Bendera Liechtenstein

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Rasio 3:5

Bendera Liechtenstein terdiri dari dua jalur mendatar yang seimbang, warna biru di atas, merah di bawah dengan mahkota emas di sebelah kepala (hoist). Warna-warna ini berdasarkan warna resmi yang digunakan oleh keluarga kerajaan Liechtenstein pada abad ke-18. Bentuk mahkota ditambah ke dalam bentuk bendera pada 1937 saat kerajaan Liechtenstein sadar semasa Olimpiade 1936 bahwa bendera mereka mirip bendera Haiti. Rupa mahkota diubah sedikit pada 1982.