Lompat ke isi

Dunia dalam Berita

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Dunia dalam Berita
GenreBerita
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Produksi
Lokasi produksiStudio 4 TVRI, Jalan Gerbang Pemuda Senayan, Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Durasi10 menit (1978-1979)
20 menit (1979-1982)
30 menit (1982—sekarang)
Rilis asli
Jaringan

Sebelumnya:

  • RCTI (13 November 1988—30 Juli 2000)
  • SCTV (25 Agustus 1990—30 Juli 2000)
  • TPI (23 Januari 1994—30 Juli 2000)
  • ANteve (1 Maret 1993—30 Juli 2000)
  • Indosiar (18 Desember 1994—30 Juli 2000)
Format gambar576i 4:3 (SDTV) (Desember 1978-28 Maret 2019)
1080p 16:9 (HDTV) (29 Maret 2019-sekarang)
Format audioMono (Desember 1978—23 Agustus 1989)
Stereo (24 Agustus 1989—15 November 1998)
Dolby Digital 5.1 (16 November 1998—31 Desember 2008)
Dolby Atmos 7.1 (1 Maret 2015—sekarang)
RilisDesember 1978 –
sekarang
Acara terkait
Klik Indonesia
Laporan Internasional
English News Service

Dunia dalam Berita merupakan acara berita mancanegara di TVRI yang ditayangkan setiap hari Senin sampai Jumat pukul 21.00 WIB dengan durasi 30 menit.

Acara ini telah beberapa kali berhenti tayang dan tayang kembali, dengan penayangan berturut-berturut dimulai sejak tahun 2015 silam. Walau demikian, dengan merunut dari tahun 1978 sebagai awal munculnya dari televisi, acara ini dapat dianggap sebagai acara berita terpanjang di Indonesia dengan nama yang sama, sekaligus acara televisi terpanjang yang masih tayang dengan nama yang sama.

Dunia dalam Berita pertama kali tayang pada bulan Desember 1978, namun tanggalnya masih simpang siur. Sumber TVRI menyebut acara ini mulai tayang pada tanggal 29,[1] namun sumber Departemen Penerangan RI dan peneliti Australia Philip Kitley menyebut acara ini mulai tayang pada tanggal 22.[2][3][3] Acara tersebut merupakan pengembangan dari siaran berita mingguan yang tayang pada awal 1970-an hingga tahun 1978 yang berjudul Echo Sepekan Dalam Berita asuhan Drs. Subrata.[4]

Pada tanggal 13 November 1988 hingga 30 Juli 2000, stasiun-stasiun televisi swasta wajib menyiarkan acara ini dengan merelai langsung dari TVRI, bersamaan dengan seluruh acara berita TVRI yang lain.

Dunia dalam Berita pernah berakhir pada tanggal 31 Desember 2008 karena buruknya peringkat jumlah penonton.[butuh rujukan] Pada tanggal 1 Januari 2009, TVRI mulai menayangkan siaran Warta Dunia sebagai penggantinya yang tayang setiap hari pukul 22:30 WIB dengan durasi selama 30 menit.

TVRI baru menayangkan kembali Dunia dalam Berita pada tanggal 1 Maret 2015 yang saat itu tayang setiap Senin sampai Jumat pukul 23:00 WIB dengan durasi selama 30 menit. Mulai tanggal 1 Januari 2018, Dunia dalam Berita kembali ditayangkan pada pukul 21:00 WIB.

Dunia dalam Berita sempat ditiadakan pada bulan Juli 2021, kemungkinan sebagai dampak penerapan PPKM Darurat di masa pandemi COVID-19 yang mulai berlaku pada 2 Juli 2021. Per September 2021, acara ini telah tayang kembali.

Sesuai dengan namanya, program ini berisi berita-berita mancanegara. Di masa lalu, sebagian berita dari dalam negeri juga disampaikan.

