Wikipedia:Artikel Pilihan/40 2023

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Thierry Boutsen di Grand Prix Kanada 1988.

Benetton Formula adalah sebuah tim dan konstruktor mobil balap Formula Satu (F1) yang pernah berpartisipasi dalam ajang tersebut dari musim 1986 sampai dengan musim 2001. Tim ini dimiliki oleh keluarga Benetton yang juga menjalankan jaringan bisnis pakaian dengan nama yang sama. Grup Benetton pada awalnya memasuki ajang F1 dengan menjadi sponsor untuk tim Tyrrell pada musim 1983, sebelum kemudian pindah ke tim Alfa Romeo untuk musim 1984 dan 1985, serta tim Toleman sejak pertengahan musim 1985. Kesulitan keuangan yang tim Toleman alami membuat Grup Benetton memilih mengakuisisi tim tersebut, dan mengganti namanya menjadi Benetton Formula mulai musim 1986. Pada musim perdananya tersebut, tim Benetton sukses memenangi lomba Grand Prix Meksiko 1986 melalui Gerhard Berger. (Selengkapnya...)