Pembicaraan:Perpustakaan Aleksandria
Bagian baruTampilan
Ini adalah halaman pembicaraan untuk diskusi terkait perbaikan pada artikel Perpustakaan Aleksandria. Halaman ini bukanlah sebuah forum untuk diskusi umum tentang subjek artikel. |
|||
| Kebijakan artikel
|
||
Cari sumber: "Perpustakaan Aleksandria" – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · HighBeam · JSTOR · gambar bebas · sumber berita bebas · The Wikipedia Library · Referensi WP |
Perpustakaan Aleksandria adalah artikel pilihan; artikel ini (atau versi terdahulunya) telah dinilai sebagai salah satu artikel terbaik yang dihasilkan komunitas Wikipedia. Bila Anda dapat memutakhirkan isi artikel ini tanpa merusak tulisan yang telah ada, jangan ragu menyuntingnya. | ||||
|
Judul
[sunting sumber]Alexandria (kalau dialihaksarakan ke Indonesia menjadi Aleksandria) merupakan alihbahasa Inggris (Latin?) untuk Iskandariyah. Artikel ini lebih tepat berjudul Perpustakaan Iskandariyah, sebagaimana Alexandria/Aleksandria seharusnya diganti dengan Iskandariyah. Perlu dipindahkan? kandar 14:46, 11 Mei 2005 (UTC)
- Tidak usah dipindah. Sebab menurut saya perpustakaan ini dibangun justru untuk mengenang perpustakaan lama di Alexandria/Aleksandria makanya juga disebut dengan nama Latinnya Bibliotheca Alexandria. Bisa saya buatkan redirect Perpustakaan Iskandariyah. Sebenarnya Aleksander dan Al-Iskandariya(h) sama saja. Yang terakhir ini merupakan alihaksara Arab (dengan sedikit metatesis) dari nama Yunani ini. Cuma seringkali para penutur bahasa Arab mengira Al yang terdapat pada nama ini merupakan sebuah artikel penentu sehingga kadang-kadang dihilangkan. Kalau kotanya kan sudah dibuat redirect dari Iskandariyah dan nama keduanya disebut. Meursault2004 16:14, 11 Mei 2005 (UTC)