Durasi sepuluh menit terakhir biasanya diisi dengan berita olahraga mancanegara, berita ringkasan terkini mancanegara dan prakiraan cuaca untuk kota-kota besar di dunia. Segmen olahraga dan cuaca pernah pada suatu waktu dinamakan Olahraga Mancanegara dan Cuaca Dunia.[butuh rujukan]

Dalam budaya populer

[sunting | sunting sumber]

Dunia dalam Berita menjadi salah satu acara berita TVRI yang paling populer pada masa Orde Baru, oleh karena TVRI merupakan satu-satunya stasiun televisi di Indonesia saat itu serta kewajiban stasiun-stasiun televisi swasta merelai acara ini dari 13 November 1988[butuh rujukan] sampai 30 Juli 2000. Survei acara TVRI dari Provetic Indonesia sepanjang April-Mei 2019 menyebut acara ini sebagai acara TVRI terfavorit dengan angka mencapai 21,78% responden.[5]

Acara ini memiliki musik tema pembuka berupa komposisi musik Pulstar dari Vangelis, yang digunakan pada tahun-tahun awal penayangannya dan menjadi identik dengan acara ini.[6] Musik tema ini sempat digunakan suatu waktu oleh jaringan televisi Filipina ABS-CBN untuk acara berita The World Tonight, yang tayang kembali pasca Revolusi Kekuatan Rakyat tahun 1986 yang menumbangkan Ferdinand Marcos sebagai presiden Filipina dan mengembalikan siaran jaringan tersebut setelah ditutup oleh pemerintahan Marcos.[7] Ikon yang juga lekat dengan acara ini ialah identifikasi stasiun berupa jam yang menunjukkan detik-detik sebelum pukul 21.00 WIB, diiringi dengan tujuh not yang mirip dengan nada awal lagu Mars Pancasila. Tujuh not dan modifikasi dari Pulstar kini dimasukkan ke dalam identifikasi grafis acara berturut-turut sejak 2015 dan 2018.

Kelompok musik Nasida Ria mengeluarkan sebuah lagu berjudul Dunia dalam Berita dengan memasukkan musik tema era 1980-an di awal lagu. Sementara kelompok musik rock alternatif Besok Bubar juga pernah mengeluarkan sebuah lagu yang judulnya merupakan plesetan dari acara ini, yaitu Dunia dalam Derita pada tahun 2011.

Beberapa acara dan film memparodikan atau menggunakan plesetan dari acara ini. Warkop DKI memparodikan acara ini dalam film Setan Kredit. Berita dalam Dunia, sebuah acara komedi di NET. yang tayang perdana pada tahun 2020, mendapatkan namanya dari kata Dunia dalam Berita yang dibalik. Jauh sebelum itu, RCTI juga memiliki acara komedi pada tahun 1990-an berjudul Bukan Dunia Dalam Berita. Di TVRI sendiri, acara Rumah Musik Indonesia memiliki sebuah segmen bernama Musik dalam Berita.

Penghargaan

[sunting | sunting sumber]
Tahun Penghargaan Kategori Hasil
1997 Panasonic Awards 1997 Program Berita Nominasi
2017 Panasonic Gobel Awards 2017 Program Berita Nominasi
2018 Panasonic Gobel Awards 2018 Program Berita Nominasi
2019 Panasonic Gobel Awards 2019 Program Berita Nominasi

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ TVRI Nasional (Instagram) (2021). "Hallo #PemirsaTVRI kita nostalgia bareng program-program TVRI yuk!". Diakses tanggal 21 Agustus 2021. 
  2. ^ Empat Windu Televisi Republik Indonesia. Televisi Republik Indonesia , Departemen Penerangan RI, Yayasan Karya Adiguna. 1994. 
  3. ^ a b Kisah Keberhasilan Pembangunan. Direktorat Publikasi, Ditjen PPG, Departemen Penerangan RI. 1995.  Kesalahan pengutipan: Tanda <ref> tidak sah; nama "kitley" didefinisikan berulang dengan isi berbeda
  4. ^ Empat Windu Televisi Republik Indonesia. Televisi Republik Indonesia , Departemen Penerangan RI, Yayasan Karya Adiguna. 1994. 
  5. ^ Provetic Indonesia (2019). "SURVEI INDEKS KUALITAS PROGRAM DAN BERITA TVRI" (PDF). TVRI. Diakses tanggal 31 Mei 2022. 
  6. ^ Utomo, Nugroho Wahyu (20 Mei 2022). "Musisi dan Komposer Vangelis Meninggal Dunia, Karyanya Pernah Jadi Opening Tune Dunia Dalam Berita". Suara Merdeka. Diakses tanggal 7 Agustus 2023. 
  7. ^ ABS-CBN News (YouTube) (2016). "The World Tonight: "The World Tonight @ 50" - Post-Martial Law and Post-EDSA era (menit 1:36)". Diakses tanggal 2 Oktober 2021. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]