Lompat ke isi

Stasiun Bekasi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Stasiun Bekasi
Peron Stasiun Bekasi menghadap ke Timur
Lokasi
Ketinggian+19 m
Operator
LayananLihat di bagian kereta api
Konstruksi
Jenis strukturAtas tanah
Informasi lain
Kode stasiun
Lokasi pada peta
Peta
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Stasiun Bekasi (kode: BKS, +19 m) adalah stasiun kereta api yang terletak di Jl. H. Juanda, Kota Bekasi, Jawa Barat. Sebagai stasiun yang terletak di Jabodetabek, stasiun ini setiap harinya melayani ribuan penumpang komuter dengan tujuan Jakarta maupun ke arah timur (Cikampek sampai Purwakarta), baik menggunakan KRL maupun KRD.

Selain itu, sebagai stasiun yang terletak di petak jalur utama KA Jawa antara Jakarta-Surabaya, stasiun ini juga menjadi salah satu stasiun tersibuk karena dilintasi KA dari Jakarta dengan berbagai tujuan di Jawa. Walaupun demikian, sebagian besar KA lintas kota tidak berhenti di sini. Stasiun Bekasi hanya disinggahi beberapa KA bisnis, ekonomi dan campuran jarak jauh berhenti untuk menurunkan penumpang.

Terhitung 1 Maret 2012 semua kereta api jarak jauh tidak berhenti di stasiun ini. Namun pada tanggal 1 Juli 2013 diberlakukan keputusan yang memungkinkan beberapa Kereta Api jarak jauh untuk menurunkan penumpang di stasiun ini.

Saat ini, Stasiun Bekasi melayani KRL Commuter Line tujuan Stasiun Jakarta Kota melalui Stasiun Manggarai, Kereta api Patas Purwakarta tujuan Stasiun Jakarta Kota - Stasiun Cikampek sampai dengan Stasiun Purwakarta PP serta keberangkatan dan kedatangan Argo Parahyangan tujuan Stasiun Gambir - Stasiun Bandung PP untuk jadwal tertentu.

Kereta api

Jadwal KA jarak jauh Stasiun Bekasi (BKS)

No KA KA Tujuan Kelas Tiba Berangkat
20 Argo Parahyangan Bandung (BD) Eksekutif/Bisnis - 06.11
22 Argo Parahyangan Bandung (BD) Eksekutif/Bisnis - 08.46
21 Argo Parahyangan Gambir (GMR) Eksekutif/Bisnis - 10.01
7003 Argo Parahyangan Gambir (GMR) Eksekutif/Bisnis - 11.32
7004 Argo Parahyangan Bandung (BD) Eksekutif/Bisnis - 13.41
23 Argo Parahyangan Gambir (GMR) Eksekutif/Bisnis - 14.44
30 Argo Parahyangan Bandung (BD) Eksekutif/Bisnis - 20.06
55 Cirebon Ekspres Gambir (GMR) Eksekutif/Bisnis - 20.41
7095 Krakatau Ekspres Merak (MER) Ekonomi AC - 21.14
13 Argo Muria Gambir (GMR) Eksekutf - 21.30
29 Argo Parahyangan Gambir (GMR) Eksekutif/Bisnis - 22.24
127 Progo Pasar Senen (PSE) Ekonomi - 23.25
133 Kutojaya Utara Pasar Senen (PSE) Ekonomi - 00.07
125 Bengawan Tanjungpriok (TPK) Ekonomi - 00.29
71 Purwojaya Gambir (GMR) Eksekutif/Bisnis - 00.45
117 Brantas Tanjungpriok (TPK) Ekonomi - 01.00
139 Tawang Jaya Pasar Senen (PSE) Ekonomi - 01.22
115 Gaya Baru Malam Selatan Jakarta Kota (JAKK) Ekonomi - 01.31
103 Sawunggalih Pasar Senen (PSE) Eksekutif/Bisnis - 01.42
111 Gajah Wong Pasar Senen (PSE) Ekonomi AC - 02.15
119 Kertajaya Tanjungpriok (TPK) Ekonomi - 02.29
143 Serayu Malam Jakarta Kota (JAKK) Ekonomi - 02.36
99 Senja Yogya Pasar Senen (PSE) Bisnis - 02.43
95 Senja Solo Pasar Senen (PSE) Bisnis - 03.05
107 Menoreh Pasar Senen (PSE) Ekonomi AC - 03.14
41 Taksaka Malam Gambir (GMR) Eksekutif - 03.28

Stasiun ini juga menjadi stasiun paling timur dari jalur KRL Jabotabek karena elektrifikasi hanya sampai stasiun ini. Direncanakan bahwa elektrifikasi jalur kereta api akan diteruskan sampai Stasiun Cikarang, namun saat ini masih tertunda pelaksanaannya.

Angkutan umum

  • Koasi K01 ke Perumnas III Bekasi Timur
  • Koasi K04 ke Terminal Bekasi
  • Koasi K09P ke Perumahan Villa Indah Permai
  • Koasi K10 ke Ujung Harapan.
  • Koasi K09 ke Wisma Asri/Babelan
  • Koasi K09B ke Wisma Asri

Galat Lua: unknown error.

  1. ^ Buku Informasi Direktorat Jenderal Perkeretaapian 2014 (PDF). Jakarta: Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 1 Januari 2020.