Lompat ke isi

Nekropolis

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Pemandangan nekropolis Etruskan Banditaccia, di Cerveteri, Italia.
Nekropolis - makam atlet (Taranto), Italia.

Nekropolis (berasal dari bahasa Yunani nekropolis "kota kematian") adalah sebuah tempat permakaman yang luas. Biasanya, istilah ini mengacu pada lokasi permakaman yang letaknya dekat dengan peradaban kuno.

Sejarah dan fungsi

Nekropolis tertua di dunia kemungkinan adalah Hypogeum of Ħal-Saflieni di Paola, Malta yang tertanggal 2500 BC.

Nekropolis dibangun untuk beberapa alasan. Terkadang, untuk tujuan religius, Lembah Para Raja di Mesir adalah contoh utamanya. Kebudayaan lain membuat nekropolis untuk melarang permakaman dilakukan di wilayah kota, benda-benda seni yang kaya dari peradaban Etruskan ditemukan di selatan Toscana dan utara Lazio wilayah Italia. Pada Kekaisaran Romawi, jalanan yang berada di luar kota dibatasi dengan bangunan makam. Contoh nekropolis semacam ini bisa ditemui di Appian Way di luar Roma dan Alyscamps di Arles, Perancis.

Contoh nekropolis modern adalah Colma, California. Pinggiran kota San Francisco ini telah digunakan selama beberapa dekade untuk memakamkan jenazah yang berasal dari San Francisco, juga dari kota-kota di dekatnya. Penduduk merasa penting untuk memakamkan jenazah di luar batas kota.

The word is often used with a different connotation in fantasy literature; for instance, it might refer to a city populated by zombies or other undead creatures.

Daftar nekropolis

Lihat pula

Referensi

  • Encyclopædia Britannica Edisi Kesebelas