan dalam Kakawin Nagarakretagama bahwa sekembalinya Hayam Wuruk dari upacara keagamaan di Simping, ia menjumpai bahwa Gajah Mada telah sakit. Gajah Mada disebutkan meninggal dunia pada tahun 1286 Saka atau 1364 Masehi.
Hayam Wuruk kemudian memilih enam Mahamantri Agung, untuk selanjutnya membantunya dalam menyelenggarakan segala urusan negara.
Warisan budaya
Sebagai salah seorang tokoh utama Majapahit, nama Gajah Mada sangat terkenal di masyarakat Indonesia pada umumnya. Pada masa awal kemerdekaan, para pemimpin antara lain Sukarno sering menyebut sumpah Gajah Mada sebagai inspirasi dan "bukti" bahwa bangsa ini dapat bersatu, meskipun meliputi wilayah yang luas dan budaya yang berbeda-beda. Dengan demikian, Gajah Mada adalah inspirasi bagi revolusi nasional Indonesia untuk usaha kemerdekaannya dari kolonialisme Belanda.
Universitas Gadjah Mada di Yogyakarta adalah universitas negeri yang dinamakan menurut namanya. Satelit telekomunikasi Indonesia yang pertama dinamakan Satelit Palapa, yang menonjolkan perannya sebagai pemersatu telekomunikasi rakyat Indonesia. Banyak kota di Indonesia memiliki jalan yang bernama Gajah Mada, namun menarik diperhatikan bahwa tidak demikian halnya dengan kota-kota di Jawa Barat.
Buku-buku fiksi kesejarahan dan sandiwara radio sampai sekarang masih sering menceritakan Gajah Mada dan perjuangannya memperluas kekuasaan Majapahit di nusantara dengan Sumpah Palapanya, demikian pula dengan karya seni patung, lukisan, dan lain-lainnya.
Kepustakaan
- ^ Pogadaev, V. A. Gajah Mada. The Greatest Commander of Indonesia. Historical Lexicon. XIV –XVI Century. Vol. 1. Мoscow: Znanie, 2001, h.245-253.
- ^ Poesponegoro & Notosusanto (ed.). 1990. Sejarah Nasional Indonesia Jilid II. Jakarta: Balai Pustaka.
- ^ Memory of Majapahit: Gajah Mada
- ^ BUDAYA SEJARAH, secercah jawaban nama GAJAH MADA
- ^ BUDAYA SEJARAH, secercah jawaban nama GAJAH MADA
- ^ BUDAYA SEJARAH, secercah jawaban nama GAJAH MADA
- ^ Fakta Terbaru Gajah Mada
- ^ Slamet Muljana. 1979. Nagarakretagama dan Tafsir Sejarahnya. Jakarta: Bhratara
- ^ Diduga Makam Gajah Mada
- ^ Tony Kusmiran, 30 Oktober 30 2008
- ^ Mangkudimedja, R.M., 1979, Serat Pararaton. Alih aksara dan alih bahasa Hardjana HP. Jakarta: Departemen P dan K, Proyek Penerbitan Buku Sastra Indonesia dan Daerah.
- ^ Berg, C.C. 1927. Kidung Sunda. Inleiding, tekst, vertaling en aanteekeningen. ‘s Grav., BKI.