Yehezkiel 15
Yehezkiel 15 | |
---|---|
Kitab | Kitab Yehezkiel |
Kategori | Nevi'im |
Bagian Alkitab Kristen | Perjanjian Lama |
Urutan dalam Kitab Kristen | 26 |
Yehezkiel 15 (disingkat Yeh 15) adalah bagian dari Kitab Yehezkiel dalam Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama di Alkitab Kristen. Berisi perkataan nabi (dan juga imam) Yehezkiel bin Busi, yang turut dibawa ke dalam pembuangan oleh Kerajaan Babilonia pada zaman raja Yoyakhin dari Kerajaan Yehuda dan raja Nebukadnezar dari Babel sekitar abad ke-6 SM.[1][2]
Teks
[sunting | sunting sumber]- Naskah aslinya ditulis dalam bahasa Ibrani.
- Pasal ini dibagi atas 8 ayat.
- Berisi firman TUHAN yang diterima oleh Yehezkiel mengenai nasib kota Yerusalem.
Naskah sumber utama
[sunting | sunting sumber]- Bahasa Ibrani:
- Masoretik (abad ke-10 M)
- Bahasa Yunani:
- Septuaginta (abad ke-3 SM)
- Versi Theodotion (~180 M)
Struktur
[sunting | sunting sumber]- Yehezkiel 15:1–8 = Yerusalem, pohon anggur yang tak berguna
Ayat 6
[sunting | sunting sumber]- Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Seperti kayu anggur di antara kayu-kayu di hutan, yang Kulemparkan ke dalam api untuk dibakar, begitulah Aku lakukan terhadap penduduk Yerusalem.[3]
Penduduk Yerusalem diumpamakan dengan pokok anggur yang tidak berbuah sehingga tidak berguna. Buah kebenaran dan kesetiaan kepada Tuhan tidak dapat ditemukan di dalam diri mereka (Yehezkiel 15:8); karena itu mereka akan dibakar di dalam api (ayat 6 ini). Yesus juga mengajarkan bahwa semua orang percaya yang gagal untuk tetap setia kepada-Nya dan tidak berbuah akan dipangkas dan dicampakkan ke dalam api (lihat Yohanes 15:1–7).[4]
Ayat 7
[sunting | sunting sumber]- Aku sendiri akan menentang mereka. Walaupun mereka luput dari api, tetapi api akan memakan mereka. Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, pada saat Aku menentang mereka.[5]
Ayat 8
[sunting | sunting sumber]- Dan Aku menjadikan negeri itu sunyi sepi, oleh karena mereka berobah setia, demikianlah firman Tuhan ALLAH."[6]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ (Indonesia) Dianne Bergant dan Robert J.Karris (ed). 2002. Tafsir Alkitab Perjanjian Lama. Jogjakarta: Kanisius.
- ^ (Indonesia) W.S. LaSor, D.A. Hubbard, F.W. Bush. Pengantar Perjanjian Lama 2. Sastra dan Nubuat. Jakarta: BPK Gunung Mulia. 1994. ISBN 9789794150431
- ^ Yehezkiel 15:6
- ^ The Full Life Study Bible. Life Publishers International. 1992. Teks Penuntun edisi Bahasa Indonesia. Penerbit Gandum Mas. 1993, 1994.
- ^ Yehezkiel 15:7
- ^ Yehezkiel 15:8
Lihat pula
[sunting | sunting sumber]- Yerusalem
- Bagian Alkitab yang berkaitan: Yohanes 15
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]
- (Indonesia) Teks Yehezkiel 15 dari Alkitab SABDA
- (Indonesia) Audio Yehezkiel 15
- (Indonesia) Referensi silang Yehezkiel 15
- (Indonesia) Komentari bahasa Indonesia untuk Yehezkiel 15
- (Inggris) Komentari bahasa Inggris untuk Yehezkiel 15