Lompat ke isi

Kereta api Penataran Ekspres

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 27 November 2014 16.44 oleh Akwilla (bicara | kontrib)
Kereta api Penataran Ekspres
Berkas:Plat Daop 8 Penataran Ekspres.PNG
Berkas:15237946424 3f931acc88 o.jpg
Kereta api Penataran Express Menikung di Wonokromo Surabaya
Ikhtisar
JenisEkonomi AC
SistemKereta api Lokal Ekspres
StatusBeroperasi
LokasiDaerah Operasi VIII Surabaya
TerminusSurabaya Gubeng
Malang (Kota Baru) (sebelumnya sampai Blitar)
Stasiun9
Layanan4
Operasi
Dibuka01 November 2013
PemilikPT Kereta Api Indonesia
OperatorDaerah Operasi VIII Surabaya
DepoSidotopo, Surabaya
RangkaianCC 201, CC 203, CC 206
Data teknis
Lebar sepur1067 mm
Kecepatan operasi50-70 km/h
Jumlah rute179-182
Peta rute
Commuter Line Dhoho Penataran Tumapel
Untuk kereta api:
  Dhoho
  Penataran dan Tumapel
Surabaya Kota J A Kereta Api Indonesia Suroboyo Bus
Ke Sidotopo
Ke
Surabaya
Pasarturi
Surabaya
Gubeng
J A Kereta Api Indonesia Trans Semanggi Suroboyo Wirawiri Suroboyo
Wonokromo J A Kereta Api Indonesia Suroboyo Bus Wirawiri Suroboyo Terminal Joyoboyo
J Kereta Api Indonesia Sepanjang
Waru A Kereta Api Indonesia Suroboyo Bus Trans Jatim Terminal Purabaya
Boharan
Gedangan A
J Kereta Api Indonesia Trans Jatim Krian
Sidoarjo J A Kereta Api Indonesia
Kedinding
Tanggulangin Trans Jatim
J Tarik
Porong Trans Jatim Terminal Porong
J Kereta Api Indonesia Mojokerto
Bangil Kereta Api Indonesia
Curahmalang
Ke Jember
Sumobito
Lawang Kereta Api Indonesia
Peterongan
Singosari
Kereta Api Indonesia Jombang
Blimbing
Sembung
Malang Kereta Api Indonesia
Ke
Solo
Balapan
/Kereta Api Indonesia Kertosono
Malang
Kotalama
Kereta Api Indonesia
Purwoasri
Pakisaji
Kereta Api Indonesia Papar
Kepanjen Kereta Api Indonesia
Kereta Api Indonesia Kediri
Ngebruk
Ngadiluwih
Sumberpucung Kereta Api Indonesia
Kras
Pogajih
Kereta Api Indonesia Tulungagung
Kesamben Kereta Api Indonesia
Sumbergempol
Wlingi Kereta Api Indonesia
Kereta Api Indonesia Ngunut
Talun
Rejotangan
Garum
Blitar Kereta Api Indonesia
Keterangan:
  • CL Tumapel beterminus di Stasiun Malang
  • CL Dhoho dapat memulai dan mengakhiri perjalanan di Stasiun Kertosono
  • CL Dhoho memutar di Stasiun Kertosono
  • Kereta jarak jauh juga berhenti di stasiun bertanda Kereta Api Indonesia

Kereta api Penataran Ekspres adalah kereta api lokal-ekspres kelas Ekonomi AC pada rute Surabaya Gubeng-Malang (Kota Baru) (sebelumnya sampai Blitar) yang dioperasikan oleh PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop VIII Surabaya sebagai produk unggulan dari kereta api lokal yang telah melayani rute Surabaya-Malang-Blitar, yaitu kereta api Penataran.

