Jambore Nasional ke-9
Jambore Nasional IX | |
---|---|
Tema | “Bersatu Teguh Menuju Indonesia Gemilang” |
Lokasi | Teluk Gelam, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan |
Didirikan | 2 Juli - 9 Juli 2011 |
Anggota | 30.000 |
Sebelumnya | Jambore Nasional ke-8 |
Setelahnya | Jambore Nasional ke-10 |
Situs web www.pramuka.or.id |
Jambore Nasional ke-9 atau Jamnas IX 2011, diadakan di Bumi Perkemahan Teluk Gelam, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), dan Sub-Camp Kota Palembang Sumatera Selatan, pada tanggal 2 Juli - 9 Juli 2011. Jamnas IX 2011 ini memiliki tema: “Bersatu Teguh Menuju Indonesia Gemilang” dan motto: “Satyaku Kudarmakan Darmaku Kubaktikan”. Jamnas IX dibuka oleh Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono dan ditutup oleh Wakil Presiden RI H. Boediono.[1][2] Peserta Jamnas IX berjumlah sekitar 30.000 orang yang terdiri dari perwakilan Pramuka Penggalang 33 Kwartir Daerah dari seluruh provinsi di Indonesia dan ratusan perwakilan Pramuka dari beberapa negara tetangga.[3]
Jambore Nasional Pramuka Penggalang adalah kegiatan pertemuan gerakan pramuka seluruh Indonesia yang rutin diselenggarakan oleh Kwartir Nasional Gerakan Pramuka setiap 5 (lima) tahun sekali dan merupakan tugas Kwartir Nasional Gerakan Pramuka sebagai amanat Musyawarah Nasional Gerakan Pramuka dalam rangka upaya pencapaian tujuan Gerakan Pramuka.
Kegiatan Jamnas
[sunting | sunting sumber]Kegiatan-kegiatan dalam Jamnas IX 2011 dilaksanakan melalui pendekatan yang bersifat: Edukatif, Rekreatif, Kreatif, Produktif, Inovatif, Menantang, melalui kegiatan di dalam perkemahan (75%) dan di luar perkemahan (25%). Secara garis besar, kegiatan-kegiatan Jamnas IX adalah;
Kegiatan Perkemahan
[sunting | sunting sumber]- Keagamaan
- Olah Raga
- Upacara dan Apel Pasukan
- Permainan Persaudaraan
- Forum Penggalang
- Anjangsana
- Kunjungan Pameran
- Games & Quiz
Kegiatan Rotasi
[sunting | sunting sumber]- Kegiatan Teknologi dan Industri
- Teknologi Otomotif
- Teknologi Amatir Radio
- Teknologi Informasi/Internet
- Kerajinan Gerabah
- Industri Kreatif
- Makanan Khas Daerah
- Pers dan Jurnalistik (Media Cetak)
- Seni Fotografi
- Siaran Radio
- Siaran TV
- Menggambar Komik, Kartun dan Karikatur
- BudidayaTanaman Buah
- Budidaya Tanaman Hias
- Budidaya Sayuran
- Budidaya Tanaman Obat
- Budidaya Lebah Madu
- Budidaya Ikan Air Tawar
- Budidaya Ternak
- Kegiatan Scouting Skill
- Pioneering
- Semboyan dan Isyarat
- P3K
- Taksir Ukur
- Peta dan Kompas
- Kegiatan Adventure Challenge
- Road & Field
- Rope Courses
- War Games (paintball, airsoft-gun, dan lain-lain.)
- Orienteering Games
- Survival' ( air, api, bivoack/shelter, makanan)
- Olah Raga Air (dayung, raft building)
- Olah Raga Dirgantara
- Kegiatan Go Green – Global Development Village
- Bahaya Narkoba
- Penanggulangan Penyakit (malaria, demam berdarah, HIV AIDS, flu burung, flu babi ; dan lain-lain.)
- Sanitasi Lingkungan
- Global Warming
- Daur Ulang Sampah
- Energi Terbarukan/Teknologi Tepat Guna (penjernihan air, pemanfaatan energi surya, mikro-hidro, bio-gas, bio-etanol ; dan lain-lain.)
- Kegiatan Wisata
- Wisata Paket I - Sub Camp Palembang
- Wisata Paket II - Wisata Alam dan Wisata Pendidikan
Kegiatan Non Rotasi
[sunting | sunting sumber]- Kegiatan Pendidikan dan Seni Budaya
- Information Communication and Technology (ICT) zone
- English Zone
- Diskusi Pendidikan (Pendidikan dan Perlindungan Anak, Pelestarian Budaya Bangsa, Pendidikan Kebangsaan ; dan lain-lain.)
- Pemutaran Film Pendidikan
- Jumpa Tokoh/Artis (atlet olahraga, artis, juara olimpiade iptek, dan lainlain.)
- Pentas Seni Daerah
- Karnaval dan Festival Nusantara
- Malam Bhinneka Tunggal Ika
- Kegiatan Khusus
- Upacara dan Gelar Seni Pembukaan dan Penutupan JAMNAS IX 2011.
- Kegiatan Pimpinan Kontingen Daerah dan Pembina Pendamping (Achievement Motivation Training, Workshop Pramuka Garuda, Workshop Akreditasi Gugusdepan, Sertifikasi Pembina, dan lain-lain.)
- Pemecahan Rekor MURI
- Kegiatan Peserta Pramuka Luar Negeri
- Kegiatan Pramuka Luar Biasa