Lompat ke isi

Sturer Emil

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Sturer Emil

Sturer Emil yang selamat dari perang di Museum Tank Kubinka
Jenis Penghancur tank berat
Negara asal Jerman Nazi
Sejarah pemakaian
Masa penggunaan 1942-1943
Digunakan oleh Jerman Nazi
Pada perang Perang Dunia II
Sejarah produksi
Tahun 1941
Diproduksi 1942
Jumlah produksi 2
Spesifikasi
Berat 35 ton (34 ton panjang; 39 ton pendek)
Panjang 9,7 meter (32 ft)
Lebar 3,16 meter (10,4 ft)
Tinggi 2,7 meter (8,9 ft)
Awak 5

Perisai 15 - 50 mm
Senjata
utama
Rheinmetall 128 mm PaK 40 L/61
Senjata
pelengkap
MG 34
Jenis Mesin Maybach berpendingin air, V-6, HL116
300 tenaga kuda (220 kW)
Daya kuda/ton 8,57 hp/tonne
Kapasitas tangki 450 liter (120 US gal)
Kecepatan 25 kilometer per jam (16 mph)

12.8 cm Selbstfahrlafette auf VK 3001(H) "Sturer Emil" (Bahasa Jerman dari "Emil yang keras kepala") adalah penghancur tank ekperimental Jerman Nazi pada masa Perang Dunia 2. Penghancur tank ini dibuat oleh Henschel dengan memodifikasi sasis dari prototipe VK 30.01. Tank ini menggunakan meriam swagerak Rheinmetall 128mm PaK 40 L/61. Desain Sturer Emil selesai pada tahun 1941.

Dua prototipe selesai dibuat pada tahun 1942. Keduanya diberi nama "Max" dan "Moritz" yang beroperasi di Front Timur. Satu dari kedua tank tersebut dihancurkan, dan satunya lagi ditangkap oleh Soviet saat Pertempuran Stalingrad pada tahun 1943. Saat diperiksa, terdapat 31 tanda bunuh di barelnya. Satu-satunya Sturer Emil yang tersisa dipajang di Museum Tank Kubinka, Rusia.

Gambar sketsa Sturer Emil.

Lihat juga

Referensi

  • Chamberlain, Peter, dan Hilary L. Doyle. Thomas L. Jentz (Technical Editor). Encyclopedia of German Tanks of World War Two: A Complete Illustrated Directory of German Battle Tanks, Armoured Cars, Self-propelled Guns, and Semi-tracked Vehicles, 1933–1945. London: Arms and Armour Press, 1978 (revised edition 1993). ISBN 1-85409-214-6

Pranala luar