Berbeda dengan Penataran reguler, kereta api yang diluncurkan pada tanggal 1 November 2013 ini hanya melakukan pemberhentian di stasiun tertentu saja, sehingga menyingkat waktu tempuh menjadi hanya 2,1 jam saja. Selain itu, berbeda dengan ketentuan daya angkut KA Penataran yang mencapai 150%, maka pada KA Penataran Ekspres daya angkut penumpang dibatasi sesuai dengan jumlah kursi yang tersedia, sehingga setiap penumpang dipastikan mendapatkan tempat duduk.

Mulai 6 Februari 2014, KA Penataran Ekspres AC yang sebelumnya relasinya melayani Surabaya Gubeng-Malang diperpanjang menjadi Surabaya Gubeng-Blitar PP. Humas PT Kereta Api Daop VIII Surabaya Sri Winarto di kantornya Kawasan Stasiun Gubeng Surabaya Selasa (11/02) mengatakan bahwa KA Penataran Ekspres relasi Surabaya-Blitar PP berjalan 1 kali sehari dengan jadwal berangkat setiap hari dari Stasiun Surabaya Gubeng pukul 07.40 sampai di stasiun Blitar pukul 12.13 dan berangkat dari Stasiun Blitar pukul 12.55 sampai di stasiun Surabaya Gubeng pukul 17.43.

Jadwal Perjalanan

Baik untuk perjalanan ke Malang dan perpanjangan sampai ke Blitar maupun sebaiknya, KA Penataran Ekspres hanya berhenti di Stasiun Blitar, Stasiun Wlingi, Stasiun Ngebruk, Stasiun Pakisaji, Stasiun Kepanjen, Stasiun Malang Kotalama, Stasiun Malang, Stasiun Lawang, Stasiun Porong, Sidoarjo, Stasiun Waru, Stasiun Wonokromo, dan Stasiun Surabaya Gubeng.

Berikut adalah jadwal perjalanan Kereta api Penataran Ekspres mulai tanggal 01 Juni 2014

KA 179 Surabaya Gubeng-Blitar
Stasiun Kedatangan Keberangkatan
Surabaya Gubeng - 07.40
Wonokromo 07.47 07.49
Waru 07.57 07.59
Sidoarjo 08.12 08.17
Porong 08.29 08.36
Lawang 09.33 09.37
Malang 10.03 10.08
Malang Kotalama 10.13 10.16
Kepanjen 10.41 10.43
Ngebruk 10.55 11.01
Wlingi 11.43 11.45
Blitar 12.13 -
KA 182 Blitar-Surabaya Gubeng
Stasiun Kedatangan Keberangkatan
Blitar - 12.55
Wlingi 13.33 13.35
Ngebruk 14.16 14.22
Kepanjen 14.33 14.35
Pakisaji 14.47 14.53
Malang Kotalama 15.07 15.10
Malang 15.15 15.25
Lawang 15.52 16.02
Sidoarjo 17.07 17.09
Waru 17.23 17.26
Wonokromo 17.34 17.36
Surabaya Gubeng 17.43 -
KA 181 Surabaya Gubeng-Malang
Stasiun Kedatangan Keberangkatan
Surabaya Gubeng - 18.50
Wonokromo 18.58 19.01
Waru 19.09 19.12
Sidoarjo 19.25 19.27
Lawang 20.32 20.36
Malang 21.03 -
KA 180 Malang-Surabaya Gubeng
Stasiun Kedatangan Keberangkatan
Malang - 04.35
Lawang 05.02 05.07
Sidoarjo 06.16 06.25
Waru 06.38 06.40
Wonokromo 06.48 06.56
Surabaya Gubeng 07.03 -

Harga tiket untuk periode 01 November-31 Desember 2013 adalah sebesar Rp 20.000,00. Harga di bulan Januari 2014 sampai seterusnya adalah sebesar Rp. 25.000,00. Tiket dapat dipesan 7 hari sebelum tanggal keberangkatan di loket stasiun yang dilewati jalur KA Penataran Ekspres.

Pranala